Zulhijah Tiba, 7 Amalan Sunah Sebelum dan Sesudah Salat Idul Adha

Bisa panen pahala, nih!  

Idul Adha tahun ini akan jatuh pada hari Selasa (20/7/2021) tepatnya tanggal 10 Zulhijah. Sama seperti hari raya Idulfitri, hari raya Idul Adha sangat ditunggu umat muslim.

Pada momentum hari raya Idul Adha ini kaum muslim dapat melaksanakan amalan sunah. Salah satunya berkurban, tak hanya itu masih banyak amalan sunah yang bisa dilakukan sebelum dan sesudah Idul Adha. Keep reading, yuk!

1. Puasa 9 hari pertama bulan Zulhijah, puasa Tarwiyah dan puasa Arafah

Zulhijah Tiba, 7 Amalan Sunah Sebelum dan Sesudah Salat Idul Adhailustrasi buka puasa bersama (pexels.com/mentatdgt)

Bulan Zulhijah merupakan bulan mulia, dalam bulan ini umat muslim dapat melakukan puasa sunah seperti, 9 hari pertama bulan Zulhijah, puasa Tarwiyah dan puasa Arafah.

Nabi Muhammad SAW mengerjakan puasa 9 hari jelang Idul Adha sesuai hadis riwayat Abu Dawud. "Rasulullah SAW biasa berpuasa pada sembilan hari awal Zulhijah, pada hari Asyura (10 Muharram), berpuasa tiga hari setiap bulannya, awal bulan di hari Senin dan Kamis." (HR. Abu Dawud)

Pelaksanaan puasa Tarwiyah tanggal 8 Zulhijah sedangkan puasa Arafah 9 Zulhijah. Keutamaan puasa Arafah sesuai hadits yang diriwayatkan Muslim berikut ini.

Abu Qatadah ra. berkata, "Rasulullah SAW pernah ditanya tentang puasa hari Arafah, kemudian beliau menjawab bahwa puasa itu melebur dosa satu tahun yang telah berlalu dan yang akan datang." (HR. Muslim)

2. Mengumandangkan takbir mursal dan takbir muqayyad 

Zulhijah Tiba, 7 Amalan Sunah Sebelum dan Sesudah Salat Idul Adhailustrasi orang di dalam masjid (pexels.com/vjapratama)

Mengumandangkan takbir pada hari raya Idul Adha adalah sunah. Takbir yang dikumandangkan dibedakan menjadi dua yaitu takbir mursal dan takbir muqayyad.

Perbedaan terletak pada waktu, takbir mursal dilaksanakan setelah matahari terbenam pada tanggal 9 Zulhijah sampai kutbah pada salat Id. Sedangkan takbir muqayyad dikumandangkan mulai subuh tanggal 9 Zulhijah sampai setelah asar akhir hari Tasyrik.

Mengumandangkan takbir dianjurkan dalam surat Al-Baqarah ayat 185 :

"Dan hendaklah kamu mencukupkan bilangannya dan hendaklah kamu mengagungkan Allah atas petunjuk-Nya yang diberikan kepadamu, supaya kamu bersyukur."

3. Mandi terlebih dahulu sebelum salat Idul Adha

Zulhijah Tiba, 7 Amalan Sunah Sebelum dan Sesudah Salat Idul Adhailustrasi wanita berhijab (pexels.com/cottonbro)

Waktu yang dianjurkan untuk mandi yaitu dini hari sebelum subuh. Mandi sebelum melaksanakan salat Idul Adha merupakan hal sunah, hal ini pun dilakukan oleh sahabat nabi.

Ali bin Abi Thalib serta Abdullah bin Umar diceritakan membiasakan diri untuk mandi sebelum melaksanakan salat Id.

dm-player

Baca Juga: 5 Tradisi Perayaan Iduladha yang Menarik dari Berbagai Negara

4. Memakai pakaian yang baik dan tak lupa memakai wangi-wangian 

Zulhijah Tiba, 7 Amalan Sunah Sebelum dan Sesudah Salat Idul Adhailustrasi memakai pakaian bagus dan berhias (pexels.com/RODNAE Productions)

Dianjurkan pula saat momentum hari raya Idul Adha untuk memakai pakaian yang bagus, bersih dan suci. Selain itu disunahkan pula untuk memakai wangi-wangian, memotong kuku. Semua itu bertujuan untuk mendapatkan keutamaan Idul Adha.

Diriwayatkan dari Al-Hasan bin Ali RA, ia berkata, "Rasulullah SAW telah memerintahkan kami pada dua hari raya agar memakai pakaian terbaik yang kami temukan." (HR Al-Baihaqi dan Al-Hakim).

5. Pada waktu berangkat dan pulang untuk melaksanakan salat Id melewati jalan berbeda 

Zulhijah Tiba, 7 Amalan Sunah Sebelum dan Sesudah Salat Idul Adhailustrasi salat Id (pexels.com/Rayn L)

Hikmah dari membedakan jalan pulang dan pergi saat melaksanakan salat Id agar bagian bumi menjadi saksi bagi kita saat beramal.

Diriwayatkan dari Muhammad bin Ubaidillah bin Abi Rafi' dari ayahnya dan kakeknya berkata, "Rasulullah SAW mendatangi salat Id berjalan kaki dan beliau pulang melalui jalan berbeda dari yang dilaluinya saat pergi." (HR. Ibnu Majah)

6. Pada saat Idul Adha disunahkan makan setelah salat Id

Zulhijah Tiba, 7 Amalan Sunah Sebelum dan Sesudah Salat Idul Adhailustrasi makan bersama (pexels.com/RODNAE Productions)

Terdapat perbedaan antara sunah makan Idulfitri dan Idul aha. Idulfitri dianjurkan makan sebelum salat Id sedangkan Idul Adha selesai salat Id.

Diriwayatkan dari Abdullah bin Buraidah dari ayahnya, "Nabi SAW pada hari raya Idul Fitri tidak keluar sebelum makan, dan pada hari raya Idul Adha tidak makan sehingga selesai salat." (HR. At-Tirmidzi)

7. Berkurban bagi yang mampu 

Zulhijah Tiba, 7 Amalan Sunah Sebelum dan Sesudah Salat Idul Adhailustrasi hewan kurban (pexels.com/RODNAE Productions)

Kurban dilaksanakan pada hari raya Idul Adha dan hari Tasyrik. Hukum berkurban ialah sunah muakad atau sunah yang dianjurkan. Salah satu dalil yang memerintahkan berkurban terdapat dalam Al-Qur'an Surat Al Kautsar ayat 2.

Maka laksanakanlah salat karena Tuhanmu, dan berkurbanlah sebagai ibadah dan mendekatkan diri kepada Allah.” (Q.S Al Kautsar : 2).

Idul Adha sebentar lagi tiba, saatnya berlomba-lomba mengerjakan amalan sunah sebagai bentuk mendekatkan diri pada Allah SWT. Tetap semangat!

Baca Juga: Mau Kirim Pesan Selamat Iduladha? Sontek Kalimat Ucapan Ini Saja

Atul Hamdalah Photo Verified Writer Atul Hamdalah

Selalu mencoba bahagia

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya