5 Tips Belanja Hemat Sesuai Budget, Stop Kebiasaan Boros!

Belanjalah sesuai kebutuhan, bukan sesuai keinginan

Pengeluaran untuk belanja selalu menjadi problem tersendiri bagi kita yang mempunyai anggaran terbatas. Kamu pasti pernah meninggalkan pusat perbelanjaan setelah belanja dengan perasaan menyesal. Apalagi saat melihat harga yang tertera di struk tidak sesuai dengan perkiraan harga dari barang yang kamu masukkan ke dalam troli.

Tenang, kamu masih bisa mengurangi tagihan belanjamu sesuai budget yang kamu punya. Agar bisa menghemat pengeluaran untuk belanja dengan lebih maksimal, kamu perlu mengetahui tips belanja hemat sesuai dengan budget yang kamu punya agar kamu tidak boros. Dan Inilah saat yang tepat untuk kamu mengetahui lima tips ini. Yuk, mari kita bahas.

1. Buat rencana belanja

5 Tips Belanja Hemat Sesuai Budget, Stop Kebiasaan Boros!ilustrasi membuat rencana belanja (Pexels.com/Karolina Grabowska)

Jika kamu ingin belanja sesuai budget, perencanaan adalah kuncinya. Pastikan kamu menyiapkan daftar belanja sebelum pergi ke pusat perbelanjaan. Periksa kebutuhanmu dan pastikan hanya mencantumkan barang yang benar-benar kamu butuhkan. Dengan begitu kamu hanya akan fokus pada barang yang kamu butuhkan saat belanja.

Jika kamu pergi belanja tanpa perencanaan, kemungkinan besar kamu akan salah fokus pada barang yang sebenarnya tidak terlalu kamu butuhkan. Belanjalah dengan bijak agar kamu bisa menghemat pengeluaran bulananmu.

2. Beli grosiran

5 Tips Belanja Hemat Sesuai Budget, Stop Kebiasaan Boros!ilustrasi membeli barang grosiran (Pexels.com/Kampus Production)

Di beberapa pusat perbelanjaan, seperti pasar atau kios, membeli barang dalam jumlah yang banyak, maka harga satuan barang akan turun. Saat kamu membeli barang dalam jumlah yang banyak, kamu akan mendapatkan penawaran yang jauh lebih murah daripada saat kamu membeli barang dalam jumlah yang lebih kecil.

Kamu bisa mendapatkan banyak penawaran jika kamu membeli barang secara grosiran. Namun, pastikan bahwa belanjaanmu sesuai dengan kebutuhanmu, karena tidak ada gunanya membeli barang dalam jumlah besar jika berakhir tidak terpakai.

Baca Juga: 5 Tips Belanja Hemat untuk Kebutuhan Sehari-hari, Banyak Untung!

3. Belanja di waktu yang tepat

dm-player
5 Tips Belanja Hemat Sesuai Budget, Stop Kebiasaan Boros!ilustrasi belanja barang diskonan (Pexels.com/Gustavo Fring)

Belanjalah di waktu yang tepat. Jangan belanja saat rush hour karena pusat perbelanjaan pasti dalam keadaan ramai. Pergilah di jam-jam yang tidak terlalu sibuk, sehingga kamu bisa meluangkan waktumu untuk memeriksa kembali barang belanjaanmu sebelum membayarnya.

Kamu juga bisa berbelanja di waktu tertentu, misalnya saat malam hari. Beberapa pusat perbelanjaan menerapkan night sale, di mana harga produk tertentu akan menjadi lebih murah. Kamu bisa menemukan banyak makanan yang mendekati tanggal kedaluwarsa, tetapi masih dalam kondisi sangat baik.

4. Belanja dalam keadaan kenyang

5 Tips Belanja Hemat Sesuai Budget, Stop Kebiasaan Boros!ilustrasi mencamil saat belanja (unsplash.com/John Fornander)

Hindari tempat makan siap saji agar kamu tidak tergoda dengan aroma masakannya. Jika kamu belanja dalam keadaan lapar, kamu akan hilang fokus sehingga lupa pada tujuan awal belanjamu. Pastikan kamu pergi belanja dalam keadaan perut kenyang.

Saat kamu berbelanja dalam keadaan lapar, kamu akan cepat kalap dan salah fokus pada rak makanan sehingga tergoda untuk memasukkan banyak makanan ke dalam troli. Hal ini lah yang akan membuat pengeluaranmu menjadi boros.

5. Gunakan kartu member

5 Tips Belanja Hemat Sesuai Budget, Stop Kebiasaan Boros!ilustrasi belanja pakai kartu member (Pexels.com/Andrea Piacquadio)

Sebagian besar pusat perbelanjaan memiliki semacam skema loyalitas untuk pelanggan mereka. Biasanya, kamu akan memperoleh diskon untuk setiap barang yang kamu belanjakan. Menggunakan kartu member adalah cara terbaik untuk kamu yang ingin mendapatkan penawaran terbaik saat belanja.

Selain diskon, biasanya kamu juga akan mendapat poin yang bisa ditukarkan dengan produk tertentu. Jadi, jangan lupa untuk membawa kartu member-mu saat belanja agar kamu bisa mengumpulkan poin dari hasil belanjamu.

Semoga tips ini bisa membantu kamu menjaga anggaran belanjamu agar tetap sesuai dengan budget yang kamu punya. Belanja dengan bijak dan carilah penawaran yang menguntungkan untukmu.

Baca Juga: 5 Tips Belanja Pintar dan Hemat buat Gen Z, Manfaatkan Promo!

Alfian Nurhidayat Photo Verified Writer Alfian Nurhidayat

an anthropologist in the milky way

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya