Mengenal Eligible: Pengertian, Syarat, dan Cek Kuota

Apakah kamu termasuk salah satunya?

Istilah eligible menjadi sering didengar seiring mendekatnya pengumuman jalur SNMPTN  dan syarat masuk Perguruan Tinggi Negeri (PTN). Mungkin banyak yang bertanya-tanya sebenarnya apa sih maksud dari istilah ini?

Nah, untuk menjawab pertanyaan yang bermunculan, yuk simak penjelasan lebih lanjut mengenai istilah eligible. Penasaran dengan artinya? Baca artikel ini sampai habis, ya!

1. Apa itu eligible?

Mengenal Eligible: Pengertian, Syarat, dan Cek Kuotailustrasi siswa sma (unsplash.com/isengrapher)

Eligible berkaitan dengan siswa yang akan melanjutkan studi ke perguruan tinggi Negeri. Berdasarkan informasi yang disampaikan Ketua Pelaksana Eksekutif LTMPT, Prof Dr Budi Prasetyo Widyobroto, siswa yang eligible jalur SNMPTN merupakan para calon pendaftar SNMPTN tahun 2022. SNMPTN berfokus untuk menjaring siswa yang unggul di sekolahnya masing-masing.

Dilansir dari Cambridge Dictionary ‘eligible’ diartikan memiliki kualitas yang dibutuhkan atau telah memenuhi kondiis/syarat yang diperlukan. Siswa eligible dalam konteks SNMPTN adalah siswa yang dinyatakan layak untuk mengikuti jalur pendaftaran Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri.

2. Syarat menjadi siswa eligible

Mengenal Eligible: Pengertian, Syarat, dan Cek KuotaIlustrasi siswa SMK. (ANTARA FOTO/Hendra Nurdiyansyah)

Tentunya tak semua siswa dapat menjadi siswa eligible karena ditentukan oleh beberapa hal, mislanya kuota tiap sekolah yang berbeda-beda. Siswa eligible akan ditentukan oleh pihak LTMPT yang akan melakukan penghitungan kuota berdasarkan data akreditasi dan tiotal jumlah siswa di sekolah tersebut supaya bisa melakukan pendaftaran SNMPTN 2022.

Berikut merupakan aturan kuota yang telah dikeluarkan oleh LTMPT antara lain:

  • Kuota sekolah dengan akreditasi A: 40 persen
  • Kuota sekolah dengan akreditasi B: 25 persen
  • Kuota sekolah dengan akreditasi C dan tidak terakreditasi: 5 persen

Kebijakan kuota sekolah yang telah ditentukan LTMPT. Namun, untuk siswa yang berhak mendaftarkan akan ditentukan oleh pihak sekolah. Karena, ada kemungkinan siswa yang tidak ingin mendaftar SNMPTN dan memilihik sekolah ikatan dinas.

Pihak sekolah berhak menentukan siswa-siswa yang eligible untuk mendaftar SNMPTN tentunya setelah LTMPT mengumumkan kuota pendaftaran sekolah. Siswa yang tidak eligible tidak dapat mendaftar SNMPTN 2022.

Baca Juga: Perubahan Seleksi SBMPTN, Rektor Unair : Perlu Ditinjau Ulang

3. Cara cek kuota siswa eligible

Mengenal Eligible: Pengertian, Syarat, dan Cek KuotaIlustrasi pembelajaran di SMA 3 Semarang. (IDN Times/Anggun Puspitoningrum)
dm-player

Terdapat dua cara yang bisa dicoba untuk memeriksan data kuota siswa yang eligible:

1.    Cek melalui situs website resmi LTMPT

2.    Cek melalui situs website Kemdikbud

Nah, pembahsan mengenai siwa eligible sudah jelas bukan? Setelah ini akan dibahas sekilas mengenai apa itu SNMPTN.

4. Apa itu jalur SNMPTN?

Mengenal Eligible: Pengertian, Syarat, dan Cek KuotaIlustrasi SNMPTN (ANTARA FOTO/M Agung Rajasa/am.)

Istilah ini bukan menjadi suatu hal baru lagi yang didengar siswa yang akan melanjutkan pendidikan ke jenjang perguruan tinggi khususnya. Seleksi Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) yang menjadi impian banyak siswa. Mengapa menjadi impian? Karena melalui SNMPTN, tidak perlu mengkikuti ujian tulis untuk seleksi masuk ke perguruan tinggi. Melainkan menggunakan nilai rapor yang baik dari kelas 10.

Tapi tak perlu khawatir, karena jalur masuk perguruan tinggi negeri tidak hanya SNMPTN saja, masih banyak peluang yang bisa dicoba misalnya SBMPTN, UTUL, SIMAK, dan banyak lainnya tergantung Universitas pilihan teman-teman.

5. Ketentuan pendaftaran SNMPTN

Mengenal Eligible: Pengertian, Syarat, dan Cek KuotaIlustrasi SNMPTN (ANTARA/HO Humas UGM)

Ketentuan yang membedakan jalur SNMPTN dengan jalur yang lain karena berdasarkan nilai rapor dan portofolio. Selain itu, tidak semua siswa bisa mengikuti jalur ini karena seperti yang telah disampaikan di atas bahwa siswa yang eligible lah yang bisa mengikuti.

Tiap-tiap sekolah memiliki kuota siswa yang berbeda berkisar 5 persen-40 persen, tergantung akreditasi sekolahnya. Kalau suatu sekolah telah terakreditasi A, maka dapat mengikutsertakan lebih banyak siswa untuk mengikuti jalur SNMPTN, jika dibandingkan dengan sekolah dengan akreditasi B.

Namun, sekolah dapat menambahkan kriteria lainnya. Kriteria siswa eligible yang ditentukan oleh sekolah bisa berupa prestasi akademik tambahan, sehingga siswa tersebut memperolah urutan yang baru.

Setelah itu, proses perangkingan akan dilakukan dengan peserta dari seluruh sekolah di Indonesia. Nah, disinilah waktunya teman-teman untuk banyak-banyak berdoa agar beruntung dan menjadi bagian dari Universitas yang diimpikan.

Bagaimana teman-teman? Tertarik untuk terus berjuang dan mendapatkan kesempatan menjadi siswa eligible? Yuk, semangat terus belajar!

Baca Juga: Kisah Maziayah Sakinah, Lulus SNMPTN Unpad di Usia 15 Tahun

Topik:

  • Bella Manoban
  • Retno Rahayu
  • Pinka Wima

Berita Terkini Lainnya