10 Kosakata Unik Bahasa Indonesia dalam Peribahasa, Tahu Artinya?

Sering dengar, tapi tak banyak yang tahu artinya

Peribahasa adalah ungkapan bijak berisi pelajaran atau nasihat tentang kehidupan. Ada banyak peribahasa yang dikenal masyarakat umum karena sering digunakan dalam kehidupan sehari-hari. Namun, beberapa di antaranya memiliki kosakata yang maknanya tak banyak diketahui.

Yuk, kita membahas 10 kosakata unik yang terdapat dalam peribahasa terkenal. Kamu pasti sering mendengar kata-kata berikut, tapi apakah kamu tahu maknanya? Ini dia ulasannya.

1. Sepah

10 Kosakata Unik Bahasa Indonesia dalam Peribahasa, Tahu Artinya?ilustrasi sepah atau ampas (huromsingapore.com)

Kamu pasti akrab dengan peribahasa "habis manis sepah dibuang" bukan? Peribahasa itu menggambarkan sesuatu yang dibuang atau tidak dipedulikan lagi setelah tidak berguna. Nah, tahukah kamu apa arti dari "sepah"?

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia alias KBBI, sepah ternyata berarti ampas sesuatu yang sudah diambil sarinya. Contohnya adalah sepah sirih atau sepah tebu. Cocok banget untuk menggambarkan sesuatu yang sudah tak berharga lagi setelah diambil manfaatnya.

2. Pasak

10 Kosakata Unik Bahasa Indonesia dalam Peribahasa, Tahu Artinya?ilustrasi orang yang boros (pexels.com/freestocks.org)

Peribahasa "besar pasak daripada tiang" juga sangat populer. Arti dari peribahasa tersebut adalah pengeluaran yang lebih besar daripada pemasukan. Biasanya, peribahasa ini dipakai untuk menggambarkan seseorang yang boros atau tak bisa mengatur keuangan dengan baik.

Kata "pasak" sendiri berarti paku besar yang terbuat dari kayu atau bambu. Pasak yang digunakan pada tiang tentu harus lebih kecil daripada tiang itu sendiri. Kalau sebaliknya, tiangnya malah bisa hancur. Demikian pula, keuangan kita bisa hancur kalau pengeluaran lebih besar daripada pemasukan!

3. Jinjing

10 Kosakata Unik Bahasa Indonesia dalam Peribahasa, Tahu Artinya?ilustrasi orang menjinjing tas (pexels.com/MART PRODUCTION)

Ada pula peribahasa "berat sama dipikul, ringan sama dijinjing". Peribahasa tersebut menggambarkan tentang hubungan antara dua orang yang menghadapi susah dan senang bersama.

Kemungkinan besar, kamu sudah tahu apa arti kata "pikul". Namun, bagaimana dengan "jinjing"? Jinjing adalah cara membawa benda dengan tangan lurus ke bawah, seperti bisa kamu lihat pada gambar di atas. Umumnya, benda yang dibawa dengan cara dijinjing adalah tas atau keranjang.

4. Tuba

10 Kosakata Unik Bahasa Indonesia dalam Peribahasa, Tahu Artinya?potret tanaman tuba (derris.myspecies.info)

Kamu juga pasti pernah mendengar "air susu dibalas air tuba", sebuah peribahasa yang berarti kebaikan dibalas dengan kejahatan. Namun, mungkin kamu bertanya-tanya, kenapa kejahatan dilambangkan dengan air tuba? Memangnya tuba itu apa sih?

Ternyata menurut KBBI, tuba adalah sejenis pohon bernama latin Derris elliptica yang akarnya beracun. Maka air tuba adalah air yang mengandung racun dari pohon tersebut. Duh, memang jahat banget ya, membalas air susu dengan air beracun!

5. Pungguk

10 Kosakata Unik Bahasa Indonesia dalam Peribahasa, Tahu Artinya?potret pungguk alias burung hantu (pexels.com/

Peribahasa "bagai pungguk merindukan bulan" adalah peribahasa yang berarti orang yang mengharapkan sesuatu yang mustahil atau sangat sulit diraih. Kamu tentu sering mendengar peribahasa itu, tapi sebenarnya apa sih arti "pungguk"?

Ternyata, pungguk adalah sebutan lain untuk burung hantu. Burung hantu kadang memandangi bulan pada malam hari, seolah ingin mencapai bulan tersebut meskipun mustahil. Maka peribahasa tersebut mengajarkan kita bahwa meskipun kita harus bermimpi setinggi mungkin, tapi mimpi tersebut tetap harus disesuaikan dengan kemampuan kita.

dm-player

Baca Juga: 10 Peribahasa Indonesia dengan Kata 'Makan', Sudah Tahu Artinya?

6. Pelupuk

10 Kosakata Unik Bahasa Indonesia dalam Peribahasa, Tahu Artinya?ilustrasi orang yang suka menyalahkan orang lain (pexels.com/Liza Summer)

Pernah melihat orang yang suka mempermasalahkan kesalahan kecil orang lain, tapi mengabaikan kesalahan sendiri yang lebih besar? Biasanya, orang seperti itu digambarkan dengan peribahasa "kuman di seberang lautan tampak, gajah di pelupuk mata tak tampak".

Dalam KBBI, kata "pelupuk" berarti kelopak mata. Artinya, orang tersebut seolah tidak melihat gajah yang sangat besar, padahal gajah itu tepat berada di kelopak matanya! Kamu pasti tidak mau jadi orang yang tidak tahu diri seperti itu, bukan?

7. Ulam

10 Kosakata Unik Bahasa Indonesia dalam Peribahasa, Tahu Artinya?ilustrasi daun muda (unsplash.com/gilly tanabose)

Pernah dengar peribahasa "pucuk dicinta ulam tiba"? Kata "ulam" pada peribahasa tersebut ternyata memaksudkan daun-daunan muda yang bisa langsung dimakan bersama dengan nasi. Sementara "pucuk" sendiri berarti daun muda yang terdapat pada puncak tanaman.

Bayangkan seseorang yang ingin mendapatkan daun pucuk, tapi malah mendapat ulam yang langsung bisa dimakan. Pasti itu melebihi ekspektasinya sendiri! Maka cocok jika peribahasa tersebut berarti mendapatkan sesuatu yang lebih daripada apa yang diharapkan.

8. Cocok

10 Kosakata Unik Bahasa Indonesia dalam Peribahasa, Tahu Artinya?potret sapi yang dicocok hidungnya (untamedanimals.com)

Kata cocok biasanya kita artikan sebagai pantas atau sepadan. Namun, ada peribahasa yang berbunyi "bagai kerbau dicocok hidungnya". Jelas, kata "cocok" pada peribahasa tersebut punya makna berbeda dengan yang biasa kita tahu. Lalu apa artinya?

Ternyata kata "cocok" juga bisa berarti benda runcing tajam yang bisa dipakai menusuk sesuatu. Benda ini biasa dipakai pada hidung kerbau atau sapi supaya lebih mudah dituntun oleh peternak. Sesuai dengan hal itu, peribahasa tersebut tepat untuk menggambarkan orang yang dengan mudah diatur-atur orang lain karena kebodohannya.

9. Dulang

10 Kosakata Unik Bahasa Indonesia dalam Peribahasa, Tahu Artinya?ilustrasi dulang (pexels.com/eva elijas)

Berikutnya, ada kata "dulang" yang terdapat dalam peribahasa "menepuk air di dulang, tepercik muka sendiri". Arti peribahasa tersebut adalah perbuatan jahat yang kita lakukan suatu saat akan berakibat buruk pada diri kita sendiri. Namun, sebenarnya "dulang" itu apa?

Menurut KBBI, dulang adalah nampan besar dari kayu. Dulang bisa dipakai untuk menampung banyak hal, misalnya air. Tentu saja, menepuk air di dulang bisa menyebabkan wajahmu tepercik air, sesuai peribahasa tersebut.

10. Lubuk

10 Kosakata Unik Bahasa Indonesia dalam Peribahasa, Tahu Artinya?ilustrasi ikan di laut (pexels.com/KM L)

Satu lagi contoh peribahasa yang cukup sering kita dengar adalah "lain ladang lain belalang, lain lubuk lain ikannya". Kamu pasti sudah tahu apa itu ladang, tapi bagaimana dengan "lubuk"?

Lubuk berarti bagian yang dalam pada sungai, laut, danau dan sebagainya. Tentu, lubuk yang berbeda bisa dihuni oleh jenis ikan yang berbeda. Maka arti peribahasa tersebut pun cocok, yaitu setiap daerah memiliki kebiasaan atau adatnya masing-masing.

10 kosakata di atas pasti sering kamu dengar karena terdapat dalam peribahasa yang terkenal. Sekarang, kamu juga sudah tahu arti dari kata-kata tersebut. Ternyata artinya memang cocok dengan makna peribahasanya, ya!

Baca Juga: 11 Kosakata Bahasa Jerman yang Sangat Mirip dengan Bahasa Indonesia

Peter Eduard Photo Verified Writer Peter Eduard

Be weird, because being normal is so boring

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Chalimatus Sa'diyah

Berita Terkini Lainnya