TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Alasan Sederhana Mengapa Multitasking Tidak Baik Untukmu

Tanggung jawab adalah prioritas utama

unsplash/anniespratt

Banyak yang menganggap kalau multitasking adalah sesuatu yang baik dan menguntungkan. Melakukan banyak pekerjaan dalam waktu yang berdekatan nyatanya bukanlah hal yang baik untuk dicerna fisik dan psikis.

Alih-alih produktif, kerjamu hanya akan berujung stres karena memikirkan banyak hal yang belum pasti bisa kamu selesaikan semua. Maka dari itu di bawah ini ada beberapa alasan sederhana mengapa multitasking sebaiknya kamu hindari saat ini juga.

1. Bukannya produktif, multitasking hanya membuat pikiranmu terpecah

unsplash/kaleidico

Dengan mengambil banyak peran dalam pekerjaan. Multitasking tidak membuat dirimu produktif. Justru multitasking hanya membuat pikiranmu terpecah dan tidak fokus. Bukannya produktif yang didapat justru kepala pusing dan stres yang dituai karena bingung harus menyelesaikan yang mana.

2. Kamu menjadi tidak fokus

unsplash/joanna_nix

Produktivitas yang sangat baik salah satunya dimulai dari tingkat fokus yang tinggi. Multitasking nyatanya tidak akan membuat fokusmu meningkat dalam mengerjakan sesuatu. Hasilnya hanya akan membuat fokusmu terpecah-pecah. Dan jikapun dirimu tetap produktif dari hasil multitasking, hasilnya pasti tidak akan maksimal.

Baca Juga: 5 Tips Sederhana buat Kamu yang Ingin Ahli Multitasking

3. Menurunkan kepercayaan orang lain terhadapmu

unsplash/mimithian

Salah satu risiko multitasking adalah terbengkalainya beberapa pekerjaan akibat manajemen waktu yang buruk. Dampaknya adalah orang lain menjadi tidak percaya lagi ketika harus menyerahkan pekerjaan kepadamu akibat dari kamu tidak bisa mengatur waktu untuk menyelesaikan pekerjaan.

4. Membunuh kreativitas dan kualitas

unsplash/thomasdrouaultphotography

Ketika tidak mampu mengontrol multitasking dengan baik. Cara kerjamu menjadi terburu-buru dan hanya mementingkan hasil. Tidak peduli baik atau buruk yang penting selesai. Hal ini nyatanya tidak baik. Kamu tidak bisa mencurahkan kreativitas dan kualitasmu seratus persen.

Baca Juga: Awas, 6 Dampak Berbahaya Mengintaimu yang Suka Bekerja Multitasking

Verified Writer

M. Farid Hermawan

POTONGAN KEHIDUPAN SEHARI-HARI

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya