5 Pilihan Balsam untuk Bayi yang Menghangatkan

Bayi bisa tidur dengan lelap!

Balsam bayi adalah obat yang dioleskan pada kulit yang seringkali dipilih orangtua untuk meringankan gejala flu pada bayi. Sesudah diaplikasikan, tubuh anak akan menjadi hangat dan hidungnya terasa lega. Selain itu, produk ini bermanfaat untuk melembapkan dan mencegah terjadinya iritasi kulit.

Jika kamu sedang mencari produk balsam untuk bayi, berikut ini adalah beberapa rekomendasinya. Jangan sampai salah pilih, ya!

1. Bio Harvest Buds Soothing Organics Calming Rub Cream

5 Pilihan Balsam untuk Bayi yang MenghangatkanBio Harvest Buds Soothing Organics Calming Rub Cream (budsorganics.com)

Tak sedikit bayi yang seringkali mengalami kolik atau menangis secara terus-menerus selama berjam-jam. Hal tersebut dapat diakibatkan oleh berbagai faktor. Misalnya saja sistem pencernaan yang belum sempurna, alergi, sampai dengan rangsangan yang terlalu berlebihan, jadi  menyebabkan perut bayi terasa tidak nyaman.

Bila bayi kamu sering mengalaminya, kamu dapat menggosok perutnya dengan menggunakan Buds Soothing Organics Calming Rub Cream. Balsam ini terbuat dari bahan-bahan organik pilihan, sehingga mampu untuk menghilangkan kolik pada bayi. Selain itu, produk ini juga tak menimbulkan iritasi dan bisa melindungi kulit bayi tetap lembut serta kenyal.

2. P&G Vicks Baby Balsam

5 Pilihan Balsam untuk Bayi yang MenghangatkanP and G Vicks Baby Balsam (blibli.com/Little Doe Eyes)

Apabila kamu tengah memerlukan balsam bayi yang bisa menghangatkan dan juga melembapkan kulit, maka bisa menjatuhkan pilihan pada P&G Vicks Baby Balsam. Kandungannya terdiri dari petrolatum, Aloe vera, dan coconut oil, jadi bisa berfungsi untuk melembapkan sekaligus melembutkan kulit bayi.

Selain itu, kombinasi antara aroma lavender, eucalyptus, dan rosemary-nya akan membuat bayi merasa tenang dan relaks. Kamu dapat mengaplikasikan produk ini ke dada, punggung, dan telapak kaki si kecil, khususnya ketika bayi sedang rewel. 

Baca Juga: Mengenal Transpulmin Baby dan Transpulmin Kids, Balsam untuk Anak

3. Gently Calming Baby Cream

5 Pilihan Balsam untuk Bayi yang MenghangatkanGently Calming Baby Cream (gently.co.id)

Kolik dan hidung tersumbat dapat menyebabkan bayi kesulitan untuk tidur dengan nyenyak. Untuk mengatasi hal tersebut, kamu bisa memilih Gently Calming Baby Cream. Produk ini mengandung peppermint oil yang berfungsi untuk memberikan rasa hangat dan juga melegakan tenggorokan serta hidung. 

Di samping itu, balsam ini memiliki kandungan ekstrak lavender yang bermanfaat untuk menenangkan bayi agar dapat tidur dengan lelap. Dengan demikian, permasalahan kolik dan hidung tersumbat dapat segera diatasi.

4. Kuntoem Tummy Balm

5 Pilihan Balsam untuk Bayi yang MenghangatkanKuntoem Tummy Balm (tokopedia.com/ibabytopia)

Kuntoem Tummy Balm dapat menjadi solusi alami untuk mengatasi perut yang kembung dan terasa tidak nyaman. Balsam ini terbuat dari bahan-bahan herbal terpilih, sehingga bisa membantu dalam meredakan ketegangan perut. Di samping iti, balsam ini cocok dipakai oleh bayi, anak-anak, ataupun orang dewasa yang sedang mengalami ketidaknyamanan perut yang disebabkan oleh gas, kembung, atau cegukan.

Selain itu, produk ini juga bisa dipakai untuk melindungi buah hati dari udara dingin ketika hujan. Hal ini berkat Kuntoem memadukan minyak kelapa, eucalyptus, fennel dan peppermint. Kombinasi bahan-bahan tersebut bisa berfungsi untuk memberikan sensasi hangat dan aroma yang menenangkan untuk si kecil.

5. Kinderen Baby Balsam

5 Pilihan Balsam untuk Bayi yang MenghangatkanKinderen Baby Balsam (blibli.com/Ranch Market Official Store)

Ketika bayi sedang mengalami tidak enak badan, maka si kecil akan menjadi rewel dan susah tidur. Walaupun telah digendong, terkadang bayi tetap saja rewel. Untuk mengatasinya, kamu bisa mengoleskan Kinderen Baby Balsam di punggung dan dada bayi. Kemudian usap-usap dan pijat dengan lembut.

Produk ini akan memberikan sensasi hangat. Sementara itu, pijatan orang tua akan menenangkan dan membuatnya nyaman. Selain itu, masalah perut kembung dan kulit yang terkena gigitan serangga juga dapat diatasi dengan produk ini. 

Balsam untuk bayi di atas memiliki berbagai manfaat. Kamu bisa memilih produk yang sesuai dengan kondisi si kecil.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Sabun Bayi untuk Biang Keringat, Bikin Nyaman!

Ratna Herlina Photo Verified Writer Ratna Herlina

IG: ratna0694

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya