Liburan Tanpa Macet, Meikarta Siapkan Tempat Hiburan Lengkap

Cocok untuk hunian keluarga

Bagi kalian yang tinggal di Jabodetabek, mungkin liburan menjadi sesuatu yang berharga, sekaligus membingungkan. Berharga, karena kesempatan itu tidak selalu datang setiap waktu lantaran kesibukan kita. Namun bingung, karena, tempat mana yang cocok untuk dijadikan destinasi wisata? Untuk ke luar kota atau negeri, terkadang waktu yang kita miliki tidaklah cukup. Di pusat kota Jakarta, pastilah macet di mana-mana saat hari libur. Belum lagi penuh sesaknya orang di tempat hiburan. 

Penduduk Jakarta dan sekitarnya membutuhkan destinasi hiburan yang baru dengan beragam fasilitas. Dan tentunya, tak perlu memakan banyak waktu untuk sampai ke sana. Untuk itulah kemudian Lippo Group membangun Meikarta, sebuah kota mandiri premium yang terletak di dekat Kawasan Industri Cikarang. Dengan luas yang besar, Meikarta merupakan kota mandiri baru terbesar se-Asia Tenggara. Di dalamnya terdapat berbagai macam fasilitas, mulai dari apartemen dengan arsitektur berkelas internasional, ruang terbuka hijau yang terinspirasi dari Central Park New York, pusat teknologi dan informasi, perkantoran, convention hall, pusat kebudayaan, pusat pendidikan serta kesehatan, dan tentunya beragam hiburan. Kelengkapan fasilitas ini membuat Meikarta tak hanya menyenangkan sebagai hunian, tetapi juga sebagai tempat rekreasi. 

Hunian dan rekreasi mendidik di Meikarta

Liburan Tanpa Macet, Meikarta Siapkan Tempat Hiburan Lengkapposkonews.com

Pusat perbelanjaan di Meikarta bukan hanya yang berada di dalam gedung-gedung pencakar langit tinggi, tetapi tersedia pula toko-toko yang mengusung konsep street shopping layaknya Orchard Road, dan tentunya Shenzhen. Terkait Shenzhen, Lippo Group selaku pengembang Meikarta memang terinspirasi dari gemerlap dan kerapihan surga belanja tersebut.  

dm-player

Namun bukan hanya pecinta belanja saja yang tertarik berlibur di Meikarta. Masyarakat dari berbagai usia pun akan tertarik. Dilengkapi dengan perpustakaan internasional, pusat kebudayaan dan gedung opera, Meikarta dapat memberikan pengalaman wisata edukatif bagi anak-anak dan juga orang dewasa lho. Selain itu, terdapat pula pusat teknologi dan informasi yang akan sangat menyenangkan bagi kalian yang memiliki minat tinggi pada teknologi informasi. Kita bisa berkenalan dengan segala teknologi terbaru, bahkan bisa berkenalan dengan sesama peminat teknologi informasi dan membuat proyek bersama. 

Sementara itu, ruang terbuka hijau yang dilengkapi dengan danau cocok sekali untuk wisata keluarga di hari libur pagi hari. Tak hanya menyehatkan, piknik bersama di taman dapat mempererat hubungan antaranggota keluarga.  

Kalau kalian berminat untuk tinggal di Meikarta, keputusan itu juga tak hanya baik dari segi investasi, mengingat harga apartemen yang akan terus naik secara signifikan dan laris saat disewakan, tetapi artinya, kita bisa "berlibur" setiap hari. Semua orang pasti mau tinggal dalam hunian yang dekat dengan segala fasilitas dan juga beragam tempat hiburan. Stres hilang, hidup pun lebih berkualitas. 

Bila kalian berminat untuk merasakan hunian yang sejengkal berjarak dengan pusat hiburan, Anda bisa mencari informasi lengkapnya di sini, ya!

Topik:

Berita Terkini Lainnya