TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Tipe Orang yang Wajib Dihindari di Medsos, Bisa Bawa Pengaruh Buruk

Kesehatan mentalmu harus dipedulikan

ilustrasi bermain media sosial (pexels.com/Ketut Subiyanto)

Semua orang pasti tahu, kalau manfaat dari media sosial sangatlah banyak. Dimulai dari untuk hiburan, berkomunikasi dengan teman jarak jauh, hingga digunakan sebagai tempat mata pencaharian. Namun, media sosial juga bisa membuat mental kamu menjadi bermasalah.

Mental bermasalah karena media sosial biasanya disebabkan oleh beberapa hal, salah satunya adalah tipe orang yang ada di dunia maya. Supaya kamu tetap happy saat mengakses media sosial, cobalah hindari lima tipe orang berikut ini.

1. Gemar melakukan flexing di media sosial

ilustrasi flexing (pexels.com/@cottonbro)

Saat ini flexing atau pamer kekayaan di media sosial sudah menjadi hal yang sangat lumrah. Entah itu dilakukan oleh orang yang benar-benar kaya atau bahkan beberapa orang yang pura-pura, agar terlihat menjadi orang kaya.

Mengunggah pencapaian di media sosial sebenarnya sah-sah saja, asal tidak berlebihan.
Sebab, efek buruk bagi kamu yang terus-terusan melihat si dia yang pamer kekayaan atau pamer pencapaian itu cukup besar.

Misalnya, kamu tiba-tiba merasa insecure, merasa kurang bersyukur, hingga menyalahkan diri sendiri karena pencapaianmu saat ini belum bisa membuatmu mendapatkan uang sebanyak si dia. Jika ada teman atau orang yang suka flexing di media sosial memberi dampak yang tak baik bagi mentalmu, lebih baik unfollow saja.

Baca Juga: 5 Tips agar Tidak Oversharing di Media Sosial

2. Mereka yang suka memberikan komentar terlalu jahat dan menyudutkan di media sosial

ilustrasi komentar di Instagram (pexels.com/@cottonbro)

Terkadang ada juga beberapa orang yang suka memberikan komentar jahat atau menyudutkan dari setiap postingan kita. Sebenarnya memberikan kritik boleh-boleh saja. Namun, kalau menggunakan nada kebencian itu jelas sangatlah berlebihan. Biasanya orang-orang seperti ini adalah mereka yang merasa iri dengan pencapaian yang kita miliki.

Kamu harus ingat kalau cara untuk mengatasi komentar-komentar jahat di media sosial. Bukan dengan cara membalasnya kembali dengan kata-kata yang jahat juga. Namun, jauhi saja mereka dengan cara memutuskan pertemanan di media sosial. Sebab kalaupun kamu memberikan argumen, mereka tidak akan menerima dan jelas-jelas akan mengutamakan pendapatnya.

3. Mereka yang suka ikut campur dengan kehidupan kamu di media sosial

ilustrasi bermain media sosial (unsplash.com/@daddymohlala)

Selain dari yang suka memberikan komentar jahat, tipe orang yang terlalu peduli, terkadang sering membuat tidak nyaman. Sebab, biasanya orang seperti ini suka sekali ikut campur dengan urusanmu atau beberapa hal yang kamu unggah di media sosial pribadimu.

Jika orang tersebut kamu kenal langsung di dunia nyata, katakan saja kalau dirimu tidak nyaman dengan perbuatannya. Sebenarnya, mereka sangat peduli namun jika berlebihan tentu akan membuat kita menjadi tidak nyaman. So, bersikap tegaslah terhadap orang-orang di sekitar kamu.

4. Tipe Teman yang sering membagikan berita yang hoax atau tidak berguna

ilustrasi hoax (pixabay.com/memyselfaneye)

Kamu sering melihat unggahan dari beberapa orang yang sering membagikan berita-berita bohong atau tidak terlalu bermanfaat? Jika iya, sepertinya kamu harus berpikir ulang untuk berteman, dengan orang tersebut di media sosial. Sebab, unggahan atau berita-berita tersebut bisa mempengaruhi mental dan pikiranmu, lho.

Sebelum kamu terprovokasi atau menjadi korban dari berita yang tidak benar, lebih baik hapus pertemanan dengan orang-orang tersebut di media sosial. Sebab, takutnya kamu malah mempercayai berita tersebut. Alhasil kamu pun jadi tidak akan berbeda jauh dengan mereka.

Baca Juga: 5 Komentar Jahat Saat Pasangan Seseorang Berpulang, Gak Berempati!

Verified Writer

Sandi Nugraha

Bismillahirrahmanirrahim

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya