7 Cara Bilang "Tumben" dalam Bahasa Inggris, Bisa Pakai Unusual!

Variasikan kata-kata ini buat menambah kosakatamu

Kamu pasti sudah akrab dengan kata "tumben" dalam percakapan sehari-hari, kan? Kata "tumben" biasanya diekspresikan ketika kamu merasa heran melihat perilaku seseorang atau saat ada hal-hal yang dilakukan seseorang di luar kebiasaannya. Kata "tumben" juga menyatakan adanya kejadian yang tidak terduga sehingga memicu rasa ingin tahu dan rasa penasaran. 

Walaupun kata "tumben" sudah terbiasa kamu dengar, terkadang kamu kesulitan untuk menemukan padanan kata "tumben" dalam bahasa Inggris. Kira-kira ada atau tidak padanan kata yang memiliki kesamaan makna dengan kata "tumben"? Apakah ada kata yang memiliki makna yang sama dengan "tumben"? Di artikel ini, kamu akan mengetahui sejumlah kata yang memiliki makna serupa dengan kata "tumben". Penasaran, kan? Yuk, simak artikelnya sampai habis!

1. Unusual

7 Cara Bilang Tumben dalam Bahasa Inggris, Bisa Pakai Unusual!ilustrasi seseorang berbincang-bincang (unsplash.com/HIVAN ARVIZU @soyhivan)

Kata pertama yang bisa kamu pakai untuk menunjukkan ekspresi keheranan adalah unusual. Mengutip Cambridge Dictionary, kata unusual diartikan sebagai sesuatu hal yang tidak biasa, tidak sesuai harapan, sesuatu yang mengejutkan, menarik, dan mengundang perhatian. Kata "unusual" merupakan salah satu diksi yang tepat untuk menyampaikan sesuatu yang tidak biasa atau jarang terjadi dalam situasi tertentu. 

Sebagai contoh, ketika kamu melihat teman yang biasanya rajin datang ke sekolah tepat waktu, tiba-tiba terlambat. Kamu bisa mengatakan "it's unusual to see him arrive late" (Tumben aku melihat ia datang terlambat). Dalam konteks ini, kata unusual bisa digunakan untuk mengungkapkan bahwa kebiasaan sehari-harinya adalah datang tepat waktu. Jadi, ketika ia datang terlambat adalah sesuatu yang tidak biasa atau jarang terjadi. Berikut adalah contoh lain dari kalimat unusual:

"It's unusual for him to arrive early for a meeting."
(Tumben dia datang lebih awal untuk rapat)

2. Rare

7 Cara Bilang Tumben dalam Bahasa Inggris, Bisa Pakai Unusual!ilustrasi sebuah rapat (pexels.com/Christina Morillo)

Kata "rare" juga memiliki kesamaan makna dengan kata "tumben". Rare mengacu pada ungkapan kata yang bermakna sesuatu yang jarang terjadi, tidak biasa, maupun langka. Sama halnya dengan kata tumben dalam bahasa Indonesia, kan? Pada konteks tertentu, kamu bisa menggunakan kata "rare" sebagai pilihan makna yang mirip menggambarkan kata "tumben" dalam percakapan bahasa Inggris. Berikut adalah contoh kalimat yang menggunakan kata "rare":

"She's usually so talkative; it's rare to see her quiet like this."
Dia biasanya sangat suka berbicara; jarang sekali kita melihatnya diam seperti ini.
"It's rare for them to disagree on such a fundamental issue."
Tumben mereka tidak setuju tentang masalah yang begitu mendasar seperti ini.

3. That's not like you

7 Cara Bilang Tumben dalam Bahasa Inggris, Bisa Pakai Unusual!ilustrasi kesal karena tugasnya melewati deadline (unsplash.com/ahmad gunnaivi)

Kata "that's not like you" biasanya kamu sering mendengar ketika menonton series saat karakter melakukan sesuatu yang di luar kebiasaannya atau berperilaku tidak sesuai dengan sifat atau kepribadian yang biasa ia tunjukkan. Kata ini juga punya arti mirip dengan kata "tumben" dalam bahasa Indonesia. Tentu, berikut adalah contoh kalimat yang menggunakan "that's not like you" dengan makna yang sama dengan kata "tumben":

"You're usually so organized and detail-oriented. That's not like you to forget important deadlines."

(Biasanya kamu sangat teratur dan detail dalam hal pekerjaanmu. Tumben kamu lupa deadline penting.)

"He's always been very cautious with his spending. It's not like him to splurge on expensive gadgets."

(Dia selalu sangat hati-hati dalam pengeluarannya. Tumben dia boros membeli gadget mahal.)

Dalam kedua contoh tersebut, ungkapan "that's not like you" menunjukkan keheranan atau ketidakpercayaan terhadap perilaku yang tidak biasa atau tidak sesuai dengan sifat atau kebiasaan seseorang. Setelah diamati lebih dalam, ternyata mirip juga dengan penggunaan "tumben" dalam bahasa Indonesia.

Baca Juga: 9 Cara Bilang "Malah" dalam Bahasa Inggris, Pernah Dengar Instead?

4. Surprisingly

7 Cara Bilang Tumben dalam Bahasa Inggris, Bisa Pakai Unusual!ilustrasi semangkuk sup spicy food (pexels.com/Valeria Boltneva)

Kalau kamu pernah menonton konten review makanan di YouTube, pasti sudah tidak asing dengan kata surprisingly. Kata surprisingly punya makna yang mirip dengan kata tumben atau heran. Surprisingly digunakan untuk menyatakan bahwa saat ia mencicipi makanan yang tadinya tidak menyukainya, ternyata ia menemukan makanan yang pas dan sangat menikmatinya. Dengan demikian, kata surprisingly ini sering dipakai dalam review makanan untuk menyatakan reaksi yang mengejutkan atas makanan yang telah dicicipi. Berikut adalah contoh kalimat yang menggunakan kata "surprisingly"

"After years of avoiding spicy food, John tried the chili dish at the restaurant, and surprisingly, he found it delicious. It was so tumben for him to enjoy something with such heat!"

(Setelah bertahun-tahun menghindari makanan pedas, John mencoba hidangan berbahan dasar cabai di restoran. Yang mengejutkan adalah saat ia mencicipi ternyata rasanya enak. Sungguh menyenangkan baginya untuk menikmati suatu hidangan pedas selezat ini)

Surprisingly juga bisa dipakai dalam konteks percakapan sehari-hari. Misalnya seperti contoh di bawah ini:

Surprisingly, he agreed to go camping with us, even though he usually doesn't like outdoor activities that much
(Tiba-tiba dia setuju untuk pergi berkemah bersama kami, meskipun biasanya dia tidak begitu suka aktivitas outdoor)

5. Unexpected

7 Cara Bilang Tumben dalam Bahasa Inggris, Bisa Pakai Unusual!ilustrasi terkejut (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Kamu pasti sudah tahu kata unexpected, kan? Ucapan yang sehari-harinya biasa kamu dengar ternyata cocok juga untuk mengungkapkan rasa heran alias tumben jika diartikan dalam bahasa Indonesia. Unexpected merupakan kata yang digunakan untuk menyatakan kejadian atau situasi yang tidak terduga. Sederhananya, unexpected adalah hal yang tidak biasa kamu lihat dan itu nyata terjadi di depan mata. Penasaran dengan contoh kalimat yang memakai kata "unexpected"? Simak, ya!

"His unexpected generosity towards his colleagues left them speechless."
"Kemurahan hatinya yang tidak terduga terhadap rekan-rekannya membuat mereka terdiam."

Pada kalimat di atas, kata "unexpected" memiliki makna serupa dengan "tumben". Ini karena sikap murah hati tersebut tidak seperti yang biasanya ditunjukkan. Alhasil, membuat rekan-rekannya jadi terdiam dan terheran-heran. 

6. Anomalous

7 Cara Bilang Tumben dalam Bahasa Inggris, Bisa Pakai Unusual!ilustrasi berangkat kerja (unsplash.com/bruce mars)

Apakah kamu sebelumnya pernah mendengar kata anomalous? Ya, kata yang satu ini juga dekat sekali dengan makna "tumben". Melansir Merriam-Webster, pemaknaan kata "Anomalous" mengacu pada sesuatu yang berbeda, ganjil, atau tidak biasa dari yang diharapkan atau yang dianggap normal. Dalam konteks yang sama, kata "anomalous" juga mencerminkan keadaan yang jarang terjadi atau tidak biasa. Secara arti, tentu kata anomalous ini mirip dengan makna dari "tumben" jika diartikan dalam bahasa Indonesia. Seperti apa contoh kalimatnya? Ini dia!

It's rather anomalous to see him arrive early; he's usually the last one to show up.

(Agak tumben melihat ia datang lebih awal, padahal dia biasanya orang terakhir yang muncul.)

Kata "anomalous" pada kalimat ini menunjukkan ungkapan rasa heran bahwa ia biasanya orang terakhir yang datang atau yang muncul. Ternyata, kejadian yang dihadapi sangat berbeda dan tidak biasa baginya. Ia justru datang lebih awal dan tidak datang terlambat.

7. Peculiar

7 Cara Bilang Tumben dalam Bahasa Inggris, Bisa Pakai Unusual!ilustrasi menghabiskan malam sendirian (pexels.com/Benjamin Farren)

Terakhir, kamu juga bisa menggunakan kata "peculiar" untuk mengekspresikan keheranan atau menghadapi situasi yang menurut kamu tidak biasanya dilakukan. Kalau kamu mungkin pernah mengerjakan soal TOEFL, pasti pernah menjumpai kata yang satu ini. Ternyata, kata "peculiar" juga punya kedekatan secara makna dengan kata "tumben".

Mengutip Merriam-Webster, kata peculiar diungkapkan sebagai sesuatu yang menjadi ciri khas atau karakteristik baik itu orang, kelompok, atau benda yang berbeda alias tidak biasa dari kebanyakan yang sudah pernah ada. Kalau kamu penasaran seperti apa contoh kalimat yang menggunakan kata "peculiar" untuk mengekspresikan rasa heran atau ketika menghadapi suatu situasi yang tidak biasa. Ini dia!

"She made a peculiar choice by opting for a quiet night in rather than going out with her friends."
(Dia membuat pilihan yang tidak biasa dengan memilih untuk menghabiskan malam dengan tenang daripada pergi bersama teman-temannya.)

Melalui artikel ini, sekarang kamu tidak akan merasa kesulitan lagi saat ingin menyatakan kata "tumben" dalam percakapan bahasa Inggris. Selain kata "unusual", kamu juga bisa variasikan kata-kata di atas sehingga bisa menggambarkan situasi yang terjadi dengan jelas. Kamu bisa catat kata-kata di atas untuk memperkaya kosakata kamu dalam bahasa Inggris yang punya makna sejenis dengan kata "tumben". Kira-kira dari ketujuh kata di atas, manakah kosakata yang bikin kamu bersemangat untuk segera menerapkannya dalam percakapan sehari-hari? Yuk, tulis pendapatmu di bawah!

Baca Juga: 7 Cara Bilang "Percuma" dalam Bahasa Inggris, Tak Hanya Useless

Reyvan Maulid Photo Verified Writer Reyvan Maulid

Penyuka Baso Aci dan Maklor

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya