TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Cara Menumbuhkan Daya Tarik yang Kuat dalam Diri Sendiri

Sudah coba terapkan?

ilustrasi seseorang dengan daya tarik kuat (pexels.com/Pavel Danilyuk)

Daya tarik dapat diartikan dengan kualitas diri seseorang yang membuatnya terlihat menarik di mata orang lain. Orang yang memiliki daya tarik kuat cenderung punya pesona tersendiri. Hal tersebut ditandai dengan gabungan penampilan fisik dan kepribadian yang menarik serta kematangan secara emosional.

Sejatinya setiap orang memiliki daya tarik tersendiri. Namun tak semua orang bisa menumbuhkannya supaya menjadi kuat dan dominan. Berikut beberapa cara yang bisa kita terapkan untuk menciptakan daya tarik yang kuat dalam diri sendiri.

Baca Juga: 5 Daya Tarik Cowok Kutu Buku, Punya Kecerdasan Emosional

1. Memperhatikan penampilan secara fisik

ilustrasi perempuan merawat wajah (pexels.com/Yan Krukau)

Penampilan secara fisik bukan berarti mengharuskan kita untuk tampil cantik atau tampan. Sebab hal tersebut memiliki makna yang subjektif bagi setiap orang.

Memperhatikan penampilan artinya kita berusaha untuk merawat diri. Antara lain merawat wajah, menjaga kebersihan badan, menjaga kesehatan badan dengan berolahraga, hingga memilih pakaian yang nyaman dan bersumber pada norma kesopanan.

Selain bisa meningkatkan daya tarik dalam diri, tindakan demikian sejatinya sebagai bentuk mencintai dan menghargai diri sendiri. Sehingga kita bisa lebih positif dalam menjalani hidup.

2. Menghadirkan kejujuran dengan diri sendiri

ilustraai perempuan tersenyum (pexels.com/Nipan Chawcharernpon)

Jujur kepada diri sendiri menjadi tindakan yang dilakukan secara sadar mengenai penerimaan diri seutuhnya. Sehingga kita mampu menjalani hidup dengan versi diri sendiri. Sehingga kita tak memaksakan diri untuk mengikuti standar hidup orang lain atau masyarakat tertentu.

Bersikap demikian membuat kita punya kualitas hidup yang positif serta kualitas hubungan sosial maupun internal yang baik. Kejujuran tersebut mampu membawa kita menjalani hidup dengan perasaan damai. Kepuasaan diri yang dihasilkan dari sikap jujur itulah yang bikin daya tarik dalam diri semakin meningkat.

3. Mengasah kemampuan berbicara dan mendengarkan

ilustrasi berkomunikasi (pexels.com/Alexander Suhorucov)

Daya tarik yang kuat dari dalam diri dapat diciptakan melalui keterampilan komunikasi. Dalam hal ini tak hanya berfokus pada kemampuan berbicara, melainkan juga mendengarkan. Apabila keduanya seimbang, maka kualitas diri kita semakin meningkat.

Kemampuan berbicara berguna untuk melatih kita dalam mengekspresikan pikiran, perasaan, dan emosi dengan tepat. Tak kalah penting, kemampuan mendengarkan juga diperlukan guna menghargai lawan bicara dan menyerap pemahaman mendalam mengenai cerita pengalaman mereka. Kedua hal tersebut sangat dibutuhkan untuk menunjang keterampilan interpersonal.

Baca Juga: 7 Sikap Manipulatif Moh Seul Hee di Queen of Tears, Penuh Tipu Daya!

4. Selalu fokus pada perbaikan, bukan kelemahan

ilustrasi perempuan membaca (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Cara lainnya yang dapat kita lakukan sebagai upaya meningkatkan daya tarik dalam diri yakni fokus pada perbaikan. Sehingga kita bisa menyikapi segala kekurangan dalam diri melalui sudut pandang yang positif. Hal demikian membuat kita terus belajar sehingga mengalami kemajuan.

Kekurangan maupun kelemahan dalam diri tak seharusnya menjadi hambatan. Terima hal itu sebagai salah satu cara untuk memaksimallan potensi diri. Dengan begitu, kita akan menjadi sosok yang lebih bahagia dalam menjalani hidup.

Verified Writer

Izah Cahya

-

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya