TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Pelajaran Hidup yang Dapat Dipetik dari Kegagalan, Jangan Menyerah!

Jadikan kegagalan sebagai motivasi

ilustrasi perasaan termotivasi (unsplash.com/Radu Florin)

Mengalami kegagalan adalah hal terburuk dalam hidup. Apalagi ketika kamu telah berjuang sangat keras untuk mencapai suatu hal, rasanya pasti akan sangat menyakitkan. 

Daripada terus bersedih hati, sebenarnya ada lho pelajaran hidup yang bisa kamu petik dari kegagalan tersebut. Apa saja itu? Yuk, simak informasi lengkapnya pada ulasan di bawah ini.

1. Mengajarkan kamu untuk menerima perubahan

ilustrasi perempuan bahagia (pexels.com/Miguel Arcanjo Sadd)

Satu hal yang harus kamu sadari ketika mengalami kegagalan adalah ada yang salah dari apa yang telah kamu lakukan. Dengan kata lain, usaha yang kamu lakukan ternyata belum semaksimal itu untuk berhasil sampai ke titik yang seharusnya.

Penulis LifeHack, Martin Lünendonk, menyarankan agar kamu kembali melihat kesalahan apa yang kamu lakukan sebelum kemudian membuat keputusan tentang tindakan atau perubahan apa yang diperlukan guna menjadi lebih baik. Menurutnya, satu-satunya cara mengatasi kegagalan adalah dengan menerima perubahan.

2. Mengajarkan kamu jika lebih gagal daripada menyesal gak mencoba

Ilustrasi mencoba sesuatu (Unsplash.com/Nils Stahl)

Pernah dengar ungkapan bahwa lebih baik gagal daripada menyesal karena gak mencoba? Nah, seperti yang dituliskan oleh Jenn Ryan, penulis di laman EliteDaily, merasa menyesal karena gagal lebih baik, karena kegagalan itu justru membuat kamu semakin dekat dengan tujuan.

Dengan kegagalan, kamu akan lebih memahami apa arti kesuksesan yang sebenarnya dan menghargai setiap usaha yang kamu lakukan. Penyesalan yang datang saat kamu gak mencoba akan terasa lebih menyakitkan dari rasa gagal, lho.

Baca Juga: 5 Kiat Sukses Jalani Hubungan Baru setelah Mengalami Kegagalan Cinta

3. Mengajarkan kamu untuk lebih berlapang dada

ilustrasi perempuan merasa ikhlas (pexels.com/Thieu Hoang Phuoc)

Perasaan sedih, kecewa, dan marah akan lebih mendominasi ketika kamu sedang mengalami kegagalan. Gak masalah untuk merasakan itu semua, perasaan tersebut sudah sewajarnya muncul dan merupakan hal yang normal.

Tapi ingat, jangan biarkan terus berlarut hingga emosi negatif menguasai. Menurut Christine Hourd, seorang pelatih pengembangan pribadi yang dilansir YourTango, belajar dari peristiwa yang sulit seperti kegagalan memang ada kalanya kamu butuhkan.

Dengan begitu, kamu akan mengerti jenis perasaan ini dan dapat lebih berbesar hati menerimanya. Sisipkan rasa ikhlas di hati begitu pula pemikiran bahwa sesuatu yang luar biasa akan datang menghampiri.

4. Mengajarkan kamu untuk tetap rendah hati

ilustrasi sikap rendah hati (pexels.com/Daniel Xavier)

Mereka yang telah sampai ke tahap sukses tanpa kegagalan, sering kali merasa gak terkalahkan. Sifat seperti itulah yang mengantarkan perasaan lupa diri dan sombong.

Lain halnya jika kamu telah merasakan kegagalan, kamu gak akan membiarkan kesuksesan menguasaimu hingga menimbulkan rasa sombong itu. Seperti apa yang dituliskan Martin pada laman LifeHack. 

"Kamu akan terus berusaha dan gak menjadikan kesuksesan yang telah diraih sebagai akhir dari perjalanan, karena kamu percaya bahwa masih ada begitu banyak hal yang harus dipelajari ke depannya," jelasnya.

Baca Juga: 5 Penyebab Kegagalan yang Kamu Alami Selalu Terjadi Berulang

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya