Bunda Jangan Khawatir, MPASI Harus Dibuat Menyenangkan, ya!

Pengalaman makan pertama anak harus fun

Ketika bayi berusia enam bulan, bayi mulai bisa dikenalkan dengan MPASI (Makanan Pendamping Air Susu Ibu). Setelah sebelumnya bayi hanya mendapatkan nutrisi dari ASI, MPASI menjadi pengalaman pertama bayi berkenalan dengan berbagai bentuk dan rasa makanan lainnya. Namun, ternyata, banyak Ibu yang merasa stres dengan persiapan ASI. Apalagi, ketika ternyata si kecil menolak makanan yang sudah disiapkan. 

Dalam acara talkshow 'Tips dan Trick Memberikan MPASI pada Anak', Psikolog Anak dan Remaja, Vera Itabiliana K. Hadiwidjojo, Psi menjelaskan bahwa MPASI tidak usah dibawa stres. Bunda harus menciptakan pengalaman yang menyenangkan untuk anak. 

Talkshow ini merupakan rangkaian acara Popmama Parenting Academy yang berlangsung di Summarecon Mall Serpong, Jumat (11/10).

1. Ibu ingin anak lahap makan MPASI, hingga akhirnya stress dalam persiapan MPASI

Bunda Jangan Khawatir, MPASI Harus Dibuat Menyenangkan, ya!IDN Times/Klara Livia

Kegelisahan dalam proses MPASI dirasakan oleh Vendryana, seorang mom influencer yang memiliki lebih dari 150 ribu pengikut di instagram. Sang anak, Zayka harus memulai MPASI dini di umur empat bulan. Namun, ternyata Zayka menolak MPASI. 

"Anak aku sudah mulai MPASI dini di usia 4 bulan. Waktu itu aku sempat kaget sih. Apalagi dia juga susah banget buat makan. Aku udah coba banyak, deh. Cair, padat, goreng, banyak. Tapi susah banget kayaknya mulutnya gak mau mangap juga," cerita Vedryana.

2. Setiap anak tumbuh kembangnya berbeda-beda, jadi jangan berekspektasi anak bisa menerima MPASI secepat anak lainnya

Bunda Jangan Khawatir, MPASI Harus Dibuat Menyenangkan, ya!IDN Times/Klara Livia

Pengalaman anak pertama Vendryana ini membuatnya sadar bahwa dalam MPASI, Ibu tidak boleh berekspektasi. Ketika ia melihat anak lain bisa makan MPASI dengan lahap, Vendryana mengira Zayka juga akan lahap seperti anak-anak lainnya.

"MPASI itu jangan berekspektasi deh. Ibu-ibu di awal mungkin mikir, ya udah cuma kasih makan apa sih susahnya? Tapi itu memang proses belajar dari yang tadinya cuma ASI. Waktu itu juga aku panik karena anak aku gak mau makan," terang perempuan yang tengah mengandung anak keduanya tersebut.

3. Pengalaman pertama makan anak seharusnya dibuat menyenangkan. Anak gak hanya belajar makan, namun terdapat pengalaman sensorik dan motorik

Bunda Jangan Khawatir, MPASI Harus Dibuat Menyenangkan, ya!IDN Times/Klara Livia
dm-player

Vendryana juga menjelaskan bahwa salah satu faktor anaknya sulit makan mungkin karena faktor psikologisnya. Zayka melihat Ibunya stres dan negatif dalam memberikan MPASI. Akhirnya, ia menolak untuk makan.

Vera Itabiliana K. Hadiwidjojo, Psi (Psikolog Anak dan Remaja) menjelaskan bahwa faktor psikologis ini memang sangat berperan. Pengalaman makan pertama anak seharusnya dibuat menyenangkan.

"Memang faktor psikologis itu sangat berperan ya, karena itu MPASI harus dibuat menyenangkan. Anak gak hanya belajar makan, tapi juga melatih pengalaman sensorik dan juga motorik dari mengecap dan mengunyah makanan," jelas Vera.

Baca Juga: Si Kecil Memasuki Masa MPASI? Ini Peralatan yang Perlu Mama Siapkan

4. Oleh karena itu, terapkan responsive feeding dalam pemberian MPASI. Buat anak antusias dengan makan

Bunda Jangan Khawatir, MPASI Harus Dibuat Menyenangkan, ya!IDN Times/Klara Livia

Vera memberikan tip jitu untuk menciptakan MPASI yang menyenangkan yaitu responsive feeding. Ketika makan bersama anak, orangtua dan anak harus saling berinteraksi dan berhadapan. 

"Ada yang namanya responsive feeding. Jadi ketika makan interaksinya makin ada. Ketika menyuap dia tatapan dengan Ibunya. Anak melihat muka ibunya, sambil ngobrol sambil bercakap-cakap. Jadi responsive feeding itu jangan hanya menyuapkan saja," jelas Vera.

5. Bunda juga jangan lupa, MPASI hanyalah makanan pendamping ASI. Jadi, jangan dibawa stres ya

Bunda Jangan Khawatir, MPASI Harus Dibuat Menyenangkan, ya!IDN Times/Klara Livia

Memang Ibu selalu ingin memberikan yang terbaik untuk gizi anak. Tapi, anak juga butuh penyesuaian dalam menerima hal baru dalam hidup mereka. Oleh karena itu, Bunda jangan terlalu khawatir dalam persiapan MPASI.

"Caranya harus menyenangkan, se-rileks mungkin. Namanya saja makanan pendamping ASI. Jadi cuma pendamping lho sebenernya. Yang utama tetap ASI-nya. Jadi harusnya jangan terlalu stres," tutup Vera.

Jadi Bunda jangan stres lagi ya dalam persiapan MPASI!

Baca Juga: Resep Mpasi 6 Bulan yang Sehat dan Cocok untuk Si Kecil

Topik:

  • Pinka Wima

Berita Terkini Lainnya