TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Cara Menghadapi Teman yang Sok Senior di Tongkrongan, Sudah Tahu?

Apakah kamu punya teman yang punya sikap begini?

ilustrasi mengobrol (pexels.com/Ketut Subiyanto)

Menghadapi seseorang yang sok senior di tongkrongan memang cukup melelahkan. Ia kerap bersikap seenaknya sendiri dan merasa apa yang dilakukannya adalah paling benar. Terlebih, ia juga merasa bahwa kehadiranmu hanya sebagai pelengkap.

Apakah saat ini kamu sedang menghadapi seorang teman yang seperti itu? Jika iya, cobalah lima cara berikut ini agar kamu bisa menghadapinya dengan tenang.

1. Biarkan dia bercerita semaunya

ilustrasi mengobrol (pexels.com/Yan Krukov)

Pertama, cobalah untuk membiarkan dia menceritakan apapun yang menurutnya baik. Hal ini untuk membuat dia merasa bahwa banyak orang yang benar-benar menghargai keberadaannya.

Namun, kamu harus percaya bahwa lambat laun dia akan melakukan blunder. Dia bakal meninggikan perkataannya dan malah terlihat tidak masuk akal. Hal itu pun membuat orang lain menjadi tak rispek lagi dengannya karena telah berbohong.

Baca Juga: 5 Tipe Teman Tongkrongan, Karakternya Serupa di Mana-mana

2. Cobalah untuk menanggapinya seperti dia memang sosok orang yang seperti itu

ilustrasi mengobrol (pexels.com/SHVETS production)

Selain mendengarkan cerita, kamu gak boleh diam begitu saja. Cobalah sesekali untuk menanggapi apa yang telah dia ceritakan. Usahakan kamu juga memahami menyoal topik apa yang disombongkannya.

Setelah itu, kamu bisa mulai ngetes dia untuk mengetahui seberapa besar kualitas dirinya. Jika tidak bisa menjawab, lambat laun dia pasti akan mengalihkan pembicaraan dan malu sendiri karena telah memanipulasi.

3. Jika dia menganggumu, jangan ragu untuk melawannya

ilustrasi mengobrol (pexels.com/Sarah Chai)

Seseorang yang bersikap sok senior itu cenderung banyak omong. Jika dia menggertak untuk membuatmu takut, jangan ragu meladeninya. Percayalah, gertakan itu hanya sebuah omong kosong belaka.

Jika kamu meladeninya, itu pasti akan membuat nyalinya ciut. Maka dari itu, mulai sekarang cobalah untuk melawan seseorang yang bersikap sok senior dan memilih menganggu ketenteramanmu.

4. Katakan kepadanya bahwa kamu sama sekali tidak takut dengannya

ilustrasi bertengkar (pexels.com/Keira Burton)

Selanjutnya, kamu bisa mengataka bahwa tidak ada rasa takut yang muncul di dalam dirimu kepadanya. Hal ini ditujukan agar dia tidak terlalu merasa somobong atas pencapaian sehingga dengan bangga menyebut sirinya sendiri senior.

Ketika kamu sama sekali tidak takut, lambat laun dia pasti akan mengurangi kesongongannya kepadamu. Itu tentunya merupakan sesuatu yang wajar terjadi jika dia benar-benar hanya banyak cakap demi diakui.

Baca Juga: 5 Hal Ngenes yang Kerap Dialami Jomlo di Tongkrongan, Kamu Termasuk?

Verified Writer

Hamas Nurhan R T

Find me on instagram as @hamasnurhan

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya