TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Cara Mengurangi Beban Pikiran yang Selama Ini Dirasakan

Biar gak stres berlebihan, coba praktikkan!

ilustrasi orang yang sedang merasakan banyaknya beban pikiran (pexels.com/Gustavo Fring)

Pikiran adalah suatu hal yang bisa membawamu menuju kesuksesan. Tentu tergantung juga dengan bagaimana kamu menggunakannya. Berpikir merupakan kegiatan yang dilakukan setiap hari, bahkan untuk hal-hal yang tergolong kecil.

Namun, ada juga hal-hal yang justru menjadi beban pikiran hingga menyebabkan diri tertekan. Sebelum kamu stres berlebihan, cobalah pratikkan lima cara berikut sebagai upaya mengurangi beban pikiran yang selama ini terus dirasakan.

1. Rutin berolahraga, bisa mulai dari yang ringan saja

Ilustrasi bersepeda (pexels.com/Samson Katt)

Untukmu yang belum terbiasa berolahraga, mulai sekarang jadwalkan untuk melakukannya. Ini memiliki manfaat yang baik untuk mental, fisik, dan pikiran. Jangan menganggap kegiatan ini sebagai beban, coba dulu dilakukan, lalu rasakan dampaknya.

Kamu bisa mulai dari yang ringan-ringan. Misalnya, jalan kaki keliling rumah, bersepeda santai, berenang bersama teman, dan sebagainya. Pilih jenis olahraga yang kamu suka, supaya bisa menikmatinya.

Baca Juga: 5 Cara Bersyukur saat Depresi, Bantu Ringankan Beban Pikiran

2. Luangkan waktu untuk menjalani hobimu

ilustrasi orang hobi memasak (pexels.com/Ron Lach)

Cara berikutnya supaya beban pikiran yang terus kamu rasakan perlahan berkurang yaitu, dengan meluangkan waktu untuk menjalani hobimu. Jika kamu masih bingung hobimu itu apa, tak perlu memikirkannya secara berlebihan.

Sekarang duduklah dengan tenang, dan ingat kembali kegiatan apa yang selama ini dilakukan dan mampu membuatmu senang. Santai saja, nanti kamu juga akan tahu dengan sendirinya bahwa kegiatan tersebut ternyata adalah hobimu.

3. Fokuskan pikiran pada hal-hal yang menjadi tujuan

ilustrasi orang fokus bekerja (pexels.com/olia danilevich)

Beban pikiran bisa semakin bertambah, jika kamu memikirkan banyak hal. Maka, cara untuk mengurangi bebannya yaitu fokuskan pikiranmu pada tujuan yang ingin dicapai. Sudahkah kamu punya tujuan? Jika belum, tentukan dari sekarang.

Selanjutnya, kamu perlu menentukan prioritasnya, supaya memudahkanmu dalam mencapai tujuan jangka pendek dan panjangnya. Tetap rileks tapi fokus, ya dalam proses ini. Sehingga, kamu gak akan tertekan dan pikiran bisa mengarah ke jalan yang dituju.

4. Ceritakan kepada orang yang bisa dipercaya

ilustrasi proses bercerita (pexels.com/Polina Zimmerman)

Jangan pendam semua beban sendirian. Bukan berarti gak tangguh, tapi dalam situasi tertentu, menceritakannya itu perlu. Entah kepada teman, keluarga, maupun rekan kerja, jangan malu untuk berbagi cerita perihal bebanmu. Temui dia yang kamu percaya, dan ceritakan saja padanya.

Proses bercerita juga menjadi upaya menenangkan diri dan melegakan hati. Hal ini dapat mengurangi beban pikiran yang selama ini kamu emban. Ingat, pilih orang yang tepat, agar responsnya bisa membangkitkan semangat.

Baca Juga: 6 Hal yang Patut Disingkirkan untuk Mengurangi Beban Hidup, Jadi Lega!

Verified Writer

Adelbertha Eva Y

Tetap Semangat

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya