TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Belajar Ikhlas, Ini 7 Cara Sehat Menyesal Setelah Melakukan Kesalahan

Semua orang pernah salah..

Photo by Soroush Karimi on Unsplash

Dalam hidup, tidak semua keputusan yang kamu ambil selalu benar. Kadang-kadang akan ada masa dimana kamu salah mengambil keputusan yang berdampak buruk bagimu di kemudian hari. Jangan menyalahkan dirimu sendiri dan menganggap kamu tidak becus. Ambil sisi positifnya; kalau tidak salah, kamu tidak belajar.

Ikhlaskan saja, ini 7 cara minimalisir penyesalan setelah salah ambil keputusan. Jangan sampai kamu terjebak dalam penyesalan itu sendiri sampai lupa bahwa hidup akan terus berjalan. Yang sudah terjadi, memang yang seharusnya harus terjadi.

1. Kalau tidak ada lagi yang bisa kamu lakukan, lepaskan.

Photo by Soroush Karimi on Unsplash

Jika dari pilihan tersebut, kamu sudah tidak bisa melakukan apa-apa lagi, maka saatnya kamu untuk melepaskannya. Tidak ada hal yang terjadi dengan kebetulan. Semua memiliki alasannya sendiri-sendiri. Kamu salah ambil keputusanpun itu bukan kebetulan. Siapa tahu itu memang tidak diperuntukkan untukmu.

2. Jangan menyalahkan dirimu terlalu banyak.

Photo by Soroush Karimi on Unsplash

Ambil waktu untuk menerima kesalahanmu. Terimalah bahwa kamu bersalah. Jangan menyalahkan dirimu terlalu banyak. Dirimu juga sedang sedih karena salah mengambil keputusan, jangan ditambah lagi dengan menyalahkannya terlalu banyak.

3. Belajar dari kesalahanmu.

Photo by Aily Torres on Unsplash

Kamu salah di bagian mana, apa yang membuatmu salah memilih, pertimbangan apa yang kamu perhitungkan saat kamu memilih pilihan yang salah itu, pelajari semuanya. Jangan menghindar apalagi menjauhinya. Kamu harus menghadapinya mau tidak mau agar kamu bisa belajar.

Baca Juga: 9 Bukti Aneh Kamu Tergolong Orang Berempati Tinggi

4. Cobalah untuk memperbaiki kesalahan itu.

Photo by Ben White on Unsplash

Cobalah untuk memperbaiki kesalahan itu. Cobalah memikirkan apakah ada peluang yang bisa kamu ambil walau kamu telah salah ambil keputusan. Setidaknya kamu berusaha dan setidaknya kamu tidak berdiam diri saja.

5. Latih kemampuan membuat keputusanmu.

Photo by Jake Melara on Unsplash

Dengan melakukan kesalahan, kamu sedang berlatih. Nanti saat kamu harus memiliki keputusan lagi, kamu akan mengingat kesalahanmu yang sekarang dan menghindarkanmu dari melakukan kesalahan yang sama lagi.

6. Sadari emosi negatif yang muncul dari dalam dirimu.

Photo by Svetlana Manic on Unsplash

Apakah itu kecewa, sedih, marah, merasa bodoh atau merasa tidak berguna, kenali semua perasaan itu. Izinkan dirimu untuk merasakannya agar kamu bisa dengan cepat merelakannya juga. Tetap tinggal dalam emosi yang tidak terbaca bisa membuatmu terjebak.

Baca Juga: Saat Semua Orang Tak Percaya Padamu, Ingatlah 8 Hal Esensial Ini!

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya