TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Alasan Kamu Perlu Tahu Apa yang Membuatmu Bahagia

Cari tahu hal itu dan rasakan nikmatnya dunia 

ilustrasi orang merasa bahagia dalam menjalani hidupnya (pexels.com/Pavel Danilyuk)

Kebahagiaan datang dalam hidupmu, pasti karena ada suatu hal yang memicunya. Inilah mengapa kamu perlu tahu hal-hal apa saja yang membuatmu merasa bahagia, baik dari faktor luar maupun dalam dirimu. Seseorang yang bahagia, akan mengalami kemudahan dalam menjalani hidupnya, berbagai cobaan yang datang bukanlah halangan untuk dia berkembang.

Semakin kamu tahu hal-hal apa saja yang mampu membuatmu bahagia, maka kamu akan semakin produktif dalam bekerja, belajar, bersosialisasi, serta aktivitas yang lainnya. Orang yang bahagia dalam menjalani hidupnya, dia pun akan semakin tahu bahwa ada banyak hal yang bisa disyukurinya dalam keadaan suka maupun duka. Berikut lima alasan mengapa kamu memang perlu tahu apa yang benar-benar bisa membuatmu selalu merasa bahagia.

1. Membuat dirimu semakin bertumbuh dan berkembang 

ilustrasi orang muda sukses (pexels.com/Mikhail Nilov)

Menjalani proses kehidupan yang terkadang mengalami banyak hambatan dan kesulitan, bagi orang yang tahu bagaimana cara dan hal-hal apa saja yang mampu membuatnya bahagia, bukanlah tantangan yang sulit untuk dihadapinya. Inilah sebabnya mengetahui hal yang bisa membuatnya senang dan gembira, penting dalam kehidupan seseorang.

Rasa bahagia mampu mengalahkan ketakutan dan kesulitan, saat harus menghadapi berbagai tantangan dalam kehidupan. Terlebih lagi kehidupan saat ini, akan bisa dengan cepat mengalami perubahan. Orang yang selalu bahagia, gak akan tertinggal dan terkejut dengan segala jenis perubahan, dia akan mampu mengikuti dan bertumbuh, serta berkembang seiring waktu berjalan.

2. Membuatmu mampu untuk terus menciptakan karya 

ilustrasi orang berkarya (pexels.com/Anthony Shkraba)

Perasaan bahagia bukan saja hanya akan membuatmu merasa senang saja, melainkan juga akan mendorongmu untuk terus menghasilkan karya. Inspirasi dan ide-ide akan terus bermunculan saat kamu merasakan kebahagiaan. Menjalani kehidupan secara apa adanya, bukan berarti gak menghasilkan apa-apa.

Orang yang merasakan kebahagiaan, pasti akan terdorong untuk selalu menciptakan berbagai macam karya, tanpa harus merasa dipaksa. Hal ini tentu saja akan membuatmu lebih mudah dalam menghadapi persaingan yang terjadi di zaman yang menuntutmu menghasilkan sesuatu untuk bisa bertahan hidup. Ketahui apa yang bisa membuatmu bahagia dan tunjukkan hasil karyamu kepada dunia.

Baca Juga: 5 Fondasi yang Bisa Membuatmu Lebih Bahagia Menjalani Hidup

3. Hidup akan terasa lebih menyenangkan 

ilustrasi orang tersenyum dan bersemangat (pexels.com/Pavel Danilyuk)

Kebahagiaan pasti akan memberikan kesenangan, maka semakin tahu hal apa saja yang membuatmu selalu bahagia, pasti hidup yang dijalani akan semakin terasa menyenangkan. Kamu akan lebih dinamis dalam menjalani hidup ini, penuh semangat dan selalu berenergi sepanjang hari, serta mampu menyesuaikan diri dengan berbagai macam kondisi.

Perjalanan hidup yang menyenangkan akan membuatmu mudah dalam melakukan berbagai aktivitas. Rasa lelah itu pasti akan tetap ada, tapi hal tersebut bukanlah hal yang bisa membuatmu mudah menyerah. Temukanlah sesuatu yang bisa membuatmu merasa selalu bahagia, maka kehidupan yang menyenangkan akan segera kamu dapatkan.

4. Memberikan rasa nyaman di mana saja kamu berada 

ilustrasi suasana lingkungan kerja yang nyaman (pexels.com/Jopwell)

Kenyamanan untuk diri sendiri adalah hal yang akan kamu dapatkan, ketika kamu mengetahui apa saja yang mampu membuatmu merasa bahagia selalu. Rasa nyaman tersebut juga bisa kamu dapatkan di mana pun kamu berada. Mau kamu di tempat kerja, sekolah, rumah, atau lingkungan yang lainnya.

Saat kamu tahu apa yang mampu membuatmu merasa bahagia, maka kenyamanan akan selalu menyertai keseharianmu. Ketika diri merasa nyaman, untuk beradaptasi dengan berbagai macam lingkungan, bukan lagi menjadi hal yang menakutkan. Rasa nyaman tersebut dapat memunculkan keberanian dalam diri seseorang.

Baca Juga: 5 Tips Raih Work Life Balance untuk Hidup Bahagia dan Produktif

Verified Writer

Adelbertha Eva Y

Tetap Semangat

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya