Arti Nama Anak Pertama Nabila Putri, Maknanya Penuh Berkah

Namanya kental nuansa Eropa

Aktris sekaligus presenter Nabila Putri baru saja dikaruniai anak pertama pada pertengahan bulan Juli 2020. Nabila mengumumkan kelahiran anak pertama lewat unggahan di akun Instagram pribadinya pada Jumat (17/7/2020) pagi.

Si kecil diberi nama yang kental nuansa Eropa dan punya makna indah. Yuk, simak nama lengkap abak pertama Nabila beserta artinya!

1. Rahasiakan tanggal lahir sang buah hati

Arti Nama Anak Pertama Nabila Putri, Maknanya Penuh Berkahinstagram.com/nabilabylla

Gak hanya merahasiakan tanggal pernikahannya, Nabila pun sengaja menyembunyikan tanggal kelahiran anak pertama. Melalui unggahan di akun Instagram pribadinya pada Jumat (17/7/2020) lalu, Nabila hanya mengumumkan nama dan cerita proses persalinan.

Nabila memutuskan melakukan persalinan secara normal pada pukul 1.38 WIB. Bayinya berjenis kelamin laki-laki, lahir dengan berat 4 kg dan panjang 52 cm.

2. Diberi nama "Maccrea", ini arti di baliknya

Arti Nama Anak Pertama Nabila Putri, Maknanya Penuh BerkahInstagram.com/nabilabylla

Nabila dan suaminya, Niko Eigert, memberi nama buah hati pertama mereka "Maccrea San Eigert". Nama si kecil kental nuansa Eropa, "Maccrea" dalam bahasa Gaelik berarti anak laki-laki yang diberkahi Tuhan.

dm-player

Sementara "San" adalah nama tengah yang banyak digunakan di negara-negara Latin, Eropa, dan persemakmurannya, seperti Spanyol, Italia, Skotlandia, Turki, hingga Filipina. Nama tengah "San" biasaya digunakan untuk anak laki-laki.

Ditutup dengan "Eigert" yang merupakan nama belakang sang ayah, Niko Eigert. Arti di balik nama lengkap anak pertama Nabila adalah laki-laki dari keluarga Eigert yang diberkahi Tuhan.

Baca Juga: Arti Nama Anak Pertama Aktor FTV Meidian Maladi yang Bernuansa Islami

3. Laki-laki berzodiak Cancer adalah pribadi yang tekun dan kreatif

Arti Nama Anak Pertama Nabila Putri, Maknanya Penuh Berkahinstagram.com/nabilabylla

Dilihat dari waktu kelahirannya, anak pertama Nabila berzodiak Cancer. Selain dikenal sensitif dan perasa, zodiak berlambang kepiting ini punya banyak karakter positif. Laki-laki Cancer adalah sosok kreatif yang diam-diam pekerja keras.

Dia sangat tekun dalam bekerja dan menjalani aktivitasnya. Meski agak moody, laki-laki Cancer bisa dipercaya dan diandalkan untuk mengemban tanggung jawab.

Selamat atas kelahiran anak pertamanya, Nabila dan Niko!

Baca Juga: Unik dan Punya Makna Mendalam, Referensi Nama dari Anak-anak Dik Doank

Topik:

  • Pinka Wima
  • Jumawan Syahrudin

Berita Terkini Lainnya