TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Tata Cara Wudu yang Benar Sesuai Sunah, Lengkap Niat dan Doa!

Ketahui biar gak salah melakukannya!

Ilustrasi berwudu (unsplash.com/galleryds)

Wudu merupakan bentuk menyucikan diri dari hadas sebelum beribadah kepada Allah SWT. Secara syariat, wudu terbilang sangat penting karena hukumnya wajib dilakukan.

Bahkan sah atau gak sebuah ibadah kerap kali tergantung dari wudu. Maka dari itu, penting mengetahui tata cara wudu yang benar sesuai sunah beserta bacaan niat dan doanya. Nah, biar gak salah dan keliru lagi simak saja ulasan lengkap mengenai tata cara wudu di bawah ini.

1. Membaca niat wudu

Ilustrasi wudu (DN Times/Febriyanti Revitasari)

Niat dalam berwudu harus diikuti dengan kesungguhan hati dalam melaksanakan perintah Allah SWT. HR Bukhari menjelaskan:

"Rasulullah SAW menerangkan bahwa segala perbuatan tergantung kepada niatnya, dan seseorang akan mendapatkan balasan menurut apa yang diniatkannya..." (HSR. Bukhari dalam Fathul Baary, 1:9; Muslim, 6:48).

Adapun bacaan niat wudu, yakni "Nawaitul wudhuu-a liraf'll hadatsil ashghari fardhal lilaahi ta'aalaa" yang berarti "Saya niat berwudu untuk menghilangkan hadas kecil fardu karena Allah SWT."

2. Membaca basmalah

ilustrasi wudu (IDN Times/Febriyanti Revitasari)

Usai membaca niat hati yang sungguh-sungguh, kemudian bacalah basmalah. Lakukan hal ini sambil mencuci kedua telapak tangan sebanyak tiga kali hingga ke sela-sela jari.

Namun gak perlu khawatir, bila kamu lupa membaca basmalah, wudu kamu akan tetap sah. Hal ini berlaku karena kamu sudah membaca niat wudu terlebih dahulu.

3. Berkumur-kumur

ilustrasi wudu (IDN Times/Febriyanti Revitasari)

Setelah membasuh kedua tangan lanjutkan dengan berkumur-kumur. Lakukan sebanyak tiga kali atau memutar air dalam mulut dan mengeluarkannya. Dengan begitu mulut dan gigi akan bersih dari sisa-sisa makanan.

4. Mencuci lubang hidung

cara wudu (youtube.com/PDM Jogja)

Mencuci lubang hidung sebanyak tiga kali untuk mengeluarkan kotoran yang ada di dalamnya. Disunahkan pula mencuci lubang hidung dengan cara menghirup air dalam sekali hirup serta mengeluarkannya dengan memencet hidung.

Baca Juga: 6 Puasa Sunah Ini Pahalanya Berlipat Ganda, Sayang Jika Terlewat!

5. Mencuci muka sebanyak tiga kali

Ilustrasi wudu (IDN Times/Febriyanti Revitasari)

Kemudian, cuci muka tiga kali pada saat berwudu. Sebaiknya, lakukan mulai dari ujung kepala tumbuhnya rambut hingga bawah dagu.

6. Mencuci kedua belah tangan hingga siku

Ilustrasi wudu (IDN Times/Febriyanti Revitasari)

Setelah mencuci muka, cucilah kedua belah tangan hingga siku sebanyak tiga kali. Ada baiknya lakukan hal ini dengan mendahulukan anggota tubuh bagian kanan. Membasahi tangan hingga siku sudah tercantum dalam surat Al- Maidah ayat 6 sesuai perintah Allah SWT.

7. Mengusap kepala

mymasjid.ca

Selanjutnya, usap kepala dari depan hingga ke bagian belakang. Lakukan hal ini sebanyak tiga kali sama seperti gerakan sebelumnya. 

Meski begitu, terdapat pandangan yang mengatakan cukup mengusap kepala sebanyak satu kali saja. Hal ini disampaikan oleh Ali bin Abi Thalib, "Aku melihat Nabi SAW mengusap kepalanya satu kali." (HR. Sahih Abu Dawud no.106)

8. Mengusap kedua telinga

mymasjid.ca

Usai mengusap kepala, lanjutkan dengan membersihkan kedua telinga tanpa perlu mengambil air baru. Membersihkan telinga dalam tata cara wudu ini dilakukan dengan memasukkan jari telunjuk ke dalam telinga.

Kemudian, usap kedua daun telinga menggunakan ibu jari. Hal ini dilakukan secara bersamaan antartelinga kanan dan kiri.

9. Mencuci kedua kaki hingga di atas mata kaki

Ilustrasi keran berwudu (pixabay.com/3345408)

Tata cara wudu selanjutnya adalah membasuh kedua kaki hingga atas mata kaki. Lakukan gerakan ini sebanyak tiga kali dimulai dari kaki bagian kanan terlebih dahulu sebagaimana disampaikan dalam HR Bukhari. Pastikan jugakulit yang terlipat terkena air wudu.

"Dahulukan kaki kanan hingga tiga kali kemudian kaki kiri. Dan saat membasuh kaki, Rasulullah menggosok jari kelingkingnya pada sela-sela jari kaki." (HR. Bukhari; Fathul Baari, dan Muslim)

Baca Juga: Zulhijah Tiba, 7 Amalan Sunah Sebelum dan Sesudah Salat Idul Adha

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya