TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Alasan Seseorang Mengunggah Kesedihan di Media Sosial, Cari Simpati?

Memendam sendirian juga gak baik

ilustrasi memegang gadget (Pexels.com/Polina Tankilevitch)

Semua orang punya hak dan kebebasan untuk membagikan apa pun di media sosial miliknya. Selama masih dalam batas wajar dan gak melanggar aturan serta norma yang ada, mengunggah sesuatu di media sosial sah-sah aja untuk dilakukan. Termasuk juga momen sedih, berduka, dan sejenisnya. 

Kesedihan yang kita rasakan, tentu beragam jenisnya. Dari yang ringan hingga yang berat, namanya kesedihan akan selalu menggoreskan hati kita dengan porsinya masing-masing. 
Lalu kenapa sih beberapa orang senang banget membagikan kesedihannya di media sosial? Ini nih lima alasannya. Kira-kira, alasanmu yang mana? 

1. Untuk menarik simpati orang lain

ilustrasi orang sedih (Pexels.com/cottonbro)

Fungsi media sosial sebagai alat untuk mengumumkan sebuah kabar entah gembira atau sedih, tentu gak bisa kita sangkal. Banyaknya orang yang terhubung dengan kita lewat media satu ini membuat kita gampang mengumpulkan simpati lewat kesedihan yang dirasakan. Beberapa orang mengunggah kesedihannya memang untuk alasan yang satu ini. 

Biasanya, itu terjadi ketika kesedihan yang dirasakan sebenarnya gak begitu berat. Sekedar kehilangan kesempatan memenangkan suatu perlombaan, atau kesedihan-kesedihan lain yang masih bisa dia tanggung sendiri. 

Baca Juga: Ini Alasan Mengapa Orang Sering Curhat di Media Sosial

2. Gak ingin bersedih sendirian

ilustrasi orang sedih (Pexels.com/Lisa)

Selanjutnya, ada juga nih alasan lain, yaitu karena gak ingin bersedih sendirian. Memendam kesedihan seorang diri akan bikin kita semakin sedih. Belum lagi, energi negatif juga jadi kuat banget kita rasakan. 

Membagikan apa yang dirasakan ke akun media sosial kita bukanlah sesuatu yang terlarang, jadi gak ada salahnya kan kalau kita ingin ada orang lain yang diajak bersedih bersama? 

3. Membutuhkan ucapan penyemangat dari orang lain

ilustrasi orang bermain gadget (pexels.com/Keira Burton)

Saat sedih, beberapa orang membutuhkan tambahan semangat dari orang lain. Inilah alasan kenapa media sosial dijadikan sebagai tempat membagikan kesedihan. Saat ada orang lain yang menyemangati kita, kesedihan pun jadi gak terasa semakin berat. 

Justru, beban yang menyesakkan dada jadi bisa terangkat walaupun gak semuanya. Kata-kata dan ucapan menghibur dari orang lain juga membuat kita lebih bisa menghadapi kesedihan yang ada dengan tegar. 

4. Untuk mengabadikan momen kesedihan tersebut

ilustrasi orang bermain gadget (pexels.com/Sam Lion)

Bukan rahasia umum lagi, media sosial akan menyimpan semua kenangan yang kita bagikan dan membuat kita mengingatnya lagi setiap tahunnya. Begitupun dengan kesedihan yang kita bagikan. Memori itu gak cuma tersimpan dalam hati kita aja tapi juga di akun media sosial. 

Dengan mengingat kesedihan ini nantinya, kita akan jadi bersyukur karena telah berhasil melaluinya. Perjuangan yang kita lakukan pun jadi ikut teringat dan menjadi motivasi untuk menjalani hari selanjutnya. 

Baca Juga: 5 Alasan Bertukar Password Media Sosial dengan Pacar Bukan Ide Bagus

Verified Writer

Desy Damayanti

Black is the new pink ❣️ ig: desy_damay

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya