TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Jelang 2020, Ini 6 Cara Rayakan Pergantian Tahun Hemat Budget & Seru!

Mulai pikirkan yuk!

unsplash.com/Ian Schneider

Menjelang pergantian tahun biasanya kita akan disibukkan dengan berbagai wacana menyelenggarakan sebuah acara untuk ikut berpartisipasi, namun terkadang budget yang ada tidak sesuai ekspektasi.

Maka dari itu, sebelum memutuskan untuk menghelat acara, cobalah membaca beberapa ide berikut ini.

1. Masak-masak

unsplash.com/@kate5oh3

Kamu bisa membeli bahan baku bersama keluarga atau teman untuk acara masak di malam pergantian tahun, selain bisa menentukan sendiri apa yang ingin dimakan juga bisa dipaskan dengan kondisi keuanganmu. Sambil menikmati euforia tahun baru, kamu bisa berbagi potret kebersamaan di acara makan-makan.

2. Nonton bareng

unsplash.com/@jeremyyappy

Tahun baru biasanya menjadi ajang film-film eks bioskop tayang di televisi, kamu bisa menggunakan kesempatan itu untuk menonton bersama keluarga. Sediakan camilan yang pas dan persiapan yang mumpuni supaya tidak tidur di tengah tayangan.

Baca Juga: 5 Alasan Kamu Harus Punya Resolusi, Biar Bisa Jadi Penyemangatmu!

3. Camping

unsplash.com/@vabm

Tidak sedikit orang yang gemar camping saat malam tahun baru lho, memandang keramaian dari ketinggian membuat pikiran relaks dan terhibur. Tapi tenang, camping nggak harus selalu di gunung kok, kamu bisa gelar tenda di halaman atau balkon rumah di lantai atas.

4. Menyaksikan kembang api

unsplash.com/@rovenimages_com

Kalau kamu punya balkon di lantai dua yang bisa menjadi tempat strategis untuk menyaksikan atraksi kembang api, maka hal itu bisa kamu lakukan untuk mengisi kegiatan di malam tahun baru. Selain hemat, kamu bahkan tidak mengeluarkan ongkos sama sekali.

5. Pergi ke festival

unsplash.com/@chrislawton

Tahun baru identik dengan acara-acara menarik seperti festival atau pesta, jika kamu bosan di rumah dan punya waktu lebih cobalah untuk mengunjungi sebuah festival dan mencari barang dengan harga miring.

Baca Juga: 5 Kegiatan Positif yang Bisa Kamu Lakukan Ketika Sendirian di Rumah

Verified Writer

Intan Pratiwi Buchr

Sempat ingin jadi astronaut, tapi sekarang jadi pegawai di bumi~ let's connect with me at hallonanas@gmail.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya