TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Dampak Negatif jika Berlebihan dalam Mencoba Menyenangkan Orang Lain

Lupa deh sama kebahagiaan sendiri!

pexels.com/Pixabay

Hidup bersosial memang membuat kita terkadang lebih mengutamakan orang lain. Meski bisa dikategorikan sebagai sesuatu yang wajar, namun jika sudah sampai pada tahap berlebihan juga gak baik lho dampaknya. Berlebihan disini maksudnya adalah kamu selalu melakukan segala hal untuk orang lain dan bukan demi dirimu sendiri.

Alhasil, kebiasaan berlebihan ini akan membuat kamu merasakan lima dampak berikut nih. Gak pengin kan?

1. Membuat janji-janji yang gak bisa kamu tepati

unsplash/whoislimos

Ketika kamu terus berusaha membuat orang lain senang, tanpa sadar kamu akan mulai mengarang janji-janji yang gak bisa kamu tepati. Semakin sering kamu membuat janji-janji ini, bukannya bikin orang lain bahagia kamu malah memperburuk imejmu sendiri. 

Baca Juga: 7 Tes yang Membuktikan Hidupmu Itu Sudah Bahagia, Berani Coba Gak?

2. Melupakan kebahagiaanmu sendiri

unsplash/SHTTEFAN

Selalu mengutamakan kebahagiaan orang lain akan membuat kamu mulai menomorduakan kebahagiaanmu sendiri. Pada awalnya mungkin kamu gak akan menjadikan hal ini sebagai masalah, tapi lama-kelamaan kamu tentu akan mulai terganggu. Karena pada hakikatnya, manusia itu juga perlu mencari kebahagiaannya sendiri. 

3. Melakukan berbagai hal hanya untuk orang lain

unsplash/Wonderlane

Semua yang kamu lakukan bukan untuk dirimu sendiri tapi justru demi orang lain. Inilah dampak buruk dari kebiasaanmu membahagiakan orang lain. Kalau terus begini, kamu gak hanya akan bingung dengan jati dirimu, tapi kamu juga gak akan benar-benar punya passion dan hobi yang kamu sukai.

4. Gampang merasa kecewa dan marah pada diri sendiri

unsplash/Tim Gouw

Terlalu lama bergelut dengan kebahagiaan orang lain, pada akhirnya akan membuat kamu merasa ragu dengan dirimu sendiri. Keraguan ini lambat laun akan memunculkan rasa kekecewaan, rendah diri, dan bahkan kemarahan pada diri sendiri. Makanya, luangkanlah waktu sesekali untuk me-time dan berhenti memikirkan kepentingan orang lain.

Baca Juga: 5 Prinsip Penting yang Membebaskanmu dari Perasaan Tidak Bahagia

Verified Writer

Desy Damayanti

Black is the new pink ❣️ ig: desy_damay

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya