3 Cara Mengajarkan Sikap Teguh Pendirian pada Anak dari Hal Kecil

Didik anak untuk terbiasa tegas

Banyak orangtua yang kurang memperhatikan pendidikan karakter anak. Salah satu pendidikan karakter yang penting yakni sikap keteguhan hati pada pendirian menjadi hal yang harus diajarkan. Bahwa harapannya pendidikan ini dapat bermanfaat seiring anak tumbuh besar dan dewasa. 

Jika mengajarkan karakter teguh pada pendirian ini dimiliki akan membantu hidup sang anak menjadi lebih tertata. Lalu bagaimanakah cara mengajarkan sikap tersebut dari hal-hal yang sederhana terlebih dahulu? Yuk mari akan dibahas mengenai satu persatu.

Baca Juga: 6 Tanda Kamu Orang yang Punya Integritas, Teguh Pendirian?

1. Didik anak untuk selalu tenang dalam situasi apa pun

3 Cara Mengajarkan Sikap Teguh Pendirian pada Anak dari Hal Kecililustrasi Ayah (pexels.com/Tatiana Syrikova)

Sudah menjadi tugas orangtua untuk mendidik anaknya supaya menjadi seseorang yang memiliki karakter. Supaya anak bisa memiliki sifat karakter yang tegas pada pendirian ya, mulai dari kecil biasakan untuk mengajarinya sikap tenang. Misalkan dalam menghadapi kesulitan, bantu iya untuk selalu merasakan ketenangan.

Penting hal tersebut karena rasa tenang juga membantu anak untuk bisa berpikir bijak pada kebenaran. Hal ini pasti sangat bermanfaat bagi masa depan anak kelak.

Baca Juga: 5 Sikap Sederhana Membuat Mentalmu Tambah Kuat

2. Ajak anak untuk berdiskusi dan menerapkan konsistensi

3 Cara Mengajarkan Sikap Teguh Pendirian pada Anak dari Hal Kecililustrasi Ayah (pexels.com/Maël BALLAND)

Tidak ada salahnya mengajari anak berdiskusi sejak dini. Hal tersebut membawa sisi positif pada pemikiran anak. Mereka akan terbiasa untuk berproses mencari kebenaran dengan berpikir. Diskusi ialah ajang mencari suatu kebenaran bersama, jadi nanti ketika anak tumbuh dewasa mereka tidak mudah memutus sesuatu namun juga dipikirkan terlebih dahulu. 

Jika ini terus dibiasakan akan membuat anak punya konsistensi yang tinggi. Mereka terus terbiasa untuk berpendirian teguh pada apa yang mereka yakini benar. Bukan tumbuh seperti orang yang tidak berprinsip dan gampang ikut sana-sini. Jangan sampai anakmu tumbuh seperti demikian, ya. 

3. Meneladani sifat terbuka dan optimis

3 Cara Mengajarkan Sikap Teguh Pendirian pada Anak dari Hal Kecililustrasi Ayah (pexels.com/Yan Krukau)

Ajak anak untuk terbiasa berpikir terbuka dan optimis. Misalnya ketika mereka sedang bermain dan menemui suatu kesulitan. Ajak mereka berpikir untuk menemukan solusi dari permasalahan. Berikan mereka ruang untuk optimis dalam menginginkan sesuatu.

Dengan diajarkan kedua hal tersebut mereka dapat menumbuhkan sifat teguh pada pendiriannya. Sebab mereka tahu kebenaran yang diketahui hadil dari pemikiran dan sebuah keoptimisan dirinya sendiri. Sehingga hal tersebut membuat mereka punya pendapat sendiri. 

Pelajaran yang perlu diajarkan oleh setiap anak yakni tentang sikap teguh pada pendirian. Yang mana cara mengajarkannya bisa dimulai dari hal-hal kecil seperti tiga poin di atas, dengan menanamkan sejak dini akan pentingnya sifat tenang, mengajaknya untuk berdiskusi serta meneladani sifat yang terbuka dan optimis sedini mungkin.

Baca Juga: 5 Cara Efektif Mengajarkan Pentingnya Silaturahmi pada Anak

Maftukhatul Azizah Photo Verified Writer Maftukhatul Azizah

I write to inspire and connect with you. Follow me on my Instagram journey @maftukhazizah.🌹

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Fajar Laksmita

Berita Terkini Lainnya