TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Alasan Mengapa Harus Jujur pada Diri Sendiri, Hidup Lebih Bahagia!

Kejujuran merupakan hal yang penting 

ilustrasi wanita duduk di kursi kayu (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Apakah kamu masih suka menipu diri sendiri? Sebenarnya fisik dan mentalmu sedang kelelahan, tapi kamu selalu bersikeras bahwa dirimu sedang baik-baik saja dan terus memaksakan untuk bekerja. Atau bisa jadi kamu merasa puas mendapatkan nilai yang tinggi, padahal sebenarnya itu hasil dari mencontek dan berbuat curang.

Padahal tanpa kamu sadari, tidak jujur pada diri sendiri merupakan bentuk secara tidak langsung dalam menyakiti diri sendiri, lho. Kebahagiaan yang kamu rasakan bersifat semu karena tidak sesuai dengan kenyataan yang ada. Berikut 5 alasan mengapa dalam hidup kamu harus menerapkan sikap jujur pada diri sendiri.

1. Perilaku jujur pada diri sendiri membuatmu merasa lebih bahagia

ilustrasi wanita tersenyum bahagia (pexels.com/Matthias Cooper)

Nasihat untuk menerapkan perilaku jujur mungkin sudah berulang kali, deh kamu dengar. Tidak hanya wejangan langsung yang berasal dari orang tua atau guru, namun banyak pula nasihat-nasihat tertulis yang bertebaran di sosial media maupun media cetak yang tersebar.

Sebenarnya bersikap jujur kepada diri sendiri bukanlah hal yang harus ditakuti, kok. Semua orang pasti bisa melakukannya, termasuk dirimu. Dengan menerapkan sifat jujur pada diri sendiri maka hidup akan terasa tentram sehingga kamu lebih bahagia.

2. Kamu tidak terbebani

ilustrasi wanita tersenyum bahagia (pexels.com/Gifpundits.com)

Apakah kamu masih suka membohongi diri sendiri? Sebenarnya kamu sedang mengalami keterpurukan. Tetapi kamu selalu menolak untuk mengakui kebenaran tersebut dan terus meyakinkan hati kecilmu bahwa sebenarnya dirimu sedang baik-baik saja.

Meskipun terdengar sepele dan seperti sebuah kata-kata positif, nyatanya hal tersebut tidak jauh berbeda dengan sikap ketidak jujuran pada diri sendiri. Jika kamu memang sedang sedih dan terpuruk, akui saja. Jangan sungkan pada diri sendiri. Dengan bersikap jujur pada diri sendiri maka hatimu akan lega dan pikiranmu tidak lagi terbebani.

Baca Juga: 5 Alasan Suami Tidak Jujur pada Istri, Pahami Dulu!

3. Jujur pada diri sendiri membuatmu menyadari kekurangan diri

ilustrasi wanita berbaju merah (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Apakah kamu pernah mencontek atau melakukan perilaku curang saat menjalani ujian? Rasanya malu, deh, jika kamu mendapat nilai merah atau tidak lulus pada mata pelajaran tertentu. Pada akhirnya kamu akan melakukan segala cara termasuk hal-hal yang curang.

Padahal perilaku tersebut merupakan sikap tidak jujur terhadap diri sendiri. Daripada menerapkan sikap tersebut, bukankah lebih baik apabila jujur dan mengakui bahwa sebenarnya dirimu masih belum mampu. Dengan perilaku yang jujur maka kamu dapat menyadari kelemahan diri sehingga mampu memperbaiki apa yang masih kurang.

4. Bisa mengetahui apa yang menjadi potensimu

ilustrasi perempuan berkacamata (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Jujur merupakan sikap yang masih sulit diterapkan oleh banyak orang. Apalagi jika hal tersebut menyangkut hal-hal yang tidak dapat kamu terima. Perilaku tersebut tidak hanya terjadi antar individu dengan orang lain, namun juga terjadi antar individu dengan dirinya sendiri.

Padahal dengan bersikap jujur pada diri sendiri kamu dapat lebih mengenal diri sendiri, lho. Kamu bisa mengembangkan apa yang menjadi potensi dirimu dengan maksimal sehingga akan menjadi sosok yang lebih berkualitas.

Baca Juga: 5 Alasan Mengapa Kamu Harus Jujur saat Membuat Resume, Ingat, ya!

Verified Writer

Mutia Zahra

Let's share positive energy

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya