5 Cara Pengucapan Waktu ala British, Gunakan Kata yang Tepat!

#IDNTimesLife Ada past, to, hingga a quarter past

Cara pengucapan waktu dalam Bahasa Inggris tentu berbeda dengan Bahasa Indonesia. Selain dari segi bahasa, kata yang digunakan pun harus diletakkan pada tempat yang sesuai untuk menghasilkan sebuah kalimat yang benar.

Dalam Bahasa Inggris British sendiri, ternyata terdapat lima kata penjelas yang bisa digunakan untuk memaparkan waktu. Apa saja itu? Yuk, simak ulasan lengkapnya di bawah ini.

1. Past

5 Cara Pengucapan Waktu ala British, Gunakan Kata yang Tepat!unsplash.com/@goumbik

Past merupakan kata keterangan waktu yang biasa digunakan dalam Bahasa Inggris British ketika menit dari waktu yang ingin disebut sudah lewat tetapi belum sampai 30 menit. Contohnya:

Kamu bisa mengatakan "It's twelve minutes past six" untuk menerangkan jam 06 : 12.

2. To

5 Cara Pengucapan Waktu ala British, Gunakan Kata yang Tepat!unsplash.com/Firza Pratama

Tidak hanya menjadi kata sambung, 'to' juga biasa dipakai dalam penyusunan kalimat untuk menerangkan waktu. Biasanya, kata ini digunakan ketika waktu yang ingin disebut sudah lewat 30 menit dan berfokus pada waktu tujuannya. Contoh:

09 : 50 = It's ten to ten.

10 : 40 = It's twenty to eleven.

3. A quarter past

5 Cara Pengucapan Waktu ala British, Gunakan Kata yang Tepat!pixabay.com/StockSnap

Kalau kata yang satu ini biasanya digunakan jika waktu yang ingin disebutkan sudah tepat 15 menit. Misalnya:

12 : 15 = It's a quarter past twelve.

dm-player

09 : 15 = It's a quarter past nine.

Baca Juga: 5 Kata Slang British Ini Bisa Membuatmu Terdengar Lebih Native

4. Half past

5 Cara Pengucapan Waktu ala British, Gunakan Kata yang Tepat!lessonslearnedinlife.com

Half past merupakan kosakata yang biasa digunakan untuk menunjukkan waktu sudah lewat 30 menit. Berikut contoh penggunaannya:

08 : 30 = It's half past eight.

14 : 30 = It's half past two.

5. A quarter to

5 Cara Pengucapan Waktu ala British, Gunakan Kata yang Tepat!unsplash.com/Brad Neathery

Meski sama-sama menggunakan kata 'quarter', namun 'a quarter past' jelas berbeda dengan 'a quarter to'. Sebab, untuk kata yang satu ini biasanya digunakan untuk menerangkan waktu yang sudah lebih dari 45 menit atau kurang 15 menit.

Namun, dalam penyebutannya harus berfokus pada jam tujuan setelah 45 menit yang sudah lewat. Contoh:

07 : 45 = It's a quarter to eight.

16 : 45 = It's a quarter to five.

Nah, itu dia beberapa cara pengucapan waktu ala British yang bisa kamu coba. Jangan sampai salah pilih kata penjelasnya, ya!

Baca Juga: 7 Beda Istilah Bagian Mobil Versi British & American, Sudah Tahu?

Topik:

  • Muhammad Tarmizi Murdianto
  • Pinka Wima
  • Bella Manoban

Berita Terkini Lainnya