TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Etika di Kolam Renang Umum, Kenakan Pakaian yang Sesuai!

Tak tertulis tapi harus dipahami!

ilustrasi kolam renang (pexels.com/kindel media)

Banyak orang yang rutin berenang di kolam renang umum sebagai hobi atau hanya sekadar ingin olahraga untuk mendapatkan manfaatnya bagi tubuh. Dikutip Better Health, manfaat berenang secara rutin yaitu membantu mempertahankan berat badan yang sehat.

Namun, setiap berkunjung ke tempat umum, terdapat etika tak tertulis yang harus kamu pahami dan terapkan. Sama halnya saat kamu ke kolam renang umum, kamu harus pahami beberapa etika yang akan dibahas di bawah ini. Simak, yuk!

1. Jangan buang air kecil dalam kolam renang

ilustrasi orang berenang (pexels.com/kindel media)

Jika kamu ingin buang air kecil saat sedang berenang, kamu harus ke kamar mandi, ya! Jangan pernah buang air kecil di dalam kolam renang, karena banyak orang yang berenang dan pastinya ada air yang tidak sengaja masuk ke dalam mulut.

Bayangkan bila kamu malas ke kamar mandi dan buang air kecil di kolam renang, apakah kamu mau mengalami situasi yang sama? Jadi, kamu jangan egois dan segera bergegas ke kamar mandi bila merasa kebelet buang air kecil.

Jika kamu membawa anak kecil untuk berenang bersama, pastikan kamu secara rutin tanyakan apakah anak ingin buang air kecil atau tidak. Kamu juga bisa beri tahu ke anak-anak bila mereka ingin ke kamar mandi agar terhindar dari buang air kecil sembarangan.

Baca Juga: Bukan Hamil, Ini 7 Risiko Kesehatan saat Berenang di Kolam Renang Umum

2. Hindari mengambil barang perenang lain

ilustrasi kolam renang (pexels.com/vlada karpovich)

Ketika kamu melihat ban plastik atau mainan di sekitar kolam renang yang kelihatannya tidak digunakan oleh orang lain, kamu tidak boleh ambil barang tersebut sembarangan! Sebab, sama saja kamu mencuri barang orang lainnya.

Meskipun terlihat tidak ada yang menggunakan barang tersebut, lebih baik kamu hindari saja atau letakkan di pinggir kolam renang. Nantinya pasti pemilik barang akan mencari atau bahkan pemilik sudah membayar sejumlah uang untuk menyewa barang tersebut untuk digunakan selama berenang.

Jadi, lebih baik kamu diamkan saja atau beri tahu kepada penjaga kolam bila kamu menemukannya secara tidak sengaja di tengah kolam atau di pinggir kolam.

3. Hormati penjaga kolam renang

ilustrasi penjaga kolam renang (pexels.com/Chinarian Photographer)

Saat kamu berenang di kolam renang umum, pasti kamu akan melihat penjaga kolam renang yang memperhatikan aktivitasmu dan perenang lainnya. Hal ini dilakukan agar menghindari kecelakaan di kolam renang, seperti tenggelam, seseorang membenamkan orang lain, dan kecelakaan lainnya.

Dikutip Hindustan Times, etika di kolam renang umum yaitu hormati penjaga kolam dengan baik. Jadi, kamu harus mengikuti instruksi dan arahan dari penjaga kolam renang agar kamu bisa berenang dengan aman nyaman. Kamu juga harus patuhi aturan selama berenang di kolam renang umum agar tidak ditegur oleh penjaga kolam renang.

4. Kenakan pakaian renang yang sesuai

ilustrasi kolam renang (pexels.com/cottonbro)

Kamu perlu mengenakan pakaian renang yang sesuai dan cocok dengan dirimu sendiri. Hindari mengenakan pakaian renang yang mengganggu pandangan orang lain atau terlalu terbuka, karena kamu berada di tempat umum dari segala usia.

Jika kamu tidak punya pakaian renang, kamu perlu membeli dahulu. Sebab mengenakan pakaian renang yang khusus sangat dianjurkan selama berenang. Selain memberikan kenyamanan, pakaian renang juga memiliki bahan yang tidak membuat tubuh semakin berat bila terkena air.

Baca Juga: 5 Hal yang Dibenci Orang Ketika Berenang di Kolam Renang Umum

Verified Writer

Fajrina Annisa

I write what I like and what I see.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya