3 Pengelolaan Tunjangan Pensiun, Bangun Usaha untuk Passive Income

Supaya uang pensiun gak habis untuk biaya hidup saja

Ketika pensiun dari pekerjaan sudah menjadi hal setiap karyawan untuk menerima tunjangan pensiun. Yang mana berupa bonus untuk menjamin hari tuanya setelah tidak bekerja lagi di perusahaan itu. Jadi karena tunjangan pensiun cuma didapatkan satu kali seumur hidup, tentu akan lebih baik jika dimanfaatkan dan dikelola agar tidak habis begitu saja. 

Dikelolanya bisa dengan membangun usaha, menanamkannya pada investasi, atau juga digunakan untuk pengobatan dan treatment kesehatan. Intinya uang pensiun yang didapatkan dipergunakan sebaik-baiknya untuk menjamin hari tua. Lebih jelas tentang satu-persatu manajemen tunjangan pensiun dibahas selengkapnya di bawah ini. 

Baca Juga: 5 Strategi Menabung untuk Masa Pensiun Mulai dari Usia Muda

1. Bangun usaha yang bisa jadi passive income untuk jaminan hari tua

3 Pengelolaan Tunjangan Pensiun, Bangun Usaha untuk Passive Incomeilustrasi bisnis (pexels.com/Elina Sazonova)

Cara paling bijak untuk mengelola tunjangan pensiun ialah dengan menggunakannya untuk membangun usaha. Yang mana ketika pensiun dari pekerjaan justru hal paling dibutuhkan untuk menyambung hidup adalah sumber pemasukan baru. Sehingga menjadi tindakan bijak untuk membangun usaha pakai tunjangan pensiun sebagai modalnya. 

Tapi dalam hal ini juga harus bijak menentukan budget untuk membangun usaha. Jangan sampai dana pensiun di pakai semua sebagai modal usaha, tapi cukup sebagian kecil atau maksimalnya separuhnya saja. Untuk jaga-jaga kalau usahanya gagal masih punya uang pensiun untuk hidup. 

Baca Juga: 6 Tips Mengatur Pendapatan agar Bisa Punya Dana Pensiun

2. Gunakan untuk pengobatan atau treatment kesehatan yang diperlukan

3 Pengelolaan Tunjangan Pensiun, Bangun Usaha untuk Passive Incomeilustrasi orang tua (pexels.com/Marcus Aurelius)

Ketika sudah tua, maka kesehatan menjadi sangat mahal dan berharga dalam hidup. Maka dari itu gak masalah menggunakan tunjangan pensiun untuk pengobatan penyakit atau treatment kesehatan yang diperlukan. Yang mana hal ini penting dilakukan agar dapat menjalani masa tua dengan lebih sehat. 

Misalnya saja butuh operasi untuk mengangkat penyakit kronis, treatment kesehatan untuk tulang yang lebih sehat dan kuat, lalu keperluan kesehatan lain-lainnya. Walaupun memakan biaya yang cukup besar, namun worth it untuk digunakan dari dana pensiun karena itu untuk kesehatan diri di masa tua juga. Percuma uang berlimpah dan tabungan banyak kalau masa tuanya sakit-sakitan terus, kan. 

3. Jadikan investasi yang berguna untuk keluarga

3 Pengelolaan Tunjangan Pensiun, Bangun Usaha untuk Passive Incomeilustrasi emas (pexels.com/Michael Steinberg)

Pengelolaan tunjangan pensiun lainnya juga bisa dengan menanamkannya sebagai investasi. Yang mana kalau sudah tua tentu jenis investasinya yang berguna dan bermanfaat untuk keluarga. Entah itu dalam bentuk property, tabungan emas, atau investasi usaha yang menjanjikan untuk jangka panjang. 

Karena ketika sudah pensiun justru harus lebih aware dan serius soal investasi untuk jaga-jaga membantu keluarga. Jadi kalau suatu saat terjadi apa-apa atau anak butuh bantuan, ada yang bisa digunakan untuk menyokong keluarga. Dengan begitu keuangan pribadi dan keluarga juga sama-sama terjamin ketika pensiun. 

Jika menerima tunjangan pensiun, ingat untuk jangan dihabiskan begitu saja. Melainkan kelola dengan bijak seperti tiga cara di atas tadi untuk jaminan hari tuamu. 

Baca Juga: 5 Tips untuk Membuat Masa Pensiun agar Lebih Berarti

afifah hanim Photo Verified Writer afifah hanim

Banyak baca banyak nulis

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Fajar Laksmita

Berita Terkini Lainnya