TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Langkah Mudah Ini Bisa Mengubah Rasa Irimu Jadi Bermanfaat Lho!

Ambil peluang dari keberhasilan orang lain yuk!

pixabay.com/FotografieLink

Menjadi iri terhadap kesuksesan orang sekitarmu dan ingin menjadi orang yang sukses pula adalah hal yang wajar. Akan menjadi hal yang gak wajar ketika rasa iri itu bermaksud untuk merebut posisi orang yang kamu irikan tersebut.

Oleh karena itu, berikut ini IDN Times telah merangkum bagaimana cara mengubah rasa iri menjadi bermanfaat bagimu, yuk deh simak langsung aja!

1. Pelajari kelebihan dari orang yang kamu irikan 

pixabay.com/StartupStockPhotos

Amatilah segala kelebihan sikap serta tindakannya. Hal itu bisa berupa sesuatu yang bisa dilakukan oleh semua orang jika mau berusaha, misalnya rutin membuat pembukuan dari hasil bisnis di setiap minggunya. Ataupun sesuatu yang gak mudah dilakukan oleh semua orang karena sebagian besar diperoleh dari bakat, misalnya memiliki kemampuan public speaking sehingga promosi bisnis menjadi lancar. 

Setelah kamu mengamatinya, kemudian kamu harus membuat list apa saja manfaat dari kelebihan sikap dan tindakan orang yang membuatmu iri tersebut dan hubungankan dengan kebutuhanmu dalam mencapai kesuksesan sepertinya. Ingat ya kebutuhan sikap dan tindakan yang tepat untuk mengembangkan diri menuju kesuksesan setiap orang itu berbeda, lho!

2. Sesuaikan dengan skill milikmu

pixabay.com/geralt

Setelah mengetahui segala kelebihan orang yang kamu irikan beserta manfaatnya dalam mencapai kesuksesan, kamu bisa menerapkannya jika memang kamu membutuhkannya untuk mencapai kesuksesan dan tak pernah terpikirkan olehmu sebelumnya.

Namun, bukan berarti kamu harus menerapkan semua hal itu agar memperoleh nasib yang sama. Akan selalu ada tindakan maupun sikap yang tak bisa kamu paksa untuk diterapkan, entah karena dari dirimu sendiri yang tak mampu menjadi seperti itu ataupun kamu tak memerlukannya dalam menuju jalan suksesmu.

Misalnya, jika kamu pebisnis baru yang introvert maka kamu tak perlu memaksa punya kemampuan public speaking supaya bisa promosi bisnismu secara langsung tatap muka pada konsumen ramai. Kamu masih bisa promosi bisnismu dengan media sosial, oleh karena itu perlunya menyaring terlebih dahulu mana kelebihan dari orang tersebut yang sesuai dengan skill dan kebutuhanmu!

Baca Juga: 5 Cara Cerdas Mengelola Rasa Iri Menjadi Motivasi, Wajib Dicoba

3. Lakukan inovasi 

pixabay.com/Free-Photos

Kamu tak mungkin meniru secara persis langkah-langkah orang yang kamu irikan hingga mencapai kesuksesan, itu namanya menjiplak bahkan kamu yang bisa-bisa mengalami kerugian. Hal itu terjadi karena misalnya kamu kamu meniru secara persis bisnis orang yang kamu irikan, maka otomatis kamu akan menjadi saingannya.

Namun, bukankah saat ini dia telah jauh di atasmu? Itu artinya dia akan menjadi saingan beratmu bahkan kamu bukanlah tandingannya dan pastinya kamu hanya akan mengalami kerugian juga buang-buang waktu saja.

Oleh karenanya, kamu harus melakukan inovasi di mana dasar idenya dari orang tersebut seperti jika dia berbisnis es cincau lezat maka kamu bisa berinovasi menjadi es cincau dengan berbagai varian rasa tambahan sebagai kombinasi dengan es cincau serta tambahan topping di atasnya.

4. Tanamkan prinsip, jika dia bisa kamu juga bisa!

pixabay.com/ernestoeslava

Inilah saatnya kamu memulai untuk action. Bakarlah semangatmu dengan prinsip "Jika dia bisa, kamu juga bisa!" Yakin dan percaya bahwa setiap manusia yang berusaha tanpa merugikan orang lain akan mencapai kesuksesan.

Tak perlu lewat pintu yang sama persis dengan orang yang kamu irikan. Namun, berusaha mencari pintu lain yang lebih menjanjikan dengan menjadikan rasa iri berubah menjadi motivasi menuju sukses yang lebih besar darinya.

Baca Juga: Lakukan 5 Hal Ini Biar Rasa Iri ke Orang Lain Tak Makin Parah 

Verified Writer

Melinda Fujiana

Instagram : @melindaf__ Wish ur day always shine as a star!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya