5 Alasan Ini Buktikan Kamu Perlu Datang ke Pameran Pendidikan

Bisa nambah wawasan kamu tentang kampus

Menjelang penerimaan mahasiswa baru, perguruan tinggi dalam dan luar negeri berlomba-lomba berpartisipasi menyelenggarakan pameran pendidikan. Tujuannya, untuk menarik minat pelajar melanjurkan studi ke perguruan tinggi tertentu.

Meski terkesan sepele, datang ke pameran pendidikan ada banyak manfaat buatmu lho. Setidaknya, lima manfaat ini akan kalian rasakan saat bertandang ke pameran pendidikan.

1. Meyakinkanmu terhadap jurusan yang sudah dipilih

5 Alasan Ini Buktikan Kamu Perlu Datang ke Pameran PendidikanInstagram.com/harvard

Sebagian di antara kalian mungkin sudah jauh-jauh hari menentukan program studi (prodi) yang akan dipilih. Meski demikian, kalian sebaiknya tetap datang ke pameran pendidikan untuk mencari tahu lebih jauh sekaligus berkonsultasi dengan petugas di sana. Tentang struktur kurikulum, prospek alumni ataupun atmosfer belajar di sana.

Dengan begitu kalian pun akan semakin yakin dengan prodi yang sudah dipilih.

2. Kalau belum menentukan pilihan prodi, ini kesempatan emas buatmu

5 Alasan Ini Buktikan Kamu Perlu Datang ke Pameran PendidikanInstagram.com/harvard

Lagi bingung dengan prodi yang sesuai buatmu? Inilah kesempatan emas bagi kalian untuk mendatangi pameran pendidikan. Kalian bisa melihat prodi-prodi apa saja yang terdapat dalam suatu kampus yang mungkin saja kurang populer.

Cari sebanyak-banyaknya informasi. Bila perlu, baca dan pahami info yang tertera pada brosurnya. Dan, jangan ragu bertanya pada petugas di sana.

Baca Juga: 7 Situs Kuliah Online Gratis dari Berbagai Kampus Ternama Dunia

3. Menentukan kampus yang tepat buatmu

dm-player
5 Alasan Ini Buktikan Kamu Perlu Datang ke Pameran PendidikanInstagram.com/harvard

Ada jenis pameran yang diselenggarakan satu perguruan tinggi dengan menampilkan seluruh prodi di dalamnya. Tapi, ada pula pameran yang diikuti oleh perguruan tinggi-perguruan tinggi.

Nah, ini cocok buatmu yang ingin mencari kampus terbaik. Kamu bisa mencari prodi apa saja yang ditawarkan, beasiswa hingga kurikulum di sana. Yang gak boleh ketinggalan adalah komunitas mahasiswa serta informasi tempat tinggal khususnya bagi kalian yang tertarik kuliah di luar negeri.

4. Cari sebanyak-banyaknya informasi beasiswa

5 Alasan Ini Buktikan Kamu Perlu Datang ke Pameran PendidikanInstagram.com/harvard

Beasiswa adalah salah satu daya tarik pelajar untuk melanjutkan studi khususnya bagi mereka yang punya minat belajar tinggi tapi kurang mampu secara finansial.

Kamu wajib datang ke pameran pendidikan nih karena lembaga penyandang dana beasiswa akan hadir di sana. Bila tidak, cari informasi tentang beasiswa di perguruan tinggi peserta pameran.

5. Berkenalan dengan pengajar maupun mahasiswa di sana

5 Alasan Ini Buktikan Kamu Perlu Datang ke Pameran PendidikanInstagram.com/harvard

Lumayan kan jejaringmu bertambah luas. Kamu bisa mencari informasi langsung dari mereka yang bersentuhan prodi yang ingin kamu tuju. Valid kan infonya? Kalau perlu, minta kontak profesional mereka.

Itulah lima alasan kenapa kamu perlu mendatangi pameran pendidikan. Semoga kamu lekas bertemu prodi yang cocok buatmu, ya.

Baca Juga: Ini 5 Hal yang Harus Segera Kamu Lakukan Saat Gagal Dapat Beasiswa

Defrina Sukma Photo Verified Writer Defrina Sukma

masih malu-malu

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya