TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Biar Makin Produktif, 5 Rutinitas Ini Wajib Kamu Terapkan Setiap Pagi

Biar waktu pagimu gak sia-sia!

unsplash.com/Austin Distel

Pagi adalah permulaan waktu dalam menyambut pergantian hari. Agar sepanjang harimu berjalan dengan baik, maka haruslah diawali dengan sesuatu yang baik pula. Karena sesuatu yang dimulai dengan kebaikan akan berakhir dengan kebaikan.

Setiap bangun tidur, kamu harus punya target memulai hari ini agar lebih baik dari hari kemarin. So, untuk mendapatkannya kamu harus membiasakan diri dengan rutinitas produktif setiap paginya. Apa saja rutinitas baik yang bisa kamu terapkan setiap paginya. Simak yuk berikut ini.

1. Mulai harimu dengan bersyukur

unsplash.com/@jr_morannn

Ketika kamu bangun dari tidur dan mulai membuka mata di pagi hari, maka biasakanlah untuk mengungkapkan rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa. Bersyukurlah karena kamu masih diberikan kesempatan hidup untuk terus memperbaiki diri di hari yang baru.

Memulai hari dengan bersyukur akan membuatmu menjadi pribadi yang lebih menghargai kehidupan. Nah, untuk membuktikan rasa syukurmu gak hanya lewat kata-kata saja lho! Kamu juga perlu membuktikannya dengan mengisi hari-harimu dengan hal-hal positif dan bermanfaat.

Baca Juga: Berapa Hari Kamu Bisa Produktif dalam Seminggu?

2. Berolahraga ringan

unsplash.com/@areksan

Berolahraga adalah investasi terbaik untuk kesehatanmu. Meskipun kamu termasuk orang yang super sibuk, kamu harus menyempatkan waktumu di pagi hari minimal 10 menit untuk berolahraga. Jika memungkinkan, berolahragalah di luar ruangan atau tempat terbuka agar kamu bisa mendapatkan segar dan bersihnya udara di pagi hari.

Rutinkanlah olahraga sebagai kegiatan yang wajib kamu terapkan setiap paginya. Gak perlu olahraga yang terlalu menguras tenaga kok! Karena berolahraga dengan gerakan ringan saja sudah cukup untuk membantumu menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh.

3. Membaca buku

Unsplash.com/Chris Benson

Di pagi hari, pikiran kita masih segar, fokus dan penuh konsentrasi. Oleh sebab itu, waktu pagi adalah waktu paling tepat untuk membaca, belajar maupun mengulang hafalan. Dengan membaca buku di pagi hari akan menambah pengetahuan, wawasan, inspirasi dan motivasi baru bagimu.

Cobalah membuat suasana pagimu lebih produktif dengan membaca buku sambil duduk menikmati sinar matahari pagi dan menyeduh secangkir teh atau kopi favoritmu.

4. Update perkembangan berita

unsplash.com/Bench Accounting

Gak bisa dipungkiri kalau mengecek smartphone sudah menjadi kebiasaan orang-orang saat bangun dari tidurnya. Kebiasaan tersebut gak salah kok, asalkan dilakukan untuk hal yang tepat dan bijaksana. Kalau biasanya kamu hanya mengecek smartphone hanya untuk melihat status atau postingan dari teman-temanmu di media sosial, maka sekarang sudah saatnya membuat kebiasaan baru dengan update perkembangan berita lewat smartphone yang kamu punya.

Kamu bisa mengecek smartphone untuk membaca artikel atau menonton video tentang berita yang sedang viral atau trending baik di Indonesia maupun di mancanegara.

Baca Juga: Begini 5 Cara Menciptakan Kegiatan Produktif di Tengah Rutinitas

Verified Writer

Mia Lubis

Jika ada kesalahan / kekeliruan dalam tulisan saya adalah ketidaksengajaan. Ambil baiknya, buang buruknya. Thanks for reading!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya