TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Cara Agar Bisa Tetap Berbuat Baik kepada Orang yang Membenci Kita

Hilangkan ekspektasi!

ilustrasi pertemanan (pexels.com/Carlos de Jesus)

Sebaik apapun kita menjalani hidup dan bersikap kepada orang lain, akan selalu ada orang yang gak cocok dengan kita dan bahkan bisa membenci tanpa alasan. Bagaimanapun respon orang tersebut, sebenarnya semua itu berada di luar kendali kita. Jadi, segigih apapun kita berusaha agar orang tersebut gak lagi membenci, semua itu gak akan berhasil jika orang tersebut memiliki hati yang keras.

Alih-alih berusaha membuat dia menyukai kita, alangkah lebih bijak jika kita tetap jadi diri sendiri aja dan tetap berbuat baik. Ini nih lima caranya meskipun dibenci kita tetap bisa berbuat baik dan gak merasa kesal kepada orang yang bersangkutan. 

1. Menjadikan kebaikan itu sebagai sebuah kebiasaan

ilustrasi berteman (Pexels.com/Athena)

Terbiasa berbuat baik akan membuat kita gak terasa sudah melakukan kebaikan. Inilah kenapa penting untuk membiasakan diri agar selalu berbuat baik kepada siapa saja. Bahkan juga kepada dia yang membenci kita. 

Jika kita sudah menjadikan perbuatan baik sebagai sebuah kebiasaan, kita jadi gak terbebani apa-apa. Meskipun kepada orang yang membenci kita, kalau pada dasarnya kita adalah orang baik, kita tetap akan melakukan kebaikan. 

Baca Juga: 5 Manfaat Berbuat Baik ke Orang Lain, Gak Rugi Sama Sekali

2. Gak mengharapkan imbalan apapun

ilustrasi berteman (Pexels.com/Andrea Piacquadio)

Jangan pernah mengharapkan imbalan apapun dan berekspektasi apapun saat berbuat baik. Ini adalah kunci utama agar kita gak gampang mengungkit kebaikan yang dilakukan serta gak merasa berat saat harus berbuat baik termasuk kepada orang yang membenci kita.

Berbuat baik demi mengharapkan sesuatu bahkan sesepele hilangnya rasa benci dihati orang lain, hanya akan bikin kita gak ikhlas. Kebaikan yang kita lakukan pun jadi gak tulus dan malah membuat kita marah ketika gak membuahkan hasil seperti yang diinginkan. 

3. Juga, gak pernah menganggap kebenciannya sebagai sebuah penghalang

ilustrasi orang iri (Pexels.com/Kindel Media)

Sudut pandang kita juga perlu diubah saat sedang melakukan kebaikan kepada orang yang membenci kita. Jangan sampai kita merasa pantas untuk gak berbuat baik karena orang tersebut membenci kita. Terlebih jika kita sampai membenarkan diri untuk balas membenci orang tersebut.

Kebencian yang dia rasakan terhadap kita justru harus jadi motivasi bagi kita untuk gak gampang memendam kebencian serupa. Tetap berbuat baik gak peduli pada siapapun adalah sesuatu yang wajib kita biasakan. 

4. Mengabaikan reaksi negatif dari orang tersebut

ilustrasi multitasking (Pexels.com/RODNAE Productions)

Walaupun kebaikan kita dicibir dan dipandang negatif, kita gak perlu mengambil pusing hal tersebut. Ingat, reaksi orang lain adalah sesuatu yang berada di luar kendali kita. Kita gak punya kuasa untuk membuat orang lain otomatis menyukai kita hanya karena kebaikan yang kita lakukan.

Tugas kita hanyalah menjadi versi terbaik dari diri kita dengan terus terbiasa menjadi orang baik. Sisanya, serahkan kepada orang yang bersangkutan untuk bereaksi seperti apapun yang dia inginkan. 

Baca Juga: 5 Tanda Luka Hatimu Belum Sembuh, Kebencian Mengakar

Verified Writer

Desy Damayanti

Black is the new pink ❣️ ig: desy_damay

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya