Apa Arti Humblebrag? Viral di TikTok dan Dikaitkan dengan Sandra Dewi

Merendah untuk meroket

Di TikTok, selalu ada tren baru setiap harinya. Bukan hanya berupa challenge, tapi banyak juga istilah-istilah yang viral. Beberapa waktu terakhir, istilah humblebrag kembali viral setelah dikaitkan dengan Sandra Dewi.

Banyak orang yang menyebutkan bahwa selama ini Sandra Dewi melakukan humblebrag. Apa itu humblebrag? Apakah kamu sudah tahu artinya? Kalau belum, cari tahu maknanya di bawah ini, yuk!

1. Arti humblebrag menurut Merriam Webster

Apa Arti Humblebrag? Viral di TikTok dan Dikaitkan dengan Sandra Dewiilustrasi kamus (pexels.com/Pixabay)

Dalam kamus Merriam Webster, disebutkan bahwa humblebrag adalah pernyataan yang terlihat sederhana, namun tujuannya untuk menunjukkan pencapaian yang besar. Tujuannya untuk menarik perhatian lawan bicara atau orang lain.

Sederhananya, humblebrag merupakan sikap seseorang untuk memamerkan sesuatu, tetapi ingin terkesan rendah hati. Biasanya, pernyataan humblebrag terdengar seperti keluhan untuk merendahkan atau mengkritik diri sendiri. Namun, ada tujuan terselubung yang bermaksud agar orang lain tahu. Banyak juga yang menyebutkan kalau humblebrag ini merupakan sikap pamer yang dikemas dengan rendah hati.

Baca Juga: Arti My Chicago Is yang Viral di TikTok, Sudah Tahu?

2. Arti humblebrag yang viral di TikTok

Apa Arti Humblebrag? Viral di TikTok dan Dikaitkan dengan Sandra Dewiilustrasi TikTok (unsplash.com/Solen Feyissa)

Istilah humblebrag memang bukan istilah baru. Namun, kembali diperbincangkan semenjak banyak orang yang menyematkan label humblebrag ini pada Sandra Dewi. Warganet TikTok menyebutkan bahwa humblebrag ini istilah 'merendah untuk meroket.'

Humblebrag merupakan bentuk pamer yang terselubung. Meskipun kesannya rendah hati, namun sikap ini ternyata kurang disukai banyak orang.

3. Contoh humblebrag

Apa Arti Humblebrag? Viral di TikTok dan Dikaitkan dengan Sandra DewiIlustrasi platform media sosial TikTok. (IDN Times/Vadhia/Lidyana)

Bermula dari wawancara Sandra Dewi di kanal YouTube BW (Boy William), ia menceritakan Harvey Moeis yang sabar membina rumah tangga. Beberapa orang mencontohkan sikap humblebrag ini dari kalimat-kalimat yang dilontarkan Sandra Dewi. Misalnya,

"Dia beramal banyak banget gila. Dia nolongin orang di luar logika gue. Gue bilang kita besok makan apa?"

Dalam masyarakat, ada juga contoh kalimat lainnya. Misalnya,

"Masa aku dikira anak SMA, padahal aku udah 30 tahun dan punya 3 anak."

"Aku tuh boros banget deh belanja makeup, bulan ini sampai 10 juta."

Nah itu dia penjelasan mengenai arti humblebrag atau humble bragging yang kembali viral di TikTok. Kamu pernah melakukan sikap seperti di atas gak, nih?

Baca Juga: Apa Arti Kata Medium Ugly yang Sedang Ramai Diperbincangkan?

Topik:

  • Febriyanti Revitasari

Berita Terkini Lainnya