4 Cara Merawat Tas Berbahan Poliester, Pasti Lebih Awet

Jika dirawat dengan tepat, tas kamu gak akan gampang rusak

Tas berbahan poliester menjadi salah satu pilihan yang paling populer. Bukan tanpa sebab, tas berbahan poliester memiliki harga yang cenderung lebih murah dibandingkan dengan bahan lain. Selain itu, bahan ini juga cukup bagus karena awet, ringan, dan tahan terhadap berbagai kondisi cuaca.

Namun, untuk menjaga tas kamu tetap terlihat menarik dan awet, perawatan yang tepat juga menjadi kuncinya. Berikut adalah beberapa cara merawat tas berbahan poliester dengan baik. Yuk, baca sampai selesai!

1. Bersihkan secara berkala

4 Cara Merawat Tas Berbahan Poliester, Pasti Lebih Awetilustrasi tas berbahan poliester (unsplash.com/Thought Catalog)

Sebagai langkah awal, pastikan untuk membersihkan tas kamu secara teratur. Bersihkan debu dan kotoran pada permukaan tas dengan cara membasahinya, lalu mengelap dengan kain lembut atau menggosoknya dengan sikat lembut. Jika noda sedikit membandel, kamu bisa menggunakan detergen, lalu gosok perlahan permukaan tas untuk menghilangkan noda tersebut.

Jika mencuci tas, pastikan untuk menggunakan air dingin dan detergen ringan. Hindari mencuci tas berbahan poliester menggunakan mesin cuci karena dapat merusak serat poliester dan membuatnya kurang tahan lama. Setelah dicuci, bilas dengan baik dan biarkan tas mengering secara alami.

2. Hindari overloading dan jauhkan dari benda tajam

4 Cara Merawat Tas Berbahan Poliester, Pasti Lebih Awetilustrasi tas berbahan poliester (pixabay.com/vimbroisi)

Overloading atau muatan berlebihan pada setiap jenis tas adalah hal yang harus dihindari, gak terkecuali pada tas berbahan poliester. Jangan mengisi tas kamu terlalu penuh atau memuat barang-barang berat yang melebihi kapasitas. Ini dapat menyebabkan tegangan berlebihan pada jahitan, tali tas, dan resleting yang mungkin dapat merusak tas.

Selain itu, tas berbahan poliester rentan terhadap sobekan dan goresan. Hindari mengisi tas dengan benda-benda tajam yang dapat merusak permukaannya. Selalu periksa tas secara berkala untuk memastikan tidak ada benda tajam yang dapat merusaknya.

dm-player

Baca Juga: 5 Cara Merawat Tas Bahan Kanvas, Biar Tidak Cepat Kusam!

3. Simpan dengan baik

4 Cara Merawat Tas Berbahan Poliester, Pasti Lebih Awetilustrasi tas berbahan poliester (pexels.com/Porapak Apichodilok)

Ketika tak digunakan, simpan tas di tempat yang kering dan terlindungi dari sinar matahari langsung. Jangan biarkan tas tergeletak di lantai atau di tempat yang kotor, karena ini dapat merusak permukaannya. Gunakan gantungan rak khusus untuk menyimpan tas. Ini akan membantu mempertahankan bentuk dan struktur tas.

Jangan biarkan tas poliester terpapar suhu panas yang tinggi untuk waktu yang lama. Suhu tinggi dapat merusak serat poliester. Jadi, jangan meletakkan tas ini di bawah sinar matahari langsung atau di dekat sumber panas lain, ya!

4. Periksa resleting dan aksesori tas

4 Cara Merawat Tas Berbahan Poliester, Pasti Lebih Awetilustrasi tas berbahan poliester (pexels.com/Fotosragrop)

Periksa kondisi resleting, tali, dan aksesori lainnya secara berkala. Pastikan gak ada kerusakan dan semuanya berfungsi dengan baik. Jika menemukan masalah, segera perbaiki atau ganti sebelum masalah tersebut semakin parah.

Dengan perawatan yang tepat, tas berbahan poliestermu dapat bertahan lebih lama dan selalu terlihat bagus. Ingatlah untuk membersihkan, melindungi dari kondisi cuaca ekstrem, dan merawatnya dengan baik. Dengan demikian, kamu gak perlu sering-sering beli tas baru.

Baca Juga: 5 Tips Merawat Tas Selempang agar Tidak Mudah Rusak, Cek Bro!

richpriant Photo Verified Writer richpriant

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Hella Pristiwa

Berita Terkini Lainnya