TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Menerima 5 Perlakuan Baik Ini Bikin Kepercayaan Diri Meningkat, Lho

#IDNTimesLife Sederhana tapi sangat berpengaruh pada mental

Ilustrasi pasangan(pexels.com/mentatdgt)

Pada dasarnya tingkat kepercayaan diri setiap orang itu berbeda-beda tergantung pada pribadinya. Akan tetapi gak banyak yang tahu kalau sebenarnya ada banyak sekali hal yang dapat mempengaruhi tingkat kepercayaan diri seseorang, entah itu membuat rasa percaya diri menurun ataupun meningkat

Dan menyangkut hal itu, ternyata ada lho beberapa perlakuan baik yang padahal terkesan sederhana tapi berpengaruh banget untuk bikin kepercayaan diri seseorang meningkat. Apa sajakah itu? Yuk simak pembahasannya di bawah ini!

1. Diapresiasi setelah berusaha melakukan sesuatu

Ilustrasi rapat(pexels.com/Fauxels)

Perlakuan baik pertama bisa bikin rasa percaya diri seseorang meningkat jika menerimanya ialah, ketika ia mendapat apresiasi setelah berusaha melakukan sesuatu. Entah itu untuk keluarga, teman, atau bahkan tim dalam pekerjaan. Semua orang pasti senang ketika usahanya diapresiasi dengan baik, dan hal tersebut perlahan-lahan membuat seseorang jadi lebih berani dan percaya diri untuk kembali berusaha.

Baca Juga: 5 Batasan Bersabar dalam Menghadapi Perlakuan Buruk Orang Lain

2. Pujian atas usaha dalam memperhatikan penampilan

Ilustrasi ngobrol(pexels.com/Tim Douglas)

Ketika seseorang menerima pujian atas usahanya dalam memperhatikan penampilan juga bikin kepercayaan dirinya meningkat. Karena setiap orang pasti ingin tampil menarik, dan untuk itu butuh latihan dan proses.

Nah, dalam proses belajar memperindah penampilan itu, jika hasil usahanya mendapat pujian maka siapapun bakal lebib percaya diri dan semangat untuk belajar dengan lebih baik. Entah itu dalam merias wajah, merawat tubuh, atau gaya berpakaian.

3. Masukan yang membangun untuk mengembangkan diri menjadi lebih baik lagi

Ilustrasi ngobrol(pexels.com/August De Richelieu)

Kita semua tahu kalau tidak ada satu orangpun yang sempurna di dunia ini, dan siapa saja bisa melakukan kesalahan. Tapi alih-alih kritikan pedas, memberi masukan yang bisa membuat seseorang berubah menjadi lebih baik justru dapat meningkatkan rasa percaya dirinya, lho. Karena secara tidak langsung dirinya seperti mendapat dukungan untuk menjadi pribadi yang lebih baik lagi, dan itu sangatlah positif.

4. Sesederhana mendapat perlakuan adil

Ilustrasi bersalaman(pexels.com/Fauxels)

Salah satu hal yang jarang disadari membuat kepercayaan diri seseorang menurun ialah jika dia mendapat perlakuan buruk seperti di-bully atau dikucilkan. Maka dari itu, sesederhana menerima perlakuan yang adil saja sebenarnya bisa meningkatkan rasa percaya diri. Baik itu di lingkungan sosial, circle pertemanan, atau bahkan di tempat kerja. Sebab dengan menerima perlakuan adil, maka ada perasaan bahwa ia setara dengan yang lainnya.

Baca Juga: 5 Tanda Ini Mengindikasikan Mental Kamu Sedang Lelah, Apa Saja?

Verified Writer

afifah hanim

Follow me on instagram: @afifahhanim_lm

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya