TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Tips Menolak Tugas Tambahan dari Atasan Tanpa Rasa Tidak Enak

Jangan mempersulit diri sendiri dengan tambahan tugas

ilustrasi boss dan pegawai (pexels.com/@Jonathan-Borba)

Setiap pegawai yang bekerja tentunya memiliki tanggung jawab masing-masing terhadap pekerjaannya. Hal ini berkaitan dengan tugas-tugas yang perlu diselesaikan dengan baik. Tentunya perlu proses untuk dapat menyelesakan semua tugas-tugasnya secara maksimal.

Terkadang banyak atasan yang tidak peka terhadap situasi pegawainya. Hal ini membuat beberapa atasan seakan tak ragu untuk memberikan tambahan tugas-tugas yang dianggap sedikit merepotkan. Meski demikian, para pegawai juga boleh saja menolak dengan menggunakan beberapa cara berikut ini.

1. Ucapkan terima kasih terlebih dahulu

ilustrasi diskusi (pexels.com/@Jonathan-Borba)

Hal pertama yang harus dilakukan adalah dengan memberikan ucapan terima kasih terlebih dahulu. Tentunya karena memang kamu memiliki kepercayaan dari atasan, sehingga diberikan tugas tambahan.

Dengan begitu, maka kamu perlu berterima kasih atas hal tersebut pada atasan. Setelah berterima kasih, barulah kamu dapat meminta maaf atas ketidaksediaanmu dalam mengerjakan tugas tambahan tersebut.

Baca Juga: 5 Aturan Kerja saat Satu Kantor dengan Teman, Tetap Profesional!

2. Langsung menolak jika merasa tidak mampu

ilustrasi pegawai (unsplash.com/@wocintechchat)

Satu hal yang perlu kamu pahami dalam menghadapi situasi ini adalah dengan tidak memberikan jawaban menggantung. Jika kamu memang tidak bisa membantu, maka katakanlah secara jelas dan jangan memberikan harapan.

Atasan justru akan kecewa jika kamu menerimanya, namun ternyata berhenti di tengah jalan. Pastikan kamu dapat menimbang semuanya dengan matang.

3. Gunakan pemilihan kata yang sopan

ilustrasi menyelidiki (unsplash.com/@mimithian)

Tentunya kamu pasti merasa tidak enak untuk menolak tawaran tambahan tugas dari atasan. Namun, jangan sampai rasa tidak enakmu justru menyulitkan dirimu sendiri dalam menyelesaikannya.

Kamu perlu tetap menolaknya, namun dengan menggunakan pemilihan kata yang tepat. Dengan cara yang baik-baik dan tentunya sopan, maka atasan pun tentu dapat memahaminya tanpa merasa tersinggung.

4. Jelaskan alasan secara rinci

ilustrasi pasangan bekerja (unsplash.com/@krakenimages)

Terkadang banyak atasan yang sering kali merasa kecewa pada saat permintaan tambahan tugas ditolak oleh pegawai. Meski demikian, tentu mereka penasaran atas penolakan tugas yang dilakukan oleh dirimu.

Tak salah apabila kamu dapat menjelaskan semuanya secara rinci pada atasan. Dengan demikian, atasan pun jadi memahami mengapa kamu menolak permintaan tambahan tugas tersebut.

Baca Juga: 5 Pekerjaan Sampingan yang Cocok bagi Gen Z, Cari Uang Tambahan!

Verified Writer

Andini Maulana

Terima kasih sudah membaca, semoga dapat memberikan manfaat :)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya