5 Tips Mencegah Anak Mengamuk di Tempat Umum

Atasi sebelum menjadi kebiasaan 

Menjaga anak sering memiliki tantangannya tersendiri yang tentu harus siap untuk dihadapi oleh semua orangtua, apalagi jika memiliki agenda untuk mengajak anak-anaknya berlibur ke ruang publik. Sering kali tantangan ini bisa dirasakan apabila anak justru dengan mudahnya mengamuk atau sulit mengendalikan emosi selama berada di muka umum, sehingga membuat orangtua jadi bingung dalam menghadapinya.

Sebetulnya, penting bagi orangtua untuk benar-benar mencegah anak agar tak sampai mengamuk di muka umum, sebab akan menimbulkan ketidaknyamanan bagi anak, orangtua, ataupun orang-orang yang ada di sekitar. Sebaiknya, lakukanlah beberapa tips penting berikut ini untuk mencegah agar anak tak mudah mengamuk di muka umum.

Baca Juga: 5 Cara Mengatasi Rasa Bersalah Orangtua pada Anak, Pernah Mengalami?

1. Jaga kondisi mood dengan baik

5 Tips Mencegah Anak Mengamuk di Tempat Umumilustrasi keluarga kompak (pexels.com/@Victoria_Borodinova)

Ada banyak penyebab yang dapat membuat anak jadi mudah mengamuk pada saat berada di tempat umum. Namun orangtua mungkin tak bisa selalu menebak penyebab dari hal tersebut karena bisa jadi berbeda-beda.

Hal terpenting yang bisa orangtua lakukan adalah dengan menjaga kondisi mood anak dengan sebaik mungkin, sehingga risikonya untuk mengamuk atau menangis di tempat umum pun dapat teratasi dengan lebih maksimal. Cara menjaga kondisi mood anak bisa dengan berbagai cara yang berbeda, terpenting orangtua harus memastikan anak menikmati aktivitas dengan baik dan mencegah segala kemungkinan yang bisa menyebabkan anak mengamuk.

2. Pastikan anak dalam kondisi nyaman

5 Tips Mencegah Anak Mengamuk di Tempat Umumilustrasi ruang keluarga (pexels.com/@Снежана)

Hal selanjutnya yang harus benar-benar orangtua lakukan adalah memprioritaskan kenyamanan anak selama beraktivitas di luar rumah, apalagi jika anak masih berusia kecil dan belum memahami keadaan dengan baik. Orangtua harus benar-benar memperhatikan kenyamanan anak agar tak ada yang sampai merusak kondisi mood anak, serta tak ada yang membuat anak jadi mudah mengeluh dengan keadaan. Terpenting jika anak merasa nyaman saat berada di tempat umum, maka kemungkinannya untuk mengamuk atau pun menangis pun akan lebih kecil.

Baca Juga: 5 Tips Mencegah Hubungan Bubar saat Baru Jadian

dm-player

3. Membawa apa yang dibutuhkan anak

5 Tips Mencegah Anak Mengamuk di Tempat Umumilustrasi bayi meminum susu (unsplash.com/@lwolski)

Orangtua perlu tahu bahwa mengajak anak beraktivitas di luar rumah sering tidak selalu memberikan dampak yang kondusif yang pada anak, apalagi dengan berbagai kebutuhan yang mungkin dimiliki anak selama berada di luar rumah. Yang terpenting orangtua harus mempunyai persiapan atau bekal yang cukup, misalnya dengan membawa pakaian ganti, mainan, susu, camilan, dan masih banyak lagi persiapan lainnya. Hal ini dilakukan untuk memastikan agar anak selalu merasa nyaman selama berada di luar rumah, sehingga tak akan sampai mengamuk saat berada di tempat umum. 

4. Hindari bereaksi berlebihan pada anak

5 Tips Mencegah Anak Mengamuk di Tempat Umumilustrasi memarahi anak (pexels.com/@gabby-k)

Terkadang, segala persiapan mungkin sudah benar-benar dilakukan oleh orangtua, namun ada saja hal-hal yang membuat anak merasa tak nyaman atau rewel selama berada di tempat umum. Yang terpenting orangtua harus tahu untuk tidak boleh bereaksi berlebihan terhadap segala hal yang dilakukan oleh anak, sebab reaksi tersebut justru bisa memancing kondisi mood anak menjadi semakin buruk. Responlah keluhan atau pun protes dari anak dengan cara-cara yang lembut dan bijak, sehingga tak membuat anak merasa tak nyaman dan kemudian mudah mengamuk.

5. Berikan penjelasan pada anak sebelum berpergian

5 Tips Mencegah Anak Mengamuk di Tempat Umumilustrasi berbicara dengan anak (pexels.com/@PNW-Production)

Jika anak sudah cukup besar sebetulnya orangtua akan jauh lebih mudah dalam memberikan pengertian pada anak apabila ada rencana untuk berpergian ke tempat umum. Orangtua bisa memberikan anak penjelasan tentang agenda yang akan dilakukan, sehingga anak pun akan lebih menurut pada orangtuanya dan tak akan melakukan hal-hal yang kurang baik seperti mengamuk atau menangis. Gunakan bahasa yang tepat dan penyampaian yang lembut agar anak pun dapat memahami konteksnya, sehingga tak rewel selama beraktivitas di tempat umum.

Ternyata ada cara-caranya tersendiri untuk menghindari risiko anak mengamuk selama berada di tempat umum. Orangtua juga harus bijak dalam mempersiapkan segala sesuatunya agar anak bisa lebih nyaman dan tak mudah rewel. Jelaskan pada anak dengan cara baik-baik!

Baca Juga: 5 Tips Mencegah Anak Mengonsumsi Makanan Instan, Gak Sehat!

Tresna Nur Andini Photo Verified Writer Tresna Nur Andini

Terima kasih sudah membaca tulisan saya | Seorang penulis biasa yang gemar berdiskusi. Mari berteman melalui ig : @tresnajaa

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Fajar Laksmita

Berita Terkini Lainnya