7 Inspirasi Nama Eksotis untuk Anak Perempuan, Penuh Pesona Kuat!

Cantik dan penuh makna!

Bukanlah sebuah rahasia bahwa nama dapat memiliki makna dan pesona yang kuat yang dapat membuat anak perempuan menjadi wanita yang tumbuh sesuai doa dan harapan orangtua. Oleh karenanya, memilih nama untuk sang buah hati merupakan tanggung jawab besar bagi orangtua karena nama ini akan terikat seumur hidup oleh sang anak.

Di sekitar kita ada banyak hal yang bisa dijadikan inspirasi untuk dijadikan nama anak. Daripada menggunakan nama yang populer dan kekinian, kamu bisa menggunakan nama-nama untuk anak perempuan yang bersifat eksostis, penuh makna, dan pastinya tak akan lekang oleh waktu. Penasaran apa saja? Yuk, simak!

1. Soferina, berarti kebijaksanaan

7 Inspirasi Nama Eksotis untuk Anak Perempuan, Penuh Pesona Kuat!pexels.com/pixabay

Nama anak perempuan menarik pertama adalah Soferina yang bisa dipanggil dengan nama Sophia. Soferina merupakan nama Yunani, yang berarti kebijaksanaan. Menurut makna numerologis dari nama itu, anak perempuan bernama Soferina atau Sophia memiliki sifat cerdas dan berwawasan luas.

Nama yang begitu eksotis dan penuh makna tersebut membuat tak heran banyak tempat memiliki nama ini, seperti Hagia Sophia yaitu basilika terkenal di Istanbul, atau ada juga kota Sofia yang merupakan ibukota Bulgaria yang terkenal dengan keindahannnya.

2. Dimitrina, berasal dari nama Demeter, yaitu dewi pertanian dan kesuburan Yunani

7 Inspirasi Nama Eksotis untuk Anak Perempuan, Penuh Pesona Kuat!pexels.com/@deathless

Nama eksotis lainnya yang cocok untuk putri kecilmu adalah Dimitrina yang bisa dipanggil dengan julukan imut seperti Dimi atau Di. Nama ini cukup populer di beberapa negara Balkan, seperti Bulgaria dan Makedonia. Dimitrina berasal dari nama bayi laki-laki Demetrias (atau Demetrius), yang sebenarnya berasal dari Demeter, yaitu dewi pertanian dan kesuburan Yunani.

Meskipun dia paling sering disebut sebagai dewi pertanian, dia juga merupakan dewi hukum suci dan siklus hidup dan mati. Penuh legenda yang kuat, nama ini eksotis banget kan?

3. Alyona, berarti cahaya atau indah

7 Inspirasi Nama Eksotis untuk Anak Perempuan, Penuh Pesona Kuat!Pexels.com/@anastasiya-gepp

Alyona merupakan nama dalam bahasa Rusia yang diturunkan dari nama Yunani Kuno, Helena. Varian lain dari nama ini seperti Alena, Alana, atau Lena, yang berarti obor, cahaya, atau indah. Nama ini biasanya digunakan oleh wanita-wanita cantik keturunan Eropa yang secara stereotip berambut pirang atau berambut cokelat. Meskipun kamu bukan tidak ada keturunan Eropa, gak ada salahnya kok menggunakan nama cantik ini!

Baca Juga: Dari Berbagai Bahasa, 8 Inspirasi Nama Anak Bermakna Keajaiban

dm-player

4. Aislin, nama ekostis dari Irlandia yang berarti mimpi dan visi

7 Inspirasi Nama Eksotis untuk Anak Perempuan, Penuh Pesona Kuat!pexels.com/@arthur-goulart-762043

Aslin adalah nama ekostis dari Irlandia yang berarti "mimpi" dan "visi". Bagi para orangtua yang mengharapkan anak perempuannya kelak tumbuh menjadi gadis visioner dengan jiwa kepemimpinan itnggi dan mampu mewujudkan mimpinya menjadi kenyataan, maka nama eksotis ini cocok banget digunakan! Ada banyak bentuk varian dari nama tersebut, termasuk Ashling, Aislin, Ashlyn, dan Aislene. Nama Aislin dapat diucapkan seperti eye-leen atau ace-lin.

5. Svana, berasal dari Skandinavia berarti angsa

7 Inspirasi Nama Eksotis untuk Anak Perempuan, Penuh Pesona Kuat!pexels.com/@bertellifotografia

Svana adalah nama anak perempuan eksotis yang sangat terdengar indah berasal dari Skandinavia, berarti angsa. Nama ini terdengar sangat mirip seperti nama Ivana, Anna, atau mungkin Savannah, hanya saja nama ini tidak sepopuler nama-nama tersebut. Tidak terlalu banyak informasi dapat ditemukan tentang nama ini, tetapi nama ini sangat menonjol karena keunikannya. Nama ini pas baget deh untuk para calon mom and dad yang mencari nama anti pasaran!

6. Daria, nama dari bahasa Latin yang berarti kaya cinta dan kebaikan

7 Inspirasi Nama Eksotis untuk Anak Perempuan, Penuh Pesona Kuat!pexels.com/@trinitykubassek

Daria adalah nama dari bahasa Latin yang berarti kaya, dalam artian kaya akan cinta dan kebaikan. Menurut numerologi, gadis-gadis kecil yang memiliki nama Daria memiliki sifat menghargai keadilan, keindahan, dan kepositifan.

Variasi lain dari nama Daria untuk anak perempuan adalah Darina dan Dari. Daria adalah versi feminin dari nama Persia eksotis Darius atau Darko untuk anak laki-laki. So, jangan khawatir untuk para orangtua anak laki-laki yang sudah jatuh cinta dengan nama Daria ya!

7. Bernadette, nama dari Jerman berarti berani seperti beruang

7 Inspirasi Nama Eksotis untuk Anak Perempuan, Penuh Pesona Kuat!pexels.com/@singkham-178541

Nama anak perempuan cantik lainnya berasal dari Jerman, yaitu Bernadette yang berarti berani seperti beruang. Varian lain dari nama ini untuk nama anak laki-laki adalah Bernard. Menurut interpretasi numerologi, gadis-gadis bernama Bernadette menghargai tata tertib dan aturan yang akan membantu mereka membangun fondasi dan disiplin yang kuat dalam kehidupan. Tak heran kan bahwa nama ini sangat eksotis dan penuh pesan yang kuat?

Dari tujuh nama di atas, semoga dapat memberikan inspirasi bagi para calon orangtua yang sedang bingung memilih nama untuk anak perempuan ya! Nama mana nih yang bikin kamu langsung jatuh cinta saat mendengarnya?

Baca Juga: 6 Seleb Indonesia yang Punya Anak Kembar dengan Nama Unik, Inspiratif!

Mademoiselle Dii Photo Verified Writer Mademoiselle Dii

On a journey of life

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya