TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Agar Selalu Taat Tuhan, Ini 10 Ide Nama Anak Kristiani yang Kekinian

Semoga anakmu kelak taat dan selalu takut Tuhan. Amin.

Berbagai sumber

Selain menyematkan nama baptis, orangtua Kristiani millenials kerap kali menambahkan nama-nama lain yang bernuansa Kristiani. Dengan penambahan tersebut, diharapkan sang buah hati semakin taat dan ingat akan Tuhan.

Berikut ini, IDN Times bagikan 10 ide nama anak Kristiani kekinian yang bisa kamu pakai.

1. Mantan pesinetron, Joanna Alexandra, memberi nama Zuriel Paris Jedidiah Panggabean pada putra pertamanya. "Jedidiah" artinya yang dicintai Tuhan

instagram.com/joannaalexandra

"Zuriel" adalah bahasa Ibrani dan biasa digunakan untuk menamai anak laki-laki. Arti katanya adalah batuan. "Paris" adalah bahasa Yunani dari pecinta. Sementara itu, "Jedidiah" adalah nama Kristiani yang artinya temannya Tuhan atau dicintai Tuhan. "Panggabean" adalah marga keluarga.

2. Putra pertama Lukman Sardi dan Lia Sardi adalah Akiva Dishan Ranu Sardi. "Akiva" adalah nama yang berarti penyembuhan

instagram.com/lialukman

Menurut Lukman Sardi, "Akiva" berarti ke mana pun melangkah, sang anak akan selalu dituntun oleh Tuhan. "Dishan" mengartikan di mana pun berpijak, selalu menghasilkan yang terbaik. "Ranu" adalah istilah Jawa yang berarti danau atau sumber air yang tenang. "Sardi" adalah nama sang ayah.

Di sisi lain, ternyata "Akiva" juga punya makna lain, lho! "Akiva" adalah nama Kristiani yang artinya penyembuhan.

3. Eva Celia Lesmana, putri Sophie Latjuba dan Indra Lesmana punya arti nama pemberi kehidupan dari kata "Eva"

instagram.com/sophia_latjuba88

Kata "Eva" merupakan nama perempuan bernuansa Kristiani dan artinya adalah pemberi kehidupan. Kata "Celia" dalam Bahasa Portugis dan Italia artinya adalah surga. "Lesmana" tentu saja adalah nama dari pihak ayah.

4. Sementara itu, anak kedua Sheila Marcia Joseph bernama Nathaniel Jedd Melchior Mirano. "Jedd" berarti temannya Tuhan atau yang dicintai Tuhan

instagram.com/itssheilamj

"Nathaniel" adalah nama anak-anak Kristiani yang artinya Tuhan telah memberikan. "Jedd" juga nama laki-laki Kristiani yang berarti temannya Tuhan atau yang dicintai Tuhan. Sedangkan "Melchior" adalah bahasa Polandia yang artinya kota seorang Raja. "Mirano" mewakili nama sang ayah, Kiki Mirano.

Baca Juga: 10 Nama Anak Seleb dari Bahasa Sansekerta, Artinya Indah Banget!

5. Putra Joy Tobing yang bernama Joshua Miracle Hati Goran Bonagabe Sinambela kini sudah besar. Nama "Joshua" berarti membantu pembebasan

instagram.com/joydestinytobing

"Joshua" adalah nama laki-laki Kristiani. Artinya adalah penyelamat atau membantu pembebasan. Sedangkan menurut Joy, "Joshua" adalah nama dari Alkitab dan merupakan nama Nabi yang melanjutkan tugas Musa ke tanah harapan. "Miracle" artinya keajaiban. "Hati Goran" adalah nama ayah mertua Joy dan "Bonagabe" adalah nama yang diberikan ayah Joy.

6. Jacob Gabriel Kusuma adalah anak pertama Cathy Sharon. Pemberi kabar baik adalah makna yang dibawa oleh kata "Gabriel"

instagram.com/cathysharon

Kata "Jacob" adalah nama bernuansa Kristiani yang artinya cepat mengerti. "Gabriel" juga nama laki-laki Kristiani yang bermakna pemberi kabar baik. "Kusuma" diambil dari nama ayah yaitu Eka Kusuma.

7. Ide nama anak Kristiani selanjutnya dari putra Jessica Iskandar, El Barack Alexander. Ada arti nama pelindung manusia dari kata "Alexander"

instagram.com/inijedar

Dari buku biografi Jessica Iskandar yang berjudul "Jedar Power: Love, Life, Lord", kata "El" diambil dari kata "Elijah" yang artinya "Ya Tuhan". "Barack" dari kata Afrika yang bermakna diberkati. "Alexander" artinya pembela dan pahlawan rakyat. Secara keseluruhan, nama tersebut bermaksud agar sang anak jadi pembela rakyat yang diberkati Tuhan.

Di sisi lain, nama tersebut juga punya arti lain. "Barack" adalah nama laki-laki Kristiani yang artinya penangkal petir. "Alexander" juga nama Kristiani yang berarti pelindung manusia.

8. Putri Pinkan Mambo yang bernama Queen Abby Wantania punya arti nama ratu yang menyenangkan hati Tuhan

instagram.com/pinkan_mambo

Menurut Pinkan, nama putrinya tersebut berarti ratu yang menyenangkan hati papanya atau hati Tuhannya. Jika dijabarkan satu per satu, "Queen" berarti ratu. "Abby" adalah nama perempuan Kristiani yang artinya kegembiraan ayah. "Wantania" adalah nama keluarga Manado.

9. Lionel Nathan Sinarthrya Kartoprawiro adalah putra pertama Darius Sinathrya dan Dona Agnesia. Kata "Nathan" berarti hadiah dari Tuhan

instagram.com/dagnesia

Karena baik Dona maupun Darius sama-sama menyukai sepak bola, nama "Lionel" terinspirasi dari pesepakbola Lionel Messi. Namun jika dijabarkan satu per satu, "Lionel" artinya singa muda. Lalu "Nathan" adalah nama Kristiani yang bermakna hadiah dari Tuhan. Lalu "Sinathrya" dan "Kartoprawiro" adalah nama sang ayah dan nama kakek.

Baca Juga: Dari SBY hingga Jokowi, Ini Arti di Balik Nama Jawa Cucu Presiden RI

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya