Suka dengan Teknologi? Wajib Ikuti Kompetisi Menulis Sharp di IWF 2021

Ketika hobi menulis bertemu dengan passion seputar teknologi

Hari gini, siapa sih yang gak kenal dengan brand sekelas Sharp? Yap, Sharp dikenal dengan produk-produk elektroniknya yang mungkin tanpa sadar sudah ada di dalam rumahmu.

Kebetulan banget nih, di hari kedua (26/2) Indonesia Writers Festival (IWF) 2021 ini ada sesi bersama Sharp lho! IDN Times mau tahu dong, siapa yang sudah ikut sesi ini? Pas banget nih, Sharp mengadakan kompetisi menulis ini khusus untukmu. Bagaimana caranya? Keep scrolling!

1. Ketentuan umum

Suka dengan Teknologi? Wajib Ikuti Kompetisi Menulis Sharp di IWF 2021Seseorang sedang menulis di laptop (Unsplash/Christin Hume)

Sebelum kamu submit tulisan terbaikmu, pahami dulu ya beberapa ketentuan umum yang harus kamu penuhi, diantaranya adalah:

  • Peserta menulis melalui IDN Times Community. Jika peserta belum memiliki akun, silakan register melalui link berikut https://community.idntimes.com/login.
  • Lomba menulis ini tidak dipungut biaya apapun (GRATIS).
  • Peserta harus perseorangan (individu, bukan korporasi).
  • Peserta diperbolehkan submit minimal 1 artikel dan maksimal 5 artikel per akun IDN Times Community.
  • Hanya 30 artikel yang akan di-publish selama periode kompetisi. 
    Setiap artikel yang dikirimkan menjadi hak milik penyelenggara. 

Kalau semuanya sudah kamu penuhi, kita lanjut ke ketentuan berikutnya yuk!

Baca Juga: Toshiba Lepas Saham Laptop, Kini Jadi Hak Milik Sharp Sepenuhnya

2. Ketentuan penulisan

Suka dengan Teknologi? Wajib Ikuti Kompetisi Menulis Sharp di IWF 2021Seseorang sedang menulis artikel di laptop (Unsplash/NeONBOARD)

Pasti sudah siap untuk menulis ‘kan? Kalau sudah siap, pastikan tulisan terbaikmu itu sudah memenuhi beberapa kriteria berikut ya. Mulai dari:

  • Format artikel yang digunakan adalah listicle dengan minimal 5 poin beserta masing-masing deskripsinya.
  • Topik artikel terdiri dari: 
    1. Membahas mengenai “Fitur-fitur” dari produk AIoT SHARP Indonesia (termasuk penjelasan mengenai AIoT).
    2. Pengalaman peserta dalam mengikuti sesi Indonesia Writing Festival x SHARP.
  • Contoh tema/judul/pembahasan:
    1. Teknologi Plasmacluster dari SHARP Tawarkan Pencegahan Virus Berbahaya
    2. Artificial Intelligence (AI) Televisi yang Kaya Muatan Lokal
    3. SHARP Kembangkan Sistem AIOT Pada Produk Air Purifier dan Air Conditioner Terbaru
    4. Jalani New Normal Dengan Nyaman Bersama Produk Plasmacluster Terbaru 
  • Berikut untuk definisi dan penjelasan mengenai AIoT:
    1. AI = kecerdasan buatan
    2. IoT = Internet of Things
    3. Kedua teknologi tersebut dilebur yang bisa memberikan dampak yang luar biasa bagi teknologi. Dalam sudut pandang konsumen, IoT bisa disebut sebagai berbagai perangkat yang terkoneksi ke internet. Contoh: smart speaker, kulkas, mesin cuci, smartwatch, hingga TWS/wireless earbuds. Benda-benda ini disebut internet of things karena mereka terhubung ke internet.
    4. Sekarang perangkat-perangkat tersebut semakin pintar karena dibenamkan kecerdasan buatan di dalamnya. AI akan berperan dalam mengolah data, mengalisa, bahkan memberikan rekomendasi.  
  • Jangan lupa sertakan hashtag #SI di awal judul. Bagi yang tidak menyertakan hashtag sesuai ketentuan maka akan kami anggap artikelnya gugur dan tidak dapat mengikuti proses seleksi artikel terbaik. 
  • Format artikel yang digunakan adalah listicle atau poin dengan minimal 5 poin. Tiga poin harus menyebutkan informasi produk beserta penjelasannya mengenai AIoT SHARP Indonesia dan ajakan untuk mengunjungi website Online Shop SHARP Indonesia ke http://www.cocorolife.id 
  • Wajib menyertakan hashtag #pintarpakaisharp & #plasmaclusterhanyadarisharp (jika membahas produk AC/Air Purifier) atau #paneligzosharp (jika membahas produk TV/smartphone) di dalam artikel. 
  • Berikut keyword-keyword atau kata kunci yang bisa digunakan:
    1. SHARP Indonesia
    2. Jika kamu akan membahas produk AC/Air Purifier Sharp, maka wajib menggunakan kata kunci Plasmacluster. Jika membahas mengenai TV/smartphone Sharp, wajib menggunakan kata kunci Panel IGZO (para penulis bebas memilih produk/fitur yang akan dibahas)

Diingat-ingat ya guys, untuk ketentuan penulisannya, semakin lengkap ketentuan tersebut, maka semakin besar peluang kamu memenangkan kompetisi ini.

3. Ketentuan foto pada artikel

dm-player
Suka dengan Teknologi? Wajib Ikuti Kompetisi Menulis Sharp di IWF 2021Foto pada artikel (Unsplash/Charles Deluvio)

Mengingat kamu akan membutuhkan foto untuk listicle-mu, ada ketentuannya juga nih guys. Foto-foto bisa menggunakan hasil jepretan kameramu, ataupun screenshot acara dengan ketentuan format landscape serta berkualitas HD (1280 x 720 piksel).

Selain itu foto juga bisa menggunakan ilustrasi dari media sosial atau situs gambar free seperti Unsplash, Pixabay, Pexels tentunya dengan mengikuti format penulisan sumber gambar yang sesuai dengan standar IDN Times. Contohnya, Unsplash.com/Nama Akun dan/atau Instagram.com/Nama Akun. Pastikan foto representatif menggambarkan isi tulisan ya!

Artikel yang ditulis merupakan karya dari penulis itu sendiri, belum pernah dipublikasikan di media/platform apapun dan tidak mengandung unsur pornografi, SARA, muatan politik atau tindakan yang melanggar hukum (akan di-review oleh tim IDN Media).

4. Periode kompetisi menulis IWF 2021 x Sharp

Suka dengan Teknologi? Wajib Ikuti Kompetisi Menulis Sharp di IWF 2021Seseorang sedang menulis di laptop (Unsplash/Stefan Stefancik)

Kamu bisa ikutan kompetisi menulis ini selama periode dari tanggal 27 Oktober-10 Desember 2021, dan untuk pengumuman pemenang lombanya pada tanggal 17 Desember 2021. Keputusan pemenang ditentukan oleh dewan juri dan keputusan dewan juri tidak dapat diganggu gugat.

Para pemenang kompetisi ini akan diumumkan melalui dashboard IDN Times Community, WAG Writers Community, dan IG IDN Times Community. 

5. Penentuan pemenang

Suka dengan Teknologi? Wajib Ikuti Kompetisi Menulis Sharp di IWF 2021Piala sebagai simbol kemenangan (Unsplash/Giorgio Trovato)

Sebelum memutuskan pemenang dalam kompetisi in, kamu perlu tahu dulu ya. Setiap satu artikel yang berhasil ditayangkan oleh IDN Times, maka secara otomatis akan mendapat bonus 2.000 poin atau senilai Rp200.000,-. Tapi ini hanya untuk 30 artikel terpilih dan yang sudah di-publish melalui IDN Times Community selama periode kompetisi ya.

Sebagai pemenang, akan dipilih sebanyak 3 orang dan masing-masing akan mendapatkan hadiah berupa uang tunai Rp1.000.000,- lho! Oh ya, untuk pajak hadiah akan ditanggung IDN Media dan keputusan pemenang ditentukan oleh dewan juri dan keputusan tidak dapat diganggu gugat.

Yuk, ikutan! (WEB)

Baca Juga: Dua Ponsel Sharp Ini Diklaim Cocok untuk Gamers dan Eksekutif Muda

Topik:

  • Anastasia Desire

Berita Terkini Lainnya