TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Alasan Memberi Itu Sebenarnya Sangat Gampang, Yuk Lakukan! 

Jangan pernah merasa bahwa kamu gak mampu memberi apapun  

Freepik/freepik

Memberi adalah perbuatan yang mulia, kamu pasti setuju hal itu. Pepatah bilang lebih bahagia memberi daripada menerima, dan itu memang benar. Maka kalau kamu ingin merasakan kebahagiaan sejati, cobalah untuk lebih banyak memberi pada orang lain.

Tapi sayangnya, masih banyak orang yang merasa enggan untuk memberi. Mereka merasa memberi adalah hal yang sulit karena mereka gak mampu memberi apa-apa, atau bingung mau memberi apa. Apakah kamu juga pernah merasa begitu?

Kalau pernah, coba singkirkan pemikiran itu. Sesungguhnya memberi adalah hal yang mudah dilakukan, dan semua orang bisa melakukannya. Gak percaya? Ini dia lima alasan mengapa memberi itu sebenarnya sangat mudah.

1. Kamu bisa memberi apapun 

Freepik/vgstockstudio

Saat mendengar kata memberi, apa yang ada di benakmu? Apakah kamu langsung terbayang pada memberi uang atau barang pada orang lain? Hal itu memang termasuk memberi dan bagus dilakukan. Tapi sebenarnya ada banyak hal lain selain hal materi yang bisa kita berikan pada orang lain.

Saat kamu mendengarkan curhatan temanmu, kamu memberinya waktu dan perhatian. Saat kamu membantu ibumu mengangkat galon air, kamu memberi tenaga. Saat kamu menyarankan temanmu untuk putus dari pacarnya yang toksik, kamu menyumbangkan pikiranmu. Saat kamu tetap taat pada orang tua meskipun sudah dewasa, kamu memberi adikmu teladan.

See? Ternyata ada banyak hal yang bisa kita berikan, bukan? Maka jangan pernah berpikir bahwa kamu gak mampu memberi apapun. Entah sedikit atau banyak, pasti ada hal-hal yang bisa kamu berikan pada orang lain.

Baca Juga: 6 Crowdfunding Platform yang Membantumu Mudah Berbagi Kebaikan

2. Kamu bisa memberi berapapun 

Freepik/chatchawan39

Bukan hanya jenis, kamu juga bebas menentukan jumlah pemberian yang akan kamu berikan pada orang lain. Kamu mau memberi banyak? Bagus! Kamu mau memberi sedikit? Keren!

Banyak atau sedikit adalah hal yang subjektif. Apa yang menurutmu sedikit mungkin dianggap banyak oleh orang yang menerima. Maka jangan ragu untuk memberi meskipun kamu hanya bisa memberi sedikit. Jika kamu konsisten memberi, maka jumlah pemberianmu pada akhirnya akan menggunung!

3. Kamu bisa memberi pada siapapun 

Pexels/pixabay

Alasan lain mengapa memberi itu mudah dilakukan adalah karena kamu tidak perlu mencari jauh-jauh untuk menemukan orang yang bisa kamu beri. Kenapa gak mulai dari tempat terdekat, yaitu rumah? Adakah hal-hal tertentu yang bisa kamu berikan untuk anggota keluargamu?

Kalau mau memberi pada orang yang berkekurangan pun kamu gak harus mencari ke tempat yang jauh. Orang-orang yang pekerjaannya dianggap rendahan di sekitar rumahmu bisa kamu bantu. Sekali lagi, meski jumlahnya mungkin tidak banyak, mereka pasti akan berterima kasih atas pemberianmu.

Oh ya, jangan lupa bahwa memberi itu juga gak harus kepada sesama manusia! Memberi pada hewan atau bahkan tumbuhan pun gak kalah mulia lho. Nah, jadi gak bingung lagi kan mencari siapa yang bisa diberi?

4. Memberi membuatmu bahagia 

Pexels/tear cordez

Kamu pasti malas melakukan sesuatu kalau hal itu membuatmu sengsara. Tapi kalau itu membuatmu bahagia, pasti kamu akan lebih mudah melakukannya. Itulah tepatnya yang terjadi kalau kamu memberi. Seperti disebut di awal, memberi membuatmu lebih bahagia daripada menerima.

Bukan hanya kepada orang yang kamu sayang. Memberi pada orang yang gak kamu kenal pun bisa memberi kebahagiaan lho. Kalau gak percaya, coba kamu buktikan sendiri. Perasaan puas, damai dan bahagia yang kamu rasakan setelahnya pasti membuatmu berubah pikiran.

Baca Juga: Daripada Menyindir, Ini 5 Cara Memberi Masukan yang Justru Lebih Baik

Verified Writer

Peter Eduard

Be weird, because being normal is so boring

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya