TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Jangan Abaikan, 5 Cara Tetap Suportif pada Mantan Pengguna Narkoba

Tanpa dukungan, mereka bisa kembali terjerumus

unsplash/Nik Shuliahin

Dalam hidup, adakalanya seseorang membuat pilihan buruk yang bisa menghancurkan kehidupan dan masa depannya. Salah satu pilihan buruk itu adalah menyalahgunakan narkoba. Jelas, penyalahgunaan narkoba adalah perbuatan bodoh yang bisa merusak hidup siapa pun.

Untungnya, beberapa orang yang pernah terjerumus dan menjadi pemakai narkoba belakangan menyesal dan berhasil lepas dari ketergantungan. Mungkin mereka telah menjalani hukuman pidana maupun rehabilitasi dan kini resmi berstatus mantan pengguna, bukan lagi pengguna.

Tapi untuk bisa kembali menjalani hidup dengan baik, mantan pengguna narkoba perlu didukung. Minimnya dukungan bisa membuat mereka merasa terpuruk dan terdorong untuk kembali menjadi pemakai. Maka jika kamu punya teman atau kenalan yang adalah mantan pengguna narkoba, 5 hal ini bisa kamu lakukan untuk mendukung mereka.

1. Hilangkan pandangan negatif tentang mereka

pexels/Pedro Sandrini

Pertama-tama, kamu perlu memiliki pandangan yang benar tentang mantan pemakai narkoba. Camkan bahwa mantan pemakai sangat berbeda dengan pemakai. Mantan pemakai narkoba itu telah bersih, baik fisik maupun batinnya. Maka sebenarnya mereka sama saja dengan orang-orang lain. Bedanya hanyalah mereka dulu pernah memakai, sedangkan orang-orang lain tidak.

Ingat juga bahwa untuk bisa benar-benar lepas dari ketergantungan terhadap narkoba, seseorang harus berjuang ekstra keras. Dia harus punya tekad yang kuat dan mampu menahan diri. Maka hal itu justru membuatnya pantas direspek, bukan dipandang sebelah mata. Dengan pandangan yang benar seperti itu, kamu bisa memperlakukan dia dengan benar pula.

2. Jangan ragu untuk berteman dengannya

pexels/Toa Heftiba Sinca

Mantan pengguna mungkin memiliki citra negatif di pandangan orang-orang. Tapi jangan biarkan hal itu menghalangimu untuk dekat dan berteman dengannya. Jika dia memang punya sifat-sifat bagus, bukankah berteman dengannya pasti mengasyikan? Kalau semua orang menjauhinya, itu malah bisa membuat dia kembali ke teman-teman lamanya yang adalah bandar dan pemakai.

"Tapi aku takut terjerumus ke dalam dunia narkoba juga!" begitu mungkin pikirmu. Memang, kamu perlu memastikan dulu bahwa si mantan pengguna benar-benar telah lepas dari dunia kelam itu dan tidak lagi berhubungan dengan bandar atau pemakai. Kalau kamu sudah yakin, maka gak perlu enggan untuk bergaul dengannya karena dia pasti gak akan menjerumuskanmu.

Justru sebaliknya, si mantan pengguna bisa jadi orang yang paling melarangmu untuk mencoba-coba narkoba. Itu karena dia pernah berada di posisi pemakai dan tahu persis bagaimana hal itu menghancurkan hidupnya. Jika dia jadi temanmu, dia pasti akan sekuat tenaga mencegahmu masuk ke dunia yang telah ditinggalkannya.

Baca Juga: 5 Kontroversi Lucinta Luna, Termasuk Tersandung Kasus Narkoba

3. Ajarkan keterampilan yang berguna

pexels/Christina Morillo

Bagi seorang mantan pengguna narkoba, mencari pekerjaan bisa jadi tantangan yang sangat berat. Untuk bisa diterima bekerja di perusahaan rasanya sangat sulit. Sementara untuk menjalankan usaha mungkin mereka gak punya modal. Nah, kamu bisa mendukung mereka dengan mengajarkan keterampilan yang kamu punya.

Ada banyak profesi yang tidak memandang latar belakang seseorang. Misalnya menjadi penulis lepas, fotografer, youtuber, content creator, dan banyak lagi. Tapi semua pekerjaan itu tentu butuh keterampilan khusus. Maka jika kebetulan kamu punya salah satu keterampilan itu, kamu bisa mengajarkannya pada mereka supaya mereka punya kesempatan bekerja.

4. Beri edukasi pada orang sekitar tentang cara memperlakukan mantan pengguna narkoba

pexels/mentatdgt

Kamu memang sudah punya pandangan yang benar soal mantan pengguna narkoba. Tapi orang-orang lain di sekitarmu mungkin belum. Maka kamu memberikan edukasi kepada mereka supaya bisa meluruskan pemahamannya dan tidak lagi memandang mantan pemakai secara negatif.

Dan tentu bukan hanya meluruskan pandanga, tapi edukasi juga cara memperlakukan mereka dengan baik. Apa yang boleh dan apa yang sebaiknya jangan dilakukan pada mereka. Butuh support system yang kuat untuk mendukung seorang mantan pemakai, dan itu hanya bisa dicapai dengan kerja sama sebanyak mungkin orang di sekitarnya.

Baca Juga: Jadi Duta Anti Narkoba, 10 Potret Nikita Willy yang Peduli Sesama

Verified Writer

Peter Eduard

Be weird, because being normal is so boring

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya