TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Tips Desain Kamar yang Netral buat Si Kembar Cewek dan Cowok

Harus pilih warna yang netral dulu

Desain Kamar Netral untuk Kembar (Berbagai Sumber)

Momen kelahiran buah hati merupakan momen yang ditunggu-tunggu setelah menikah. Tentu, para orangtua akan memberikan yang terbaik untuk anaknya. Tak terkecuali, untuk desain kamar tidur.

Ada orangtua yang memilih membuatkan kamar tidur sejak anaknya bayi. Namun, ada pula orangtua yang membuatkan kamar ketika anak memasuki usia sekolah. Berikut IDN Times punya beberapa tips untuk mendesain kamar buat anak kembar cowok dan cewek.

1. Pilihan warna yang netral dan bernuansa hangat

Desain Kamar Netral untuk Kembar (twinpickle.com)

Biasanya, ketika mendapat anak perempuan, orangtua cenderung membeli baju hingga barang-barang bernuansa pink. Sementara laki-laki diberi warna gelap seperti biru.

Daripada bingung memilih warna, gunakan palet warna netral. Contohnya putih, ivory, abu-abu, atau cokelat. Desain kamar keseluruhan bisa menggunakan warna putih, hanya saja kamu bisa membedakan warna untuk beberapa barang.

2. Bikin statement pada dinding agar tidak monoton

Desain Kamar Netral untuk Kembar (melanielissackinteriors.com)

Masa kecil anak-anak pasti dipenuhi dengan kegembiraan karena bisa bersekolah dan bermain dengan teman sebaya. Nah, kamu bisa menghias kamar yang terkesan monoton karena temanya netral, menjadi lebih berwarna.

Pilihan wallpaper atau wall art pada dinding adalah opsi penting untukmu yang tidak ingin menambah dekorasi dinding. Ada banyak gambar menarik, tergantung kebutuhan konsep kamar. 

Untuk kamar bayi, kamu bisa gunakan gambar kartun berwarna cerah untuk merangsang indra penglihatan. Sementara kamar untuk anak balita, kamu bisa pertimbangkan gambar pilihan anak.

Baca Juga: 9 Inspirasi Desain Kamar Tidur Minimalis, Lemari Masih Bisa Masuk!

3. Tentukan konsep kamar tidur unisex

Desain Kamar Netral untuk Kembar (houseofturquoise.com)

Sebelum memutuskan untuk membuat kamar baru buat si kembar, para orangtua harus tahu dulu konsep seperti apa yang ingin diadopsi. Pastikan konsep ini bersifat unisex sehingga cocok untuk anak kembar cewek-cowok.

Coba terapkan gaya monokrom kalau kamu doyan banget kamar bernuansa netral. Sayangnya, desain kamar monokrom mudah terlihat membosankan. Kamu perlu tambahkan statement pada dekorasi lain atau pilihan corak meriah pada dinding.

Ada beberapa ide lain yang cocok untuk kamar si kembar cewek-cowok. Misalnya kamar bergaya rustic yang didominasi perabotan kayu dan minim dekorasi. Ada juga konsep kamar tropikal, kartun, bohemian, dreamy, dan whimsical.

4. Pakai perabotan fungsional

Desain Kamar Netral untuk Kembar (houseofturquoise.com)

Inilah tips penting buat orang tua yang ingin membuat kamar untuk si kembar. Perhatikan luas kamar sebelum membeli perabotan. Pastikan bahwa kamar muat menampung dua orang dengan barang yang lebih banyak dari kamar pada umumnya.

Untuk menyiasati hal ini, rasanya kamu perlu menggunakan perabotan fungsional. Seperti apa? Alih-alih menggunakan dua dipan terpisah, kamu bisa memakai loft bed.

Selain itu, dipan bisa dimodifikasi menjadi dipan dengan mini storage di bawah ini. Jadi, kamu bebas meletakkan baju atau barang-barang di bawah kasur, tanpa ribet memakan tempat.

Baca Juga: 5 Inspirasi Desain Kamar Mandi Kloset Jongkok, Aestetik dan Menarik! 

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya