TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

3 Hal yang Berkontribusi Ciptakan Kedamaian Hati, Buktikan!

Jadi lebih ikhlas untuk menghadapi segala hal yang terjadi

ilustrasi seseorang yang merasa bahagia (pexels.com/Anastasia Kolchina)

Hidup ini terasa lebih indah dan dapat dinikmati apabila seseorang memiliki hati yang damai. Sayangnya, menghadirkan kedamaian di dalam kalbu ini bukan suatu perkara yang mudah. Ada saja hal-hal yang membuat segala sesuatu menjadi berat. Alih-alih semakin percaya diri, yang ada kamu malah terdesak untuk menyerah.

Meski sulit, tetapi wajib untuk terus berusaha menciptakan kedamaian hati. Prosesnya mungkin akan begitu panjang dan menantang, tetapi hasil yang akan kamu tuai di kemudian hari tentu sangat sepadan. Lantas, bagaimana cara mencapai tujuan tersebut? Tidak perlu bingung, kamu bisa coba mulai melakukan beberapa hal di bawah ini.

Baca Juga: 5 Filosofi Kehidupan Orang Jepang, Ciptakan Kedamaian Hidup

1. Selalu percaya bahwa tidak ada ketentuan Tuhan yang salah

ilustrasi seseorang yang sedang bercermin (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Harus diakui, ada banyak kejadian dalam hidup yang tidak pernah diduga sama sekali. Sebagian jadi kejutan manis, sebagian lain bak sambaran petir di siang bolong. Situasi semacam ini tentu membuatmu kewalahan, stres, bahkan lelah luar biasa. Di titik tertentu, mungkin ada keinginan untuk protes mengapa kamu yang mengalami semua itu.

Namun, rasa frustrasi seperti itu bisa dicegah bila kamu mengubah pola pikir. Mulai sekarang, cobalah untuk selalu percaya bahwa tidak ada ketentuan Tuhan yang salah. Hal ini membuatmu yakin bahwa apa pun yang terjadi dalam hidupmu sudah merupakan hal yang memang seharusnya terjadi. Lambat laun, rasa percaya diri itu akan tumbuh, sehingga kamu punya kesanggupan untuk mengatasi segalanya.

2. Pahamilah bahwa dirimu sudah cukup

ilustrasi perempuan yang sedang tersenyum (pexels.com/Liza Summer)

Mungkin kamu merasa bahwa dirimu tidak pernah cukup. Tidak cukup baik, tidak cukup rupawan, tidak cukup pintar, dan sebagainya. Memang, setiap orang tentu bisa mengalami perasaan yang demikian. Namun, sebaiknya kamu tidak membiarkan hal ini berkembang, karena hanya akan mengerdilkan dirimu sendiri. Akibatnya, hatimu jadi penuh keraguan dan tidak bisa nyaman dalam menjalani hidup.

Mulai sekarang, belajarlah untuk menerima keadaan dirimu sepenuh hati. Pahami bahwa apa saja yang telah kamu usahakan itu sudah cukup, tidak kurang, tidak pula berlebihan. Sambil terus mencoba untuk mengakui semua itu, kamu tetap bisa berusaha untuk terus meningkatkan kualitas, kok. Dengan begini, rasa cemas yang selama ini kamu rasakan dapat semakin terkendali dan akhirnya memperoleh kedamaian hati.

Baca Juga: 5 Manfaat Memiliki Hati yang Lapang, Bantu Menggapai Kedamaian

Verified Writer

Ratna Kurnia Ramadhani

Sometimes a Vet, sometimes a writer

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya