TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Hal Positif yang Bakal Didapat saat Kamu Berjuang secara Maksimal

Lelah, tapi penuh dengan kelegaan!

ilustrasi seseorang yang sedang menyeduh teh (pexels.com/Anna Pou)

Ketika benar-benar menginginkan sesuatu, sudah sewajarnya seseorang berusaha dengan gigih agar mampu meraihnya. Namun, ternyata masih ada saja yang ingin mendapatkan hadiah, tetapi malas untuk berjuang. Akibatnya, besar kemungkinan ia tidak mampu untuk meraih hal tersebut.

Jangan jadi orang yang seperti ini. Bila memang mengharapkan sesuatu, terlebih merupakan hal yang besar, maka imbangi dengan perjuangan yang keras. Memang akan sangat melelahkan, tetapi berjuang secara maksimal juga akan memberikan beberapa dampak positif sebagai berikut.

1. Tahu sejauh mana batas diri dapat ditantang

ilustrasi seorang pelatih memberikan instruksi kepada anak didiknya (pexels.com/Julia Larson)

Sebagai manusia, tentu kita sadar bahwa memiliki keterbatasan. Terkadang kita ingin melakukan sebuah hal besar, tetapi ternyata realitas tidak mendukung. Akibatnya, kamu hanya akan pasrah begitu saja.

Namun, hal seperti ini juga bisa diruntuhkan tatkala kamu punya semangat juang yang tinggi di dalam diri. Ada dorongan untuk terus berusaha sedikit lagi secara berulang, dan tanpa disadari kamu telah melangkah lebih jauh dari ekspektasi.

Oleh sebab itu, semangat juang yang maksimal juga bisa menjadi tolok ukur untuk melihat sejauh mana sebenarnya toleransi batas diri yang kamu miliki. Dengan begitu, di lain waktu, kamu tidak akan gugur sebelum mencoba.

Baca Juga: 5 Hal yang Gak Boleh Dilewatkan saat Berjuang Meraih Kesuksesan

2. Terhindar dari penyesalan yang menyiksa

ilustrasi seseorang yang merasa sedih (pexels.com/MART PRODUCTION)

Salah satu dampak buruk dari perjuangan yang tidak maksimal adalah munculnya penyesalan yang sangat menyiksa. Ini membuatmu berpikir berulang kali bahwa mungkin hasil yang didapatkan akan jauh lebih baik bila saja mau berjuang lebih keras lagi. Namun, semua itu sudah terlambat.

Supaya hal seperti ini tidak terjadi lagi, mulai sekarang cobalah untuk membiasakan diri memberikan perjuangan terbaik. Jangan mudah menyerah hanya karena bertemu rintangan di dalam prosesnya. Dengan memberikan usaha maksimal, kamu akan terhindar dari rasa sesal, terlepas dari apa pun hasilnya kelak.

3. Menghadirkan kelegaan

ilustrasi seorang perempuan yang merasa bahagia (pexels.com/Matthias Cooper)

Ketika tidak ada rasa penyesalan yang hadir, kamu tentu akan merasakan kelegaan yang luar biasa. Rasanya begitu menyenangkan hingga kamu pun merasa berhak mendapatkan hal tersebut.

Ini terjadi karena kamu telah mengerahkan seluruh kemampuan yang dimiliki, termasuk mencoba segala kesempatan yang ada. Hasilnya, tidak ada lagi yang membuatmu penasaran karena apa yang didapat merupakan hasil dari perjuangan yang maksimal.

4. Kemampuan diri semakin meningkat

ilustrasi seseorang yang sedang fokus bekerja (pexels.com/MART PRODUCTION)

Saat mencoba mendobrak batas-batas kemampuan, kamu akan sadar bahwa sebenarnya kemampuanmu jauh melebihi dari apa yang diyakini selama ini. Hal tersebut akan menimbulkan semangat yang besar dan memicu diri untuk lebih bereksplorasi.

Ketika mulai mencoba beragam hal yang baru, maka sebenarnya kamu sedang dalam proses untuk meningkatkan kemampuan diri. Pada akhirnya, kamu bisa menjadi cakap dan mampu untuk menangani beragam hal dengan lebih baik lagi.

Baca Juga: 5 Tips Berjuang sebagai Generasi Sandwich, Bisa Sukses Juga, Kok!

Verified Writer

Ratna Kurnia Ramadhani

Manusya mriga satwa sewaka.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya