TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Meski Tampak Cuek, Ini 5 Bukti Kamu Sebenarnya Penyayang

#IDNTimesLife Gak cuma sama pasangan

Ilustrasi pasangan (unsplash.com/aquintero210)

Hanya karena sehari-harinya kamu terlihat cuek, bukan berarti hatimu dingin. Setuju? Ini nih, yang sering disalahpahami orang darimu. Namun jika mereka mau lebih mengenalmu dan gak terlalu cepat menilaimu negatif, mereka pasti kaget sendiri.

Di balik sikapmu yang cenderung cuek, ternyata kamu sangat penyayang. Sekalipun kamu bukan tipe orang yang ramah banget pada siapa pun, ini lima bukti sifat penyayangmu gak diragukan lagi.

1. Kamu cuek cuma pada orang yang gak terlalu dikenal, sama keluarga dan teman tetap care

Ilustrasi keluarga kecil (unsplash.com/noorvasquezfoto)

Kalau dipikir-pikir, wajar banget kamu bersikap begini. Bagaimanapun, kamu perlu berhati-hati pada orang yang gak terlalu kamu kenal. Kamu menjaga jarak aman buat mengantisipasi kalau-kalau ada yang berniat kurang baik padamu.

Namun kalau kamu sudah cukup lama mengenalnya apalagi sering bertemu secara langsung, kamu pasti sudah gak cuek lagi padanya. Apalagi sama keluarga dan teman-teman sendiri, kamu selalu memiliki kepedulian.

2. Kalau ada yang kesusahan, kamu cepat banget menghubungi dan membantu

Ilustrasi pertemanan (unsplash.com/jamietrinh)

Orang yang lebih dekat denganmu jelas lebih diutamakan untuk ditolong. Namun bila ada orang yang gak dikenal, tinggal jauh darimu, dan benar-benar membutuhkan bantuan; kamu juga gak akan menolaknya selagi mampu.

Kamu gak bisa bersikap masa bodoh pada berita teman atau saudara yang jatuh sakit atau mengalami hal-hal buruk lainnya. Kalaupun gak bisa membantu, paling gak kamu tetap menunjukkan kepedulian dengan menanyakan kabarnya atau memberikan dukungan psikis.

Baca Juga: 5 Perbedaan Gebetan yang Cuek atau Malah Tidak Suka Kamu, Beda Lho!

3. Kamu sangat menjaga sikap dan ucapan biar gak melukai siapa pun

Ilustrasi seorang wanita (unsplash.com/jesseramirezla)

Sulit menyebutmu penyayang bila kamu gak cukup peduli akan perasaan orang lain. Nah, kalau kamu bisa menahan lidah dan perbuatan demi menjaga perasaan orang lain, kamu layak disebut penyayang.

Bila sampai ada orang lain merasa terluka olehmu, itu pasti semata-mata ketidaksengajaan. Seringnya sih, orang lain pun bisa memaklumi kekhilafanmu. Mungkin kamu lagi terlalu capek atau banyak pikiran sehingga ucapan atau sikapmu kurang enak.

4. Sebesar apa pun kesalahan orang, kamu bisa memaafkannya

Ilustrasi sekelompok teman (unsplash.com/camp_paradise)

Kamu tipe orang yang gak pernah punya musuh. Entah bila ada orang yang menganggapmu sebagai musuhnya. Namun kamu sendiri gak pernah membenci siapa pun dengan alasan apa pun.

Bahkan sekalipun orang itu pernah sangat melukaimu. Tentu saja kamu cuma manusia biasa. Makin besar kesalahannya padamu, makin kamu butuh waktu untuk bisa memaafkannya. Namun intinya, pada akhirnya kamu selalu berhasil melakukannya.

Baca Juga: 5 Kelakuan Teman yang Gak Perlu Diambil Pusing, Cuek Aja Kali!

Verified Writer

Marliana Kuswanti

Esais, cerpenis, novelis. Senang membaca dan menulis karena membaca adalah cara lain bermeditasi sedangkan menulis adalah cara lain berbicara.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya