Contoh Kalimat Homonim dan Homograf serta Pengertiannya!

Istilah dalam pemaknaan kata

Mungkin kamu pernah menemukan frasa atau kata yang memiliki makna yang berbeda. Baik itu kamu temukan dalam novel ataupun karya tulisan lain. Hal ini biasa disebut dengan istilah homonim atau homograf, yang merupakan pemaknaan kata baik dalam pelafalan dan pengejaannya.

Istilah tersebut muncul karena adanya kata atau frasa yang memiliki makna, pelafalan, dan ejaan yang sama maupun berbeda. Untuk lebih jelasnya, kamu bisa menyimak pengertian lengkap dengan contoh kalimat homonim dan homograf.

1. Apa itu homonim?

Contoh Kalimat Homonim dan Homograf serta Pengertiannya!ilustrasi belajar (pexels.com/Karolina Grabowska)

Mengutip Kamus Besar Bahasa Indonesia atau KBBI, homonim adalah kata yang sama lafal dan ejaannya, tetapi berbeda maknanya karena berasal dari sumber yang berlainan. Misalnya, seperti kata hak pada konteks hak asasi manusia dan hak pada hak sepatu.

Jadi, kalau coba disederhanakan, homonim merupakan kata yang ejaan dan bunyinya sama, tapi berbeda secara arti atau makna. Dikutip dari buku Think Smart Bahasa Indonesia oleh Ismail Kusmayadi, ciri utama dari homonim adalah tidak ada hubungan arti dan digunakan dalam kalimat denotatif.

Baca Juga: 5 Kalimat Motivasi Terbaik Untukmu Agar Selalu Semangat Setiap Pagi 

2. Apa itu homograf?

Contoh Kalimat Homonim dan Homograf serta Pengertiannya!ilustrasi belajar bersama (pexels.com/cottonbro studio)

Menurut KBBI, homograf adalah kata yang sama ejaannya dengan kata lain, tetapi berbeda lafal dan maknanya. Misalnya, kata seperti teras/têras/ berarti inti kayu dan teras/téras/ yang berarti bagian rumah. Jadi, homograf secara tulisan yang sama tetapi pelafalan dan maknanya berbeda.

Ciri utama dari homograf yakni ditandai dengan kesamaan tulisan dan perbedaan bunyi serta makna. Sedangkan dalam buku Teks dalam Kajian Struktur dan Kebahasaan (2018), homograf merupakan kata yang memiliki tulisan sama, tetapi pengucapan dan artinya berbeda.

3. Contoh kalimat homonim dan homograf

Contoh Kalimat Homonim dan Homograf serta Pengertiannya!Ilustrasi belajar (pexels.com/William Fortunato)

Setelah tahu pengertian masing-masing, tentu kamu akan lebih mudah memahami dengan adanya contoh. Biar lebih jelas, simak beberapa contoh kalimat homonim dan homograf di bawah ini.

Contoh kalimat homonim:

1. Kali

Ibu selalu pergi ke pasar lima kali dalam seminggu untuk membeli sayur.

Makna: kata kali artinya kelipatan.

Saat libur sekolah, banyak anak-anak yang pergi ke kali untuk mencari ikan.

Makna: kata kali artinya sungai dalam bahasa Jawa.

2. Beruang

Di hutan tersebut terdapat beruang yang buas.

Makna: kata beruang artinya hewan mamalia yang buas.

Andy bukan orang yang beruang, tetapi Ia selalu berbagi pada orang lain.

Makna: kata beruang artinya kaya raya atau mempunyai uang yang lebih.

3. Selang

Mencuci mobil menggunakan selang sangat mudah.

Makna: kata selang artinya alat untuk mengalirkan air.

Tidak selang beberapa lama, kakak datang menjemputku di sekolah.

Makna: kata selang diartikan sebagai jeda waktu.

4. Malang

Nasib anak itu sangat malang, tidak bisa bersekolah karena tidak punya biaya.

Makna: kata malang artinya nasib sial atau menyedihkan.

Nina pindah dari kota Malang saat umurnya tujuh tahun.

Makna: kata Malang artinya kota yang terletak di Jawa Timur.

5. Rapat

Perusahaan akan mengadakan rapat pada tanggal lima di setiap bulannya.             

Makna: kata rapat artinya pertemuan resmi.

Setelah keluar dari ruangan ini, tutup pintu dengan rapat.                                         

Makna: kata rapat artinya tidak terdapat celah sama sekali.

 

Contoh kalimat homograf:

1. Mental

Selain kesehatan fisik, kesehatan mental pun perlu dijaga dengan sangat baik.

Makna: kata mental artinya kondisi kejiwaan.

Ketika melompat di trampolin, Adik bisa mental di ketinggian lebih dari 2 meter.

Makna: kata mental artinya terlempar.

2. Keset

Ibu berencana pergi ke pasar untuk membeli keset baru.

Makna: kata keset artinya alas pengesat kaki.

Vivi mengepel lantai sampai bersih dan keset.

Makna: kata keset artinya tidak licin.

3. Apel

Ibu sangat sering membeli buah apel di pasar.

Makna: kata apel artinya nama buah.

Para staf dan karyawan rumah sakit daerah sering melakukan apel pagi di setiap hari senin.

Makna: kata apel artinya upacara.

4. Memerah

Setiap pagi, ayah selalu memerah sapi.

Makna: kata memerah artinya mengambil susu pada sapi atau kambing.

Pipi Rahma memerah setelah sebelumnya mendapatkan pengakuan cinta dari orang yang disukainya.

Makna: kata memerah artinya perubahan warna pada wajah menjadi kemerahan.

5. Serang

Rara pergi ke kota Serang selama dua minggu.

Makna: kata serang artinya kota di Banten.

Sekelompok begal serang pengendara motor di malam hari.

Makna: kata serang artinya melawan.

Itulah tadi beberapa contoh kalimat homonim dan homograf lengkap dengan pengertian masing-masing. Semoga artikel ini bisa menambah wawasan baru, ya.

Baca Juga: 10 Kosa Kata Homonim Bahasa Lampung dengan Bahasa Daerah Lainnya!

Topik:

  • Pinka Wima

Berita Terkini Lainnya