Setiap orang pasti punya keinginan dan tujuan dalam hidupnya. Hal tersebut membuatmu terdorong untuk terus melakukan sesuatu sebagai bentuk dari usaha menggapainya. Namun, seiring dengan proses itu, kita kerap lupa tentang makna dari pencapaian hidup yang sebenarnya.
Bahwa ada beberapa hal yang harus kita perhatikan, yakni sesuatu yang berada di bawah kendali maupun di luarnya. Hal itulah yang dapat mempengaruhi proses maupun hasil dari pencapaian. Maka, paham baik-baik kelima hal berikut supaya kamu bisa memaknainya dengan lebih bijak.