TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Sisi Positif dari Membandingkan Diri Sendiri dengan Orang Lain

Gak selalu buruk, kok! 

ilustrasi gadis melamun (pexels/Min An)

Banyak orang yang menganggap bahwa membandingkan diri sendiri dengan orang lain dapat menurunkan rasa kepercayaan diri. Hanya saja, pendapat ini tak sepenuhnya benar sebab tak berlaku bagi semua orang.

Ada banyak sisi positif yang bisa didapatkan dari membandingkan diri sendiri dengan orang lain, hal ini biasanya berlaku bagi orang-orang yang tak mudah merasa terpuruk dan memiliki ambisi yang besar. Penasaran apa saja? Yuk, simak!

1. Memiliki kemauan untuk belajar dari orang yang lebih unggul 

Pexels.com/nappy

Dari membandingkan diri dengan orang lain, kamu dapat lebih banyak belajar dan hendak mencontoh cara yang membuat seseorang yang lebih unggul darimu. Kamu mungkin juga akan lebih berani mendekat dengan orang yang menurutmu lebih unggul tersebut dan menanyakan rahasianya.

Hal ini dapat membuatmu mempelajari lebih banyak hal, memicu semangatmu untuk lebih mengembangkan ilmu pengetahuan dan tentunya sangat menguntungkan.

Baca Juga: 5 Hal Positif yang Didapat Jika Sering Mengapresiasi Diri Sendiri

2. Lebih bertekad karena enggan terus berada di titik yang sama 

Pexels.com/kaboompics

Kamu yang kerap membandingkan dirimu dengan orang lain mungkin saja mempunyai tekad yang besar agar mampu lebih unggul. Kamu nggak mau berada terus di titik yang sama, hendak mencapai keunggulan sehingga banyak orang juga iri terhadapmu. Maka dari itu, kamu berusaha keras agar setidaknya dapat lebih baik dari sosok yang kamu bandingkan dengan dirimu sendiri.

3. Lebih berani dalam menetapkan tujuan agar lebih unggul 

Pexels.com/Andrea Piacquadio

Bukannya merasa terpuruk, kamu menjadi lebih berani dalam menetapkan tujuanmu. Kamu merasa gak ada yang mustahil di dunia ini, sebab kamu sering menyaksikan kelebihan orang lain dan membuatmu iri. Tujuan tersebut dapat membangun rasa percaya dirimu, menjadi sosok yang lebih kuat lagi dengan memacu semangat melalui rasa iri yang kamu rasakan.

Tentu saja ini gak buruk, justru dapat membuatmu lebih semangat dan percaya bahwa kamu juga bisa lebih baik. Semangatmu yang menggebu-gebu usai menetapkan tujuan pastilah dapat membuatmu meraihnya asalkan tetap mempertahankan hingga berhasil.

4. Memiliki kemampuan menganalisis yang baik 

Pexels.com/fauxels

Karena kerap membandingkan diri sendiri dengan orang lain, kamu jadi lebih mampu menganalisis keadaan di sekitarmu, juga karakter orang-orang yang berada di dekatmu. Kemampuan menganalisis ini dapat membuatmu lebih unggul, sebab kamu jadi tahu cara menyesuaikan diri.

Dengan lebih mengerti cara menyesuaikan diri, orang-orang dapat akrab denganmu. Mendapatkan teman yang banyak tentu dapat membuatmu meraih lebih banyak bantuan ketika sedang kesulitan.

Baca Juga: Gak Baik buat Diri Sendiri, 6 Tanda Kamu Overdosis Rasa Percaya Diri

Verified Writer

Fina Efendi

WINNER. DAY6.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya