JIS Resmi Buka Pendaftaran Program Beasiswa Bhinneka Tunggal Ika

termasuk biaya sekolah hingga transportasi lho!

Pencarian penerima beasiswa angkatan baru di Jakarta Intercultural School (JIS) kembali diselenggarakan. Sesuai dengan semboyan nasional, Bhinneka Tungga Ika (BTI), program beasiswa dengan nama sama ini memberi kesempatan kepada siswa Indonesia yang berprestasi untuk mengejar minat dan mengeksplorasi potensi mereka di JIS dengan pengalaman pendidikan global yang didanai penuh.

Beasiswa ini berlaku sejak mereka tiba di JIS hingga lulus dan termasuk biaya sekolah, materi pembelajaran, transportasi, serta biaya ujian tambahan. Nah, apakah kamu tertarik untuk mendaftar beasiswa ini? Yuk, simak informasi jelasnya!

1. Program beasiswa ini terbuka untuk pelajar SMP dan SMA di seluruh Indonesia

JIS Resmi Buka Pendaftaran Program Beasiswa Bhinneka Tunggal IkaIlustrasi Pelajar (SMP). IDN Times/Mardya Shakti

Melansir rilis dari JIS yang diterima IDN Times, program beasiswa BTI terbuka untuk pelajar Indonesia yang sedang menempuh pendidikan di Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) atau Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN). JIS Interim Head of School, Maya Nelson, mengatakan jika dirinya sangat bersemangat untuk mulai melakukan pencarian untuk angkatan baru ini.

"Kami sangat bersemangat memulai pencarian kami untuk angkatan baru pemimpin masa depan agar dapat bergabung dengan JIS di tahun akademik 2022/2023,” katanya.

2. Kualifikasi penerima beasiswa

JIS Resmi Buka Pendaftaran Program Beasiswa Bhinneka Tunggal IkaIlustrasi Pelajar. (IDN Times/Mardya Shakti)

Layaknya program beasiswa pada umumnya, beasiswa BTI juga pasti memiliki kualifikasi tersendiri. Mengutip website resminya, dikatakan bahwa beasiswa ini ditujukan untuk siswa kelas 8 sampai 10 dengan pencapaian dan potensi luar biasa di salah satu bidang akademik maupun nonakademik.

Adapun beberapa bidang yang menjadi pertimbangan, seperti bidang akademik, seni, atletik, dan layanan kepada komunitas. Semua calon penerima beasiswa yang mendaftar pun harus memenuhi persyaratan standar penerimaan JIS serta memenuhi persyaratan Dewan Seleksi Beasiswa.

3. Syarat yang dibutuhkan untuk mendaftar

JIS Resmi Buka Pendaftaran Program Beasiswa Bhinneka Tunggal Ika(Ilustrasi)Pelajar SMP di PPU (IDN Times/Ervan Masbanjar)
dm-player

Bagi kamu yang tertarik dengan program beasiswa ini dan ingin mendaftar, ada beberapa persyaratan yang sebelumnya harus dipenuhi terlebih dahulu. Misalnya, salinan rapor tiga tahun terakhir, salinan hasil Ujian Nasional (SD atau SMP), salinan akta kelahiran, dan salinan Kartu Keluarga. 

Setelah mengumpulkan semua dokumen yang dibutuhkan, kamu bisa langsung mendaftar dengan menekan tombol daftar yang ada di website resmi JIS. Selain itu, kirimkan dokumen yang ada ke scholarships@jisedu.or.id.

Baca Juga: 7 Tips Penting bagi Kamu Peserta Seleksi Wawancara Beasiswa LPDP

4. Jadwal pendaftaran program beasiswa BTI

JIS Resmi Buka Pendaftaran Program Beasiswa Bhinneka Tunggal IkaProgram Beasiswa Bhinneka Tunggal Ika yang diselenggarakan oleh JIS (dok. JIS)

Pendaftaran beasiswa utama Jakarta Intercultural School (JIS) Bhinneka Tunggal Ika (BTI) telah resmi dibuka bagi siswa dari seluruh Indonesia. Program ini akan diwarnai dengan roadshow virtual mulai 8 November 2021 bagi para siswa sekolah negeri di seluruh nusantara.

“Pada tahun ajaran kali ini, kami berharap dapat menjangkau lebih banyak sekolah dan lebih banyak siswa dengan Roadshow BTI virtual, yang akan terdiri dari serangkaian siaran langsung dari kampus Cilandak di Jakarta Selatan,” ujar Maya.

5. Kunjungi website resmi untuk informasi lebih lengkap

JIS Resmi Buka Pendaftaran Program Beasiswa Bhinneka Tunggal IkaWebsite resmi JIS (jisedu.or.id/admissions/scholarships)

Untuk informasi lebih lanjut tentang JIS BTI, kunjungi situs resminya di jisedu.or.id/admissions/scholarships atau email Scholarships@jisedu.or.id untuk pertanyaan lebih lanjut.

Demikian ulasan mengenai program beasiswa JIS, yaitu Bhinneka Tungga Ika yang telah resmi buka pendaftaran. Kalau kamu tertarik, jangan lewatkan kesempatan berharga ini, ya!

Baca Juga: 5 Hal yang Harus Dilakukan agar Gak Gagal Lagi di Seleksi Beasiswa

Topik:

  • Muhammad Tarmizi Murdianto
  • Febriyanti Revitasari

Berita Terkini Lainnya