TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Tanda Ini Membuktikan Dirimu Perempuan Kuat dan Hebat

Sebenarnya ada jiwa yang kuat di dalam dirimu

ilustrasi perempuan memakai jaket abu-abu (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Masih banyak perempuan yang tidak menyadari bahwa sebenarnya mereka memiliki jiwa yang kuat dan hebat. Sebagai bukti, meski sering terjatuh dan terpuruk menghadapi problematika hidup, kamu masih tetap bertahan hingga detik ini. Kekuatan dalam dirimu dapat diamati melalui beberapa hal sebagai berikut. Yuk, simak penjelasannya sampai selesai ya!

1. Menghargai setiap perjuangan dalam hidup

ilustrasi perempuan tersenyum tipis (pexels.com/JESHOOTS.com)

Tanda pertama yang membuktikan bahwa dirimu merupakan perempuan kuat dan hebat adalah saat kamu masih menghargai setiap perjuangan yang kamu lakukan dalam hidup. Tidak ada manusia yang hidupnya sempurna tanpa ada masalah.

Setiap orang pasti akan selalu dihadapkan pada berbagai macam masalah. Bahkan satu masalah selesai, pasti akan muncul masalah yang lainnya. Tapi, selama kamu mau fokus melakukan hal-hal yang terbaik dalam hidup dan senantiasa bersyukur atas apa pun yang terjadi, sebenarnya kamu sedang dalam proses menuju pencapaian yang luar biasa.

Baca Juga: 8 Sikap Perempuan Kuat yang Buktikan Dia Bahagia Bersama Pasangannya

2. Mau memetik pelajaran dari setiap peristiwa

ilustrasi perempuan bersandar pada dinding kayu (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Seperti yang telah dijelaskan pada poin sebelumnya bahwa tidak ada seorang pun yang memiliki hidup sempurna. Sama sepertimu, mereka pasti pernah merasakan beragam peristiwa dan kejadian yang tidak menyenangkan. Tapi, di balik permasalahan tersebut pasti ada pelajaran penting yang bisa kamu petik.

Hal ini dapat kamu jadikan sebagai alat atau kekuatan untuk terus melangkah maju ke depan. Jangan hanya memandang permasalahan dari sisi negatif saja. Tapi, kamu harus melihatnya dari sisi yang positif juga. Dengan begitu, kamu pun akan selalu memiliki keberanian untuk menjalani hidup sebaik mungkin.

3. Tidak memaksakan kehendak

ilustrasi perempuan dengan rambut panjang (pexels.com/Min An)

Terkadang, untuk mewujudkan hidup yang tenang, kamu hanya perlu melepaskan harapan atau ekspektasi yang terlalu tinggi. Bermimpi itu boleh, bahkan diharuskan, tapi harus disesuaikan dengan kemampuan dan usahamu.

Kebahagiaan terasa sulit digapai saat kamu selalu memaksakan kehendak diri sendiri. Banyaknya hal yang terjadi di luar keinginan itu tidak apa-apa dan bukan suatu masalah yang besar. Jadi, kamu harus menerimanya dengan lapang dada.

Girls, ketika kamu sudah bisa menyesuaikan harapan dan tidak mudah putus asa saat sesuatu terjadi tak sesuai keinginan, artinya kamu sudah memiliki kemampuan dan bekal untuk bertahan di masa-masa sulit.

4. Bersedia mempelajari hal-hal baru

ilustrasi perempuan membaca buku (pexels.com/Streetwindy)

Tidak ada manusia yang mampu melakukan banyak hal karena manusia tidaklah sempurna. Maka dari itu, sangat penting untuk kita saling menghargai satu sama lain.

Kamu selalu memiliki kekuatan untuk bertahan di masa sulit selama kamu mau belajar hal-hal baru. Justru dengan mempelajari hal baru akan membuatmu semakin menyadari keistimewaan diri sendiri.

Baca Juga: Kamu Perempuan Kuat Jika Tidak Melakukan 5 Hal Ini Setelah Putus

Verified Writer

Sinta Listiyana

Terimakasih telah membaca tulisan saya :)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya