5 Cara Menghadapi Keluarga Toksik saat Persiapkan Pernikahan, Catat!

Jangan sampai membuatmu lelah secara fisik dan mental

Gak bisa dipungkiri bahwa merencanakan acara pernikahan bukanlah hal mudah. Tapi, pada momen ini juga menjadi waktu yang menyenangkan dan mengasyikan bagi pasangan. Kamu dan dia akan bekerja sama dalam mewujudkan mimpi-mimpi yang telah direncanakan bersama.

Namun, bagaimana jadinya jika di saat yang menggembirakan ini, kamu malah harus berhadapan dengan anggota keluarga yang toksik? Bukannya membantu, dia malah cenderung ikut campur dan menciptakan drama yang melelahkan. Rasanya pasti sangat sulit dan berisiko pada kesehatan mental buat kamu dan pasangan, deh.

Nah, biar gak terjebak terus-menerus dalam kondisi tersebut, di bawah ini ada beberapa cara yang bisa kamu ikuti untuk menghadapinya. Yuk, simak dan catat!

1. Tentukan batasan yang tegas

5 Cara Menghadapi Keluarga Toksik saat Persiapkan Pernikahan, Catat!ilustrasi menetapkan batas (pexels.com/SHVETS production)

Menentukan batasan tegas, terkait apa saja yang gak boleh dilakukan oleh anggota keluarga yang toksik bisa dijadikan cara pertama agar dia gak semakin bertindak lebih jauh. Komunikasikan batasan ini dengannya dan patuhi dengan tegas. Ini akan membantu kamu mempertahankan kendali atas situasi dan melindungi kesejahteraan emosimu.

Landis Bejar, pendiri perusahaan penyedia layanan terapi dan konseling, dilansir Brides, menjelaskan, "Menetapkan batasan gak selalu berarti menutupnya dari hidupmu atau menjauhinya sepenuhnya. Tujuan utamanya adalah untuk menciptakan jarak".

Beberapa cara yang bisa kamu lakukan, seperti mengurangi waktu bersama mereka, gak menjawab pesannya, dan lainnya. Pastikan untuk selalu berpegang teguh pada aturan yang telah kamu buat dan ingatkan dia secara baik-baik jika dirasa telah melanggar batas.

2. Jangan terlibat dengannya

5 Cara Menghadapi Keluarga Toksik saat Persiapkan Pernikahan, Catat!ilustrasi keluarga besar (pexels.com/August de Richelieu)

Saat mempersiapkan pernikahan, kamu gak harus terlibat dengan semua anggota keluarga, terlebih lagi jika mereka toksik. Bejar mengungkapkan, kamu gak perlu berdebat dengan mereka ketika kamu tahu itu gak akan mengarah ke mana pun.

"Kamu juga gak harus terlibat jika mereka meneriakimu dan membuat kamu tersinggung. Kamu bisa juga mengatakan bahwa, kamu gak bisa berbicara dengannya dalam kondisi seperti itu," imbuhnya.

Sebaiknya, buat skrip dalam kepala setiap kali kamu hendak bertemu dengannya. Sehingga, saat kondisi mulai gak kondusif karena perilaku toksiknya, kamu bisa menggunakan hal tersebut agar selalu siap dan gak lengah.

3. Cari dukungan

dm-player
5 Cara Menghadapi Keluarga Toksik saat Persiapkan Pernikahan, Catat!ilustrasi bersama teman (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Dukungan dari orang-orang terdekat, terutama pasangan sangatlah dibutuhkan dalam kondisi ini. Dikutip Marriage, Noah Williams, seorang expert blogger, menyarankan untuk mengelilingi dirimu dengan sistem pendukung yang dapat mendengarkan, memberi nasihat, dan dukungan emosional. Berbagi perasaanmu dengan seseorang juga bisa membantu mengurangi stres.

Selain itu, dengan berbicara kepada orang yang tepat kamu bisa membuat diskusi tentang cara terbaik untuk menghadapi keluarga yang toksik. Jadi, kamu ga perlu khawatir merasa sendirian, karena mereka akan ada untuk mendukungmu.

Baca Juga: 6 Penyebab Kebosanan dalam Pernikahan, Bisa Berujung Cerai

4. Minimalisir kontak

5 Cara Menghadapi Keluarga Toksik saat Persiapkan Pernikahan, Catat!ilustrasi perempuan memegang ponsel (pexels.com/picjumbo.com)

Selanjutnya, jika kamu terus diteror olehnya dengan mengirimkan banyak pesan atau panggilan, sebaiknya segera minimalisir kontak dengannya. Williams mengungkapkan, meminimalkan kontak, bukan berarti kamu menjauhkan diri sepenuhnya, tapi lebih ke melindungi kesehatan mental kamu dengan mengurangi paparan negatif dari perilaku beracunnya.

Kamu bisa menghidupkan fitur "senyapkan" atau "mute' di aplikasi pesan di ponselmu. Dengan begitu, kamu akan gak sadar saat dia mengirimkan pesan dan abaikan saja panggilannya jika itu dirasa cukup mengganggumu.

5. Fokus pada hal positif dan perawatan diri

5 Cara Menghadapi Keluarga Toksik saat Persiapkan Pernikahan, Catat!ilustrasi melakukan self care (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Anggota keluarga yang toksik mungkin akan sangat mengganggu dan membuatmu kewalahan. Untuk terhindar dari dampak buruknya, sebaiknya jangan fokus pada "gangguan" tersebut.

Williams menyarankan, agar kamu alihkan fokus pada aspek positif dari perencanaan pernikahan dan orang-orang yang memberi dukungan positif. Rangkul lah kebahagiaanmu di waktu yang istimewa tersebut.

Kamu bisa melakukan berbagai kegiatan yang baik untuk kesehatan mental dan fisik yang bisa membuat lebih rileks dan bahagia. Misalnya, olahraga rutin, meditasi, melakukan hobi, atau sesekali menghabiskan waktu bersama orang-orang terkasih untuk mengalihkan pikiranmu dan perilaku toksik anggota keluarga yang sangat mengganggu.

Kemunculan anggota keluarga toksik dalam persiapan pernikahan mungkin akan sangat mengganggu dan membuatmu merasa lelah secara fisik dan mental. Jadi, penting untuk bisa tahu cara efektif untuk menghadapinya tanpa menyakiti atau membuat hubungan kalian jadi kurang baik. Nah, beberapa cara di atas bisa juga kamu ikuti sebagai referensinya.

Baca Juga: 6 Cara Bersihkan Sampah Emosi dan Mental yang Menumpuk dalam Diri

Nurkorida Aeni Photo Verified Writer Nurkorida Aeni

Mari berteman!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Muhammad Tarmizi Murdianto

Berita Terkini Lainnya